OLX News – Liburan keluarga merupakan momentum paling menyenangkan dalam hidup. Tips sehat saat liburan menjadi hal yang harus kamu perhatikan saat mengsisi liburan
Saat berlibur, kemungkinan terserang berbagai penyakit atau gangguan kesehatan seperti diare, demam, atau flu bisa meningkat.
Untuk memastikan tubuh tetap sehat dan merasakan manfaat dari liburan, ada beberapa tips sehat saat liburan yang bisa kau terapkan, sehingga tidak mengganggu waktu mengesankan bersama keluarga.
Liburan dapat meningkatkan suasana hati, mengisi ulang energi dan pikiran, serta mendukung berbagai aspek kesehatan fisik dan mental dalam jangka panjang.
Tips Sehat saat Liburan
Ketika liburan bisa saja kamu terserang penyakit. Fisik yang sedang lemah karena kelelahan setelah perjalanan jauh bisa menjadi pemicu virus atau bakteri menyerang tubuh.
Beberapa penyakit seperti diare yang terjadi karena makanan atau minuman yang tidak terjaga, atau bisa terkena flu karena adanya perubahan cuaca jika kamu berlibur ke pegunungan.
Agar terhindar dari masalah tersebut, berikut beberapa tips sehat saat liburan yang harus kamu perhatikan saat liburan bersama keluarga, diantaranya adalah:
1. Makan makanan sehat dan bergizi
Liburan seringkali menjadi saat yang tepat untuk mencoba berbagai hidangan lokal yang ada di tempat tujuan. Ini boleh dilakukan, namun tetap perhatikan asupan kalori dan nutrisi yang kamu konsumsi.
Pastikan untuk memasukkan cukup sayuran dan buah-buahan, serta pilih camilan yang lebih sehat dan praktis, seperti biskuit gandum, untuk dibawa dalam perjalanan. Selain itu, batasi juga makanan yang kaya akan lemak, gula, dan garam agar kesehatan tetap terjaga.
2. Tinggalkan cukup waktu untuk air putih
Memenuhi kebutuhan cairan sangat krusial selama liburan agar tubuh Anda tetap terhidrasi dan semua aktivitas dapat berjalan dengan lancar.
Disarankan agar orang dewasa minum minimal 8 gelas air setiap harinya, sementara anak-anak sebaiknya mengonsumsi sekitar 7 gelas.
Selama berlibur, pastikan kamu dan keluarga mengonsumsi air mineral yang sehat dari sumber alami yang murni dan terlindungi, serta diproses dengan cara yang menjaga kebersihan dan kemurniannya. Pastikan juga kemasan air tersebut cukup ringan untuk dibawa ke mana pun.
3. Sediakan waktu untuk berolahraga
Liburan tidak berarti kamu bisa mengabaikan olahraga. Sisihkan waktu dalam satu hari untuk berolahraga,seperti berjalan, berlari, atau berenang.
Jika memungkinkan, ajak anak-anak untuk berolahraga setidaknya 1 jam setiap hari. Selain membantu membakar kalori, aktivitas fisik dapat mengurangi stres dan memberikan dorongan energi pada tubuh.
4. Dapatkan tidur yang cukup
Pastikan kamu dan keluarga mendapatkan tidur yang memadai selama liburan, kira-kira sekitar 9 jam setiap malam.
Tidur yang cukup sangat penting untuk memperkuat sistem kekebalan, menjaga tingkat energi, dan mengurangi kemungkinan sakit.

Berbagai Keuntungan Liburan
Liburan bersama keluarga adalah cara yang baik untuk menyegarkan kesehatan mental. Selain itu, ada banyak keuntungan lain dari liburan yang dapat diperoleh, di antaranya:
1. Mengurangi stres
Tuntutan pekerjaan dan tekanan di tempat kerja dapat menyebabkan stres. Jika tidak ditangani dengan baik, stres bisa berkembang menjadi depresi yang berpotensi memicu masalah kesehatan lainnya.
Stres bukan hanya dialami oleh orang dewasa, tetapi juga oleh anak-anak karena banyaknya tugas dari sekolah. Berlibur dapat membantu tubuh menjadi lebih santai dan mengurangi stres fisik.
Sehingga perbaikan pada sel dan jaringan dalam tubuh bisa berlangsung lebih efektif. Hal ini akan berpengaruh pada peningkatan semangat dan kinerja kerja.
2. Meningkatkan suasana hati
Liburan dapat mengembalikan mood positif yang mungkin terganggu karena stres akibat pekerjaan atau hasil ujian yang mengecewakan. Bahkan, kebahagiaan ini dapat muncul sebelum berlibur dan bisa bertahan setelah kembali dari liburan.
3. Memperkuat ikatan keluarga
Liburan yang dilakukan bersama keluarga dapat menjaga keharmonisan dalam keluarga. Menghabiskan lebih banyak waktu dengan anggota keluarga atau melakukan kegiatan bersama dapat membuat kamu dan keluarga semakin mengenal satu sama lain.
4. Meningkatkan daya tahan tubuh
Bekerja atau belajar secara berlebihan tanpa istirahat yang cukup dapat melemahkan daya tahan tubuh. Hal ini dapat menyebabkan kamu atau anggota keluarga lebih rentan terhadap flu, pilek, atau masalah kesehatan lainnya yang lebih serius.
Dengan berlibur, tubuh mendapatkan kesempatan untuk beristirahat dari rutinitas yang padat, sehingga dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh.
Selain itu, liburan juga diketahui dapat membantu menurunkan kadar gula darah, meningkatkan kolesterol baik (HDL), serta mengurangi risiko penyakit jantung.
5. Mengembalikan konsentrasi dan stamina
Tugas pekerjaan dan sekolah yang tidak ada habisnya bisa mengurangi konsentrasi. Oleh karena itu, penting untuk meluangkan waktu untuk berlibur.
Liburan dapat membantu mengembalikan perhatian dan energi tubuh, sehingga kamu dan anggota keluarga dapat menjadi lebih produktif dan berenergi saat kembali bekerja atau bersekolah.
Itulah tips sehat saat liburan yang bisa kamu lakukan sehingga kualitas liburan kamu tidak terganggu dengan masalah kesehatan. (TP/Z)