Concept F 450 GS besutan BMW Motorrad rilis dengan mesin 2 silinder segaris berkapasitas 450 cc.
JAKARTA – Penggemar motor petualang, bersiaplah menyambut kehadiran terbaru dari BMW Motorrad. Konsep motor petualang, Concept F 450 GS, telah resmi diluncurkan di ajang EICMA 2024.
Motor ini dirancang khusus untuk para pengendara yang mencari performa off road handal dalam desain yang lebih ringan dan ringkas. Sehingga, terjamin tetap nyaman dan tangguh untuk petualangan di medan ekstrim sekalipun!
Desain Kompak, Performa Tangguh
Dibangun dengan inspirasi dari saudaranya yang lebih besar, R 1300 GS, F 450 GS tampil dengan desain yang khas dan modern.
Lampu depan LED berbentuk ‘X’ memberikan kesan tegas dan agresif, sementara rangka tubular yang terekspos memberikan tampilan yang sporty.
Sementara itu, bobotnya yang hanya 175 kg, membuatnya lincah dan mudah kamu kendalikan, terutama saat bermanuver di medan off road.
BMW Concept F 450 GS Mesin 450 cc Berkarakter
Tenaga pacu F 450 GS berasal dari mesin 2 silinder segaris berkapasitas 450 cc yang baru mereka kembangkan.
Mesin motor adventure ini pada klaimnya mampu menghasilkan tenaga sebesar 48 dk, memberikan perpaduan sempurna antara performa dan efisiensi bahan bakar. Dengan spesifikasi ini, motor ini sangat cocok bagi pengendara yang memiliki SIM A2 di Eropa atau setara dengannya.
Sebagai gambaran ini spesfikasi yang akan Concept F 450 GS ini bawa.
- Mesin: 2 silinder segaris; Kapasitas 450 cc; Tenaga 48 dk.
- Bobot: Sekitar 175 kg.
- Suspensi Depan: Upside down adjustable; Belakang sokbreker yang dapat kamu setel.
- Roda: Velg jari-jari; Ban Continental TKC80 (off-road).
- Fitur: Panel layar TFT 6,5 inci, konektivitas, mode berkendara, ABS.
- Desain: Lampu depan LED berbentuk ‘X’, rangka tubular terekspos, underguard, paruh bebek.
Fitur Lengkap untuk Petualangan
Pabrikan ini tidak main-main dalam membekali Concept F 450 GS dengan fitur-fitur canggih. Suspensi depan upside down adjustable dan sokbreker belakang yang dapat kamu setel.
Semua memberikan kenyamanan berkendara yang optimal, baik di jalan aspal maupun off road. Demikian pula velg jari-jari dan ban off road Continental TKC80 semakin menegaskan kemampuannya menaklukkan medan yang sulit.
Selain itu, motor ini juga sudah dengan panel layar TFT 6,5 inci yang kaya informasi, berbagai mode berkendara, dan sistem pengereman ABS. Tentu saja, keberadaan fitur-fitur ini membuat driving experience menjadi lebih aman dan menyenangkan.
Menargetkan Segmen A2
Dengan spesifikasi dan desain yang menarik, F 450 GS seharusnya mampu jadi pesaing serius di segmen motor adventure berkapasitas menengah.
Motor ini siap bersaing dengan model-model seperti, KTM Duke Adventure 390, dan Benelli TRK 502.
Hanya saja, pengembang belum merilis informasi resmi mengenai harga dan jadwal peluncuran Concept F 450 GS. Namun, kehadiran motor ini tentu saja akan semakin memanaskan persaingan di kelas motor adventure. Kita tunggu saja kabar selanjutnya dari BMW Motorrad.
Sembari menunggu, jika kamu sedang mempertimbangkan untuk mengganti motor atau menjual motor lamamu, ini adalah waktu yang tepat. Kunjungi OLX untuk mendapatkan penawaran terbaik atau menemukan motor idamanmu. (RK/Z)