OLX News – Wuling Alvez bisa jadi opsi untuk kamu yang ingin memiliki mobil tipe SUV. Daya tariknya adalah banderol yang tergolong terjangkau untuk kelasnya. Tapi, bagaimana poin plus minusnya? Mari simak beberapa ulasannya sebagai bahan pertimbangannya.
Kelebihan Wuling Alvez
Berikut adalah beberapa poin plus dari unit ini:
1. Desain Eksterior Keren
Wuling Alvez punya desain eksterior keren kekinian dengan lampu proyektor LED dan DRL. Kemudian, ada finishing dual tone dengan siluet bodi.
Kemudian, ada roof rail dan body kit, yang menjadikan unit berdimensi panjang 4.350 mm, lebar 1.750 mm, tinggi 1.610 mm, dan wheelbase 2.550 mm ini terlihat elegan.
2. Interior Cukup Nyaman
Unit ini juga punya interior yang nyaman. Terdapat jok kulit sintetis dengan soft touch pada tipe tertinggi. Kemudian, pada bangku bagian belakang, ada recline agar letak duduk menjadi lebih nyaman. Terdapat ruang untuk kaki dan kepala yang nyaman.
3. Sunroof Fleksibel
Poin plus unit ini adalah penggunaan sunroof yang memungkinkan kamu membuka dan menutupnya sesuai keinginan. Bahkan, hanya lewat perintah suara.
4. Adanya Keberadaan Fitur ADAS
Ada beberapa fitur tambahan yang menjadi unit ini cangguh. Terutama pada aspek keamanannya.
Ada Adaptive Cruise Control (ACC), Bend Cruise Assistance (BCA), Traffic Jam Assistance (TJA) with lane-keeping function, Intelligent Cruise Assistance (ICA) with lane-keeping function, Safe Distance Warning (SDW), hingga Forward Collision Warning (FCW).
Kemudian, Collision Mitigation System (CMS), Automatic Emergency Braking (AEM), Intelligent Hydraulic Braking Assistance (IHBA), dan Lane Departure Warning (LDW).
Fitur ADAS hanya tersedia pada varian paling tinggi, yakni EX. Sementara, untuk tipe lainnya ada fitur standar seperti Electronic Stability Control (ESC) dan Traction Control System (TCS). Semua tipe sudah tersedia dengan ABS dan EBD serta Dual SRS Airbag.
Kekurangan Wuling Alvez
Selain poin plus, kamu juga harus tahu ada beberapa kekurangan pada unit ini. Apa saja?
1. Lingkar Setir Kurang Ergonomis
Kekurangannya adalah desain lingkar pada kemudi yang kurang nyaman di tangan. Desain spokenya terlalu kotak dan kurang pas saat dipegang. Lalu, tidak ada pengaturan teleskopik sehingga cenderung membatasi kamu mencari posisi berkendara paling nyaman.
2. Kaca Belakang Sempit
Dimensi pada kaca belakang unit ini terlalu sempit. Sehingga, pandangan kamu saat mengemudi ke arah belakang lewat spion juga lebih terbatas. Alhasil, kamu harus butuh adaptasi dan ekstra cermat. Tapi, selama sudah terbiasa, maka tidak akan jadi persoalan.
3. AC Kurang Merata
Problem lain dari Wuling Alvez adalah persebaran pendingin kurang merata. Ada 1 buah kisi AC untuk bagian belakang. Sehingga, membuat tidak semua penumpang kebagian hembusan pendingin. Jika kisi pendingin diarahkan ke kanan, maka yang bagian kiri akan mengalami gerah.
4. Tarikan Mesin Biasa
Mobil ini punya mesin dengan kapasitas 1.500 cc. Namun, tarikannya cenderung biasa-biasa saja. Meski begitu, performanya tergolong cukup jika untuk kebutuhan berkendara harian saja.
Sebagai informasi, unit ini dibanderol di kisaran paling murah Rp214 juta untuk tipe SE, CE dengan Rp260 Juta dan EX Rp300 juta.
Berminat mendapatkan unit Wuling Alvez? Temukan deretan produknya hanya di OLX. Dapatkan unit impian dengan harga terbaik sekarang.