Minggu, April 20, 2025
Lainnya
    InformasiSelain Sayur, Ini 10 Jenis Makanan Burung Lovebird

    Selain Sayur, Ini 10 Jenis Makanan Burung Lovebird

    Cari tahu 10 makanan burung lovebird yang bagus selain sayur yang kaya akan nutrisi penting.

    Banyak kicau mania percaya kalau sayur adalah pakan utama burung lovebird. Ternyata, sayuran cuma salah satu bagian dari pola makan burung ini. Agar burung lovebird tetap sehat dan “gacor”, maka diet seimbang itu penting. Ini dia ragam makanan burung lovebird.

    - Advertisement -

    Banner Clickbait

    1. Apel

    Apel adalah makanan burung lovebird dengan kandungan vitamin dan serat tinggi. Namun, jangan lupa buang bijinya dulu sebelum diberikan pada burung lovebird. Pasalnya, biji apel mengandung zat sianida dalam jumlah kecil yang beracun untuk burung. Beri apel seukuran kuku sekali sehari.

    - Advertisement -

    2. Pisang

    Burung lovebird juga boleh makan pisang. Buah ini lembut, sehingga mudah dimakan. Selain itu, pisang kaya akan vitamin seperti kalium. Namun, pastikan kupas kulitnya dulu karena kemungkinan masih ada sisa pestisida.

    Sebaiknya, sediakan pisang beberapa kali seminggu ketimbang setiap hari. Sama seperti apel, 1-2 potong kecil pisang sudah cukup untuk satu kali makan.

    - Advertisement -

    3. Melon

    Makanan burung lovebird lainnya, yang masih dalam kategori buah-buahan, adalah melon. Faktanya, buah-buahan seperti blewah, semangka, dan melon aman untuk burung ini. Buah-buahan tersebut juga menghidrasi serta kaya akan vitamin seperti vitamin A dan C. Cukup berikan 2-3 kali seminggu.

    4. Beras Merah

    Beras merah adalah biji-bijian utuh dan kaya nutrisi yang bagus untuk kesehatan lovebird. Pertama, beras merah merupakan sumber serat pangan yang baik.

    Kemudian, beras merah juga mengandung zat gizi penting seperti vitamin B, mangan, magnesium, dan fosfor. Faktanya, zat-zat gizi ini dapat menghasilkan energi lebih banyak dan menjaga kesehatan lovebird dalam jangka panjang.

    5. Telur Rebus

    Makanan burung lovebird yang satu ini cocok diberikan jika lovebird sedang dalam masa kawin atau ganti bulu. Hal ini karena telur rebus mengandung protein dalam jumlah tinggi. Protein penting agar tubuh burung tetap kuat untuk bertelur dan meloloh anakan.

    Di sisi lain, telur rebus bisa meningkatkan produksi bulu baru selama musim ganti bulu lovebird.

    6. Biji Bunga Matahari

    makanan burung lovebird

    Biji bunga matahari sangat padat nutrisi. Makanan burung lovebird ini kaya lemak sehat yang jadi sumber energi. Namun, karena kandungan lemaknya yang tinggi, sebaiknya berikan secukupnya saja untuk mencegah obesitas.

    Selain itu, campurkan pakan ini dengan buah-buahan dan sayuran supaya nutrisinya seimbang. Yang terpenting, pilih biji bunga matahari murni karena bahan tambahan lainnya berbahaya untuk burung.

    7. Jagung Manis

    Jagung manis sarat akan vitamin, mineral, dan serat yang cocok dijadikan makanan burung lovebird. Selain itu, rasa manis alami dari jagung ini akan menggugah selera burung khususnya yang pilih-pilih makanan. Jagung manis juga mengandung kadar air yang tinggi sehingga dapat menghidrasi burung.

    8. Kecambah

    Kamu juga bisa memberikan kecambah sebagai pakan alternatif. Kecambah mengandung vitamin C, vitamin K, zat besi, dan magnesium. Selain itu, kecambah lebih mudah dicerna. Itu alasannya kecambah justru cocok diberikan untuk anakan lovebird atau lovebird yang sedang ganti bulu.

    9. Jangkrik

    Kamu mungkin tidak menyangka kalau jangkrik juga termasuk makanan burung lovebird. Ada alasan kenapa serangga ini disarankan untuk jadi pakan lovebird. Salah satunya adalah karena kandungan proteinnya yang tinggi.

    Sebagaimana yang sudah disebutkan sebelumnya, protein penting untuk pembentukan otot dan bulu. Namun, jangkrik sebaiknya tidak diberikan setiap hari, cukup dua kali saja seminggu.

    10. Millet

    Alternatif makanan burung lovebird yang terakhir adalah millet. Millet sendiri adalah biji kecil berbentuk bulat yang berasal dari sekelompok biji-bijian sereal. Selain mudah dicerna, millet juga akan menstimulasi fisik dan mental burung.

    Jangan bingung cari barang bekas atau jual barang lama yang menuhin rumah! Di OLX Pusatnya Nge-Deal, kamu bisa jual atau beli dari berbagai kategori, mulai dari gadget, kendaraan, hingga perabotan rumah tangga.

    SIMPLE AJA DI OLX

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait