Minggu, April 20, 2025
Lainnya
    ReviewSejarah Toyota Corolla DX dan Harga Bekasnya Maret 2024

    Sejarah Toyota Corolla DX dan Harga Bekasnya Maret 2024

    Toyota Corolla DX memang sudah tidak lagi diproduksi, tapi masih banyak orang yang mengincarnya. Berapa harga bekasnya sekarang?

    News.OLX – Toyota Corolla DX adalah salah satu unit roda empat lawas yang hingga kini masih dapat kamu temukan di jalanan. Jumlah penggunanya masih banyak. Bahkan, ada beberapa komunitas pecinta unit keluaran Jepang ini yang bermunculan.

    - Advertisement -

    Nah, seperti apa sejarah perjalanan dari Toyota Corolla DX di Tanah Air? Bagaimana pula perkembangan harga bekasnya hingga sekarang di pasaran?

    Sejarah Toyota Corolla DX

    Toyota Corolla DX adalah unit roda empat jenis sedan yang pertama kali meluncur pada 1979, yakni sebagai generasi empat dari Corolla. Kala itu, unit ini mendapatkan respons positif dan menjadi salah satu yang terlaris dengan penjualan global mencapai 40 juta unit.

    - Advertisement -

    Dengan desain yang lebih modern dan dapur pacu bertenaga, tidak heran jika unit ini jadi favorit. Di Indonesia, mobil yang mulai muncul di awal dekade 80an ini juga salah satu pilihan masyarakat. 

    Memang, unit ini hanya memiliki mesin 1290 cc dengan pushrod OHV. Meski berkapasitas cukup kecil, namun tetap menjadi populer lantaran harganya yang terbilang terjangkau. Kemudian, tahan lama dan tidak membutuhkan perawatan yang menyusahkan.

    - Advertisement -

    Unit ini juga sangat cocok untuk kebutuhan berkendara di kawasan perkotaan. Dan yang terpenting, hemat konsumsi bahan bakar. Tidak heran, jika hingga saat ini masih banyak pengguna mobil ini di jalan. Kamu akan mudah menemukannya.

    toyota corolla dx1

    Harga Toyota Corolla DX

    Sebagai salah satu unit lawas, maka kamu bisa mendapatkan jenis bekas mulai dari generasi pertama hingga kelima. Banderolnya pun berbeda, tergantung pada kondisinya. Di pasaran, unit ini dijual dengan rata-rata harga berikut : 

    • 1.3 DX MT 1980 (Rp52 juta)
    • 1.3 DX MT 1981 (Rp46,5 juta)
    • 1.5 DX MT 1981 (Rp19 juta)
    • 1.5 DX MT Turbo 1981 (Rp150 juta)
    • 1.3 DX MT 1982 (Rp73 juta)
    • 1.3 DX MT 1983 (Rp25 juta)

    Harga tersebut berdasarkan tinjauan per Maret 2024. Faktor yang berpengaruh pada banderol antara lain tahun produksi, kondisi, jarak yang sudah tertempuh, dan lainnya. Namun, dengan kemampuan dan juga kualitasnya, harga Toyota Corolla DX ini terbilang cukup terjangkau.

    Apakah kamu tertarik memboyong Toyota Corolla DX? Jika iya, arahkan pandangan kamu ke situs OLX. Tersedia pilihan unit berbagai tipe dengan penawaran banderol bervariasi. Segera download aplikasi OLX melalui Google Play Store dan App Store, sekarang!

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait