Sabtu, April 26, 2025
Lainnya
    BeritaTrik Ampuh Cara Mengetahui HP Disadap

    Trik Ampuh Cara Mengetahui HP Disadap

    Ikuti beberapa cara mengetahui HP disadap ini jika kamu merasa perangkatmu sedang dipantau!

    JAKARTA – Salah satu hal yang paling tidak diinginkan bagi pemilik HP adalah disadapnya perangkat ini, karena bisa mengganggu data pribadi hingga data keuangan.

    - Advertisement -

    Oleh karena itu, kamu harus tahu cara mengetahui HP disadap lebih dulu untuk memastikan ada tidaknya tindakan ini. Nah, ada beberapa cara mengetahui HP disadap yang bisa kamu lakukan sendiri, yaitu:

    1. Terdengar Bunyi Tidak Normal dari HP

    Cara ini cukup mudah kamu lakukan, karena lebih mudah daripada beberapa cara lainnya.

    - Advertisement -

    Untuk mengetahuinya, kamu bisa melakukan panggilan telepon dengan orang lain lebih dulu. Coba dengarkan baik-baik, ada tidaknya suara statis, dengungan, ataupun suara aneh yang tidak wajar lainnya.

    Bukan hanya selama berteleponan, suara itu juga dapat terjadi ketika kamu menggunakan HP secara normal. Kamu akan mendengarkan bunyi bip, klik, dan lainnya. Untuk mempermudah melacaknya, kamu juga bisa memakai sensor bandwidth.

    - Advertisement -

    2. Baterai HP Lebih Cepat Boros

    Ketika kondisi baterai HP kamu dalam keadaan baik, namun tiba-tiba lebih sering menjadi boros, maka ini bisa menjadi indikatornya.

    Ketika sedang tidak sering kamu pergunakan, baterai HP justru terasa lebih cepat habis, atau bahkan memanas.

    Penyebab lebih cepatnya baterai habis dan memanas ini adalah karena perangkat lunak penyadap pada HP sedang beroperasi tanpa kamu sadari.

    Cara mengetahui HP disadap melalui indikator baterai ini adalah dengan membandingkan kondisinya ketika HP-nya kamu pakai dan tidak.

    3. Ikon pada HP Bergerak Mendadak

    Untuk cara mengetahui HP disadap ini, kamu bisa nyalakan HP dan tidak melakukan aktivitas apa pun. Ceklah layar utama HP, apakah ikon dan bilah aktivitasnya bergerak sendiri secara mendadak atau tidak.

    Jika melihat pergerakan tiba-tiba tersebut, maka ini artinya tindakan penyadapan sedang berlangsung, di mana ada pihak lain yang melakukan pengendalian perangkat pada jarak jauh.

    4. Kesulitan Ketika Mematikan HP

    cara mengetahui HP disadap

    Cara mengetahui HP disadap ini juga cukup mudah kamu perhatikan. Kamu mulai merasa HP kurang responsif ketika mencoba untuk melakukan beberapa aktivitas, terutama saat hendak mematikannya.

    Meskipun kamu mencoba menekan tombol power atau menu untuk mematikan HP, layar perangkat kamu malah tetap menyala dan tidak mudah mati. Penyebabnya adalah karena adanya orang lain yang juga sedang mengakses HP kamu, sehingga proses mematikannya semakin lebih susah.

    Baca Juga: Cara Cek WhatsApp Disadap 

    5. Munculnya Iklan Pop-Up

    Apabila perangkat kamu yang biasanya tidak pernah kedatangan iklan pop-up, tapi tiba-tiba mulai rutin kedatangan iklan ini, maka bisa jadi ini merupakan pertanda penyadapan atau adanya serangan malware.

    6. Adanya Kegiatan Mencurigakan di HP

    Jika HP kamu sering hidup, mati, atau memasang aplikasi yang tidak dikenali, maka ada potensi penyadapan. Sebab, orang lain yang melakukan penyadapan sedang mengatur HP kamu dan memasang aplikasi untuk memata-matai aktivitasmu melalui ponsel.

    7. Tersebarnya Data Pribadi

    Ketika kamu menemukan data pribadi yang hanya hanya tersimpan di HP tersebar luas, misalnya email, foto, video, dokumen, atau data lainnya, kemungkinan pihak ketiga sudah berhasil melakukan penyadapan. Mereka juga juga telah berhasil lakukan transmisi data-data tersebut ke perangkat atau sistem mereka.

    8. HP Kedatangan Pesan Aneh

    Cobalah cek kotak masuk SMS kamu dan temukan ada tidaknya pesan berupa angka dan huruf aneh dari nomor tidak dikenal. Jika ada, kemungkinan memang sudah ada pihak lain yang berusaha menyadap HP kamu melalui kode tersebut.

    Setelah tahu sejumlah trik ampuh cara mengetahui HP disadap tersebut, kamu bisa mulai ambil tindakan untuk lepas dari tindakan tersebut. Sementara itu, jika kamu butuh barang bekas, seperti gadget yuk cek di OLX.

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait