OLX News – Transjabodetabek rute Blok M – Alam Sutera kini tengah menjalani serangkaian uji coba intensif sebelum resmi melayani masyarakat luas. Ditargetkan beroperasi penuh pada akhir April 2025, rute baru ini diharapkan menjadi solusi transportasi publik yang efisien dan nyaman.
Lintasi Arteri Utama dan Tol Merak
Rute baru Transjabodetabek ini akan menempuh jalur yang cukup strategis. Yakni melintasi sejumlah arteri utama di Jakarta sebelum memasuki jalan tol menuju Tangerang.
Berdasarkan informasi yang disampaikan oleh Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo, bus akan memulai perjalanannya dari rute berikut:
- Mulai terminal Blok M, kemudian menyusuri Jalan Sisingamangaraja, Jalan Jenderal Sudirman, kawasan Semanggi, hingga Jalan Gatot Subroto.
- Selanjutnya, bus akan masuk ke Tol Merak untuk mencapai tujuan akhirnya di kawasan Alam Sutera, Kota Tangerang.
17 Titik Pemberhentian Disiapkan
Demi memberikan kemudahan akses bagi para penumpang. Maka, Dinas Perhubungan DKI Jakarta telah merencanakan sekitar 17 titik pemberhentian sepanjang rute Blok M – Alam Sutera.
Syafrin Liputo menjelaskan bahwa jumlah dan lokasi pasti halte ini masih bisa disesuaikan. Yaitu berdasarkan hasil survei lapangan dan kebutuhan masyarakat yang teridentifikasi selama masa uji coba.
Beberapa titik strategis yang prediksinya akan menjadi lokasi pemberhentian antara lain: Halte Transjakarta ASEAN, Masjid Agung, Bundaran Senayan, dan Stadion Gelora Bung Karno.
Target Waktu Tempuh 1,5 Jam
Salah satu daya tarik utama dari rute Transjabodetabek Blok M – Alam Sutera ini adalah target waktu tempuh yang relatif singkat.
Syafrin Liputo optimis bahwa dengan kombinasi jalur arteri dan tol. Sehingga, perjalanan dari Blok M menuju Alam Sutera atau sebaliknya dapat ditempuh dalam waktu maksimal 1,5 jam atau sekitar 90 menit.
Hal ini tentu menjadi angin segar bagi para pengguna kendaraan pribadi. Apalagi yang selama ini harus berjibaku dengan kemacetan parah, terutama pada jam-jam sibuk.
Tarif dan Jadwal Transjabodetabek
Meskipun uji coba sedang berlangsung, informasi mengenai tarif resmi dan jadwal operasional bus ini melalui rute Blok M – Alam Sutera belum final.
Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta menegaskan bahwa penetapan tarif dan jadwal akan berlangsung setelah pihaknya melakukan evaluasi menyeluruh terhadap hasil uji coba.
Faktor-faktor seperti waktu tempuh riil, jumlah penumpang, dan efisiensi operasional. Tentu akan menjadi pertimbangan utama dalam penentuan kebijakan tersebut.
Bagian dari Integrasi Transportasi Antarkota
Peluncuran rute Transjabodetabek Blok M – Alam Sutera ini bukan sekadar penambahan layanan transportasi baru.
Lebih dari itu, langkah ini merupakan wujud nyata dari kesepakatan antara Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Pemerintah Provinsi Banten dalam upaya mengintegrasikan layanan transportasi antar kota.
Syafrin Liputo menekankan bahwa inisiatif ini bertujuan untuk meningkatkan konektivitas antara Jakarta dan wilayah-wilayah penyangganya, seperti Tangerang dan Bekasi.
Dengan adanya alternatif transportasi publik yang handal, semoga masyarakat dapat mengurangi ketergantungan pada kendaraan pribadi. Lalu, pada akhirnya dapat berkontribusi pada penurunan tingkat kemacetan dan polusi udara.
Lima Rute Baru Siap Rilis
Uji coba rute Blok M – Alam Sutera ini menjadi bagian dari persiapan peluncuran lima rute baru Transjabodetabek yang telah dirancang secara matang oleh Dinas Perhubungan DKI Jakarta.
Selain rute Blok M – Alam Sutera, tiga rute lain yang Gubernur DKI Jakarta sepakati. Yaitu, meliputi Binong – Grogol dan Bekasi – Cawang.
Sementara itu, dua rute tambahan yang menghubungkan pusat Kota Tangerang dan Tangerang Selatan saat ini masih dalam tahap survei. Semua itu demi menentukan jalur operasional yang paling optimal.
Jadi ini dengan adanya penambahan Transjabodetabek rute Blok M – Alam Sutera ini, tentu jadi peluang emas bagi kamu yang mau jual kendaraan lamamu. Kamu tetap punya mobilitas yang baik dengan sarana transportasi umum yang memadai.
Sebagai solusi, percayakan urusan jual atau beli kendaraan bekas di OLX saja! Selain pengguna aktifnya ada di seluruh Indonesia, fitur-fitur yang tersemat di aplikasi membuat transaksimu tetap aman. Yuk coba pakai OLX sekarang!