OLX News – Model baju Lebaran 2025 akan seperti apa sih? Tahun ini, nuansa simpel dan elegan akan menjadi tren utama. Tanpa harus terlihat berlebihan, kamu bisa tampil menawan untuk merayakan momen hari raya yang indah. Seperti apa? Mari simak ulasannya.
1. Kaftan Etnik
Model baju Lebaran 2025 tidak mengumbar sesuatu yang berlebihan. Salah satunya adalah kaftan yang nyaman dengan hiasan bordir anggun. Model baju ini memang sangat enak dipakai sepanjang hari karena longgar.
Kamu bisa sedikit memadukan dengan sentuhan etnik. Tapi usahakan gunakan warna netral agar terlihat elegan.
2. Gamis Layer
Gamis berlapis bisa menjadikan penampilan kamu menarik. Apalagi dengan desain berkesan dimensi dan tekstur unik. Kamu bisa memilih kombinasi warna lembut atau monokrom. Simpel tapi elegan.
3. Tunik dan Celana Palazzo
Tunik yang berpadu dengan celana palazzo adalah kombinasi menarik. Kasual tapi tetap gaya. Kamu juga tetap nyaman saat beraktivitas. Agar elegan, kamu bisa menambahkan potongan dan sentuhan bordir. Kamu tinggal tambahkan hijab modern.
4. Dress Maxi dengan Aksen Plisket
Dress maxi dengan aksen plisket memberikan kesan yang mewah tapi anggun. Apalagi, dengan pilihan warna yang lembut seperti lavender dan pink blush. Materialnya terasa ringan saat dikenakan. Kamu bisa menambahkan hijab, tas ukuran kecil dan sepatu dengan hak yang rendah. Cantik banget!
5. Gamis Brokat Elegan
Pilihan ini selalu tidak pernah gagal dan memberikan pesona yang menawan. Di tahun ini, model baju Lebaran 2025 yang akan dihadirkan, cenderung lebih sederhana. Namun tidak mengurangi sisi elegan yang dimilikinya.
6. Abaya
Pilihan yang berkelas untuk merayakan hari penting tersebut. Desainnya longgar, nyaman dan anggun. Namun, tetap memiliki nuansa yang sopan dan tetap stylish. Dengan warna ala netral dan pastel, semakin membikin kamu terlihat cantik.
7. Outer Organza
Kamu bisa tampil mewah dengan gaya busana ini, tapi tidak berlebihan. Sangat cocok berpadu dengan dress sederhana atau inner yang polos. Menjadikan tampilan kamu anggun sekaligus modern.
8. Gamis Satin
Busana dengan bahan satin memberikan kesan elegan sekaligus mewah. Kamu akan terlihat anggun saat mengenakannya, tanpa harus terlihat berlebihan. Apalagi, kilau halusnya membuatnya semakin berkelas.
9. Kaftan Polos
Tampil dengan gaya polos bukan berarti kamu kehilangan penampilan menarik. Model yang longgar menjadikannya nyaman, namun kesannya tetap memukau. Jika sedikit ingin memberikan nuansa berbeda, beri aksen di bagian leher dan lengan.
10. Baju Katun Bolong
Terakhir, rekomendasi model baju Lebaran 2025 adalah bahan katun dengan aksen eyelet. Busana ini tetap menawarkan kenyaman. Namun, tidak meninggalkan kesan yang menawan. Akan sangat cocok berpadu dengan celana kulot hingga rok.
Nah, itulah rekomendasi model baju Lebaran 2025. Padu padankan sesuai dengan gaya pribadi kamu. Yang pasti, kamu akan tetap tampil menawan saat merayakan hari raya. Temukan koleksi busana terbaik di OLX. Mau cari apa saja, ada kok!