Sabtu, April 26, 2025
Lainnya
    LainnyaTips Memilih Deterjen Bayi dan 10 Rekomendasinya

    Tips Memilih Deterjen Bayi dan 10 Rekomendasinya

    Deterjen bayi yang tepat adalah langkah penting menjaga kulit sensitif dan kesehatan bayi. Ini tips memilih dan rekomendasinya!

    Deterjen bayi yang tepat sangat dibutuhkan ketika kamu sedang memiliki bayi baru lahir untuk mencuci bajunya. Kamu harus cermat memilih karena buah hati yang baru lahir cenderung lebih sensitif. Sehingga, mereka butuh perawatan ekstra. Simak yuk tips memilih dan rekomendasinya.

    - Advertisement -

    Tips Memilih Deterjen Bayi

    Deterjen bayi ada banyak. Tapi, kamu harus memilih secara tepat untuk memastikan tidak ada masalah seperti iritasi kulit. Simak tipsnya berikut ini.

    1. Hypoallergenic

    Pilihlah produk dengan label ini, yakni klaim formula yang tidak menimbulkan reaksi berupa alergi. 

    - Advertisement -

    2. Tanpa Pewangi 

    Kemudian, pastikan untuk memilih produk yang tidak memiliki kandungan pewangi. Sebab, pewangi adalah bahan kimia yang punya kemungkinan memicu iritasi kulit. 

    3. Bebas Pewarna

    Bahan pencerah warna bisa menempel pada baju, sehingga dapat memicu alergi. Bahan ini berbeda dengan pemutih. Kamu bisa menggunakan bahan pemutih secukupnya jika memang perlu. 

    - Advertisement -

    4. Berbahan Dasar Alami

    Sebaiknya, pilih produk yang terbuat dari bahan alami misalnya tumbuhan. Karena dapat mengurangi risiko iritasi kulit ketimbang produk dengan bahan kimia.

    Rekomendasi Deterjen Bayi

    Setelah mengetahui jenis bahan yang aman dan cara memilih produk, simak rekomendasi beberapa deterjen yang bisa kamu pilih. 

    1. Zwitsal Baby Fabric Detergent

    Produk ini punya kandungan green tea dan Aloe vera. Wangi khasnya juga membuat baju lebih harum.

    2. Maskit Baby Laundry Detergent Liquid

    Yang satu ini tidak memiliki kandungan sulfat dan pewarna. Sehingga, lebih aman dan natural. Busa yang keluar juga sedikit. 

    3. Cussons Baby Liquid Detergent

    Ada ekstrak citrus alami yang dapat menghilangkan noda tanpa memicu iritasi. Kandungan chamomile juga membuat pakaian lebih lembut.

    4. Barclay Products MY BABY Liquid Detergent

    Produk ini aman dari risiko iritasi apalagi dengan kandungan ekstrak chamomile. Ada formula Stain Fighting Enzyme yang memastikan baju tetap cerah. Baju juga lebih bersih dan tidak bau apek.

    5. Kino Sleek Baby Laundry Detergent

    Deterjen Bayi

    Kandungan anti jamur menjadikan baju lebih bersih. Kemudian, terdapat kandungan yang dapat mencegah kain dari bau tidak enak saat baju kurang kering.

    6. Pigeon Liquid Laundry Detergent

    Formulanya dapat membunuh bakteri berbentuk cairan untuk membersihkan noda pada baju dan popok. Kemudian, efektif dalam membersihkan kotoran dan proses membilas lebih mudah.

    7. Doodle Detergen

    Pakaian kotor buah hati kamu biasanya mengundang bakteri dan jamur. Ini bisa menjadikan masalah pada kulit. Dengan produk ini, aman untuk mencuci pakaian bayi hingga usia 1 tahun.

    8. Cycles Baby Mild Laundry Detergent

    Produk ini punya formula yang alami. Kemudian, lebih aman untuk membersihkan segala jenis baju si kecil, terutama yang baru lahir. Efektif membersihkan noda yang membandel.

    9. Babymax Premium Baby Safe Detergent

    Inilah produk dengan formula surfaktan organik, air demineralisasi UV hingga wangi lembut Shea Vanilla. Produk ini memastikan buah hati kamu aman dari iritasi.

    10. Cloud – Baby Laundry Detergent

    Terakhir, ada produk dengan formula untuk kelembutan dan keamanan kulit si kecil. Produk ini sudah teruji secara klinis sebagai hypoallergenic. Apalagi dengan pH seimbang, tanpa pewarna, pemutih, phospat hingga fluorescence

    Nah, itulah tips memilih deterjen bayi dan rekomendasi produknya. Temukan rekomendasi produk terbaik untuk buah hati kamu hanya di OLX. Segera download aplikasi OLX melalui Google Play Store dan App Store, sekarang!

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait