OLX News – Geely Auto Indonesia resmi meluncurkan SUV listrik pertamanya, Geely EX5, di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025. Mobil listrik premium ini hadir dengan harga mulai dari Rp475 juta, menandai langkah signifikan Geely dalam menghadirkan mobilitas ramah lingkungan di Tanah Air.
“Kami sangat antusias menyambut kehadiran Geely EX5 di Indonesia,” ujar Victor Gao, CEO Geely Auto Indonesia. “Mobil ini merupakan bukti komitmen kami untuk mendukung pemerintah dalam mendorong penggunaan kendaraan listrik dan menciptakan masa depan yang lebih hijau.”
Baterai Luar Biasa
Ditenagai oleh baterai Short Blade, Geely EX5 mampu mengisi daya dengan sangat cepat, dari 30% hingga 80% hanya dalam 20 menit. Baterai ini juga punya rancangan untuk tahan hingga lebih dari 3.500 siklus pengisian, menjamin daya tahan jangka panjang.
Mengusung Fitur Canggih
Geely EX5 menyuguhkan pengalaman berkendara premium berkat fitur-fitur canggihnya.
Sistem Infotainment Flyme Auto mendominasi kabin dengan layar sentuh seluas 15,4 inci yang responsif.
Informasi penting kendaraan tersaji secara jelas melalui layar instrumen LCD 10,2 inci dan proyeksi head-up display (HUD) 13,8 inci.
Pengalaman audio semakin next level dengan sistem Flyme Sound yang memboyong 16 speaker berkualitas tinggi dan amplifier 1.000W. Sehingga menghadirkan kualitas suara sekelas konser di dalam mobil
Dua Varian, Harga Terjangkau, dan Benefit Menarik
Geely EX5 hadir dalam dua varian, yaitu EX5 Pro dan EX5 Max. Untuk varian Pro, konsumen perlu merogoh kocek sebesar Rp475 juta, sedangkan varian Max dibanderol Rp515 juta (harga on-the-road DKI Jakarta).
Menariknya, selama penyelenggaraan IIMS 2025, Geely memberikan penawaran khusus dengan harga yang lebih terjangkau untuk kedua varian tersebut. Yaitu EX5 Pro Rp465.000.000 dan EX5 Max Rp505.000.000.
Selain harga yang kompetitif, konsumen juga akan mendapatkan berbagai keuntungan menarik, seperti:
- Fitur mewah: Kursi depan dengan fitur pijat otomatis dan sandaran kaki.
- Konektivitas: Kuota internet gratis dan akses ke berbagai aplikasi.
- Pilihan warna eksklusif: Bebas memilih warna eksterior dan interior.
- Portable charger: Mempermudah pengisian daya di mana saja.
- Garansi panjang: Garansi kendaraan dan baterai hingga 8 tahun atau 180.000 km.
- Paket aksesori: Pilihan wall charger atau paket aksesori OEM eksklusif.
- Bantuan darurat: Layanan roadside assistance selama 5 tahun.
- Teknologi Baterai: Short Blade
- Fitur Standar: Luxury front seat, kuota internet, warna eksklusif, portable charger, garansi, wall charger/aksesori OEM, roadside assistance
- Sistem Keselamatan: L2 ADAS, 6 airbags, struktur bodi GEA L
- Sistem Infotainment: Layar sentuh 15,4 inci, LCD instrument cluster 10,2 inci, W-HUD 13,8 inci, Flyme Sound
Performa Geely EX5 Tangguh, Aman, dan Nyaman
Memboyong baterai berteknologi tinggi yang mampu menempuh jarak jauh dengan sekali pengisian daya. Fitur keselamatan canggih seperti L2 ADAS dan struktur bodi yang kokoh memastikan keamanan pengendara dan penumpang.
Selain itu, interior yang mewah dan fitur konektivitas yang lengkap memberikan pengalaman berkendara yang nyaman dan menyenangkan.
“Geely EX5 tidak hanya sekadar mobil listrik, tetapi juga sebuah pernyataan gaya hidup modern,” tambah Yusuf Anshori, Brand Director Geely Auto Indonesia. “Dengan desain yang futuristik dan teknologi yang canggih, Geely EX5 siap menjadi pilihan utama bagi konsumen yang mencari kendaraan listrik premium.”
Kesempatan untuk Menjajal Langsung
Bagi yang ingin merasakan langsung sensasi berkendara dengan Geely seri EX. Maka, pengunjung IIMS 2025 dapat mengunjungi di Geely Experience Booth (E7, Hall B3) dan melakukan test drive.
Jangan lewatkan kesempatan untuk melihat dan mencoba langsung SUV listrik yang tengah menjadi perbincangan hangat di industri otomotif Indonesia. Apalagi, memiliki mobil listrik seperti Geely EX5 adalah investasi masa depan.
Namun, jika kamu masih ragu atau ingin mencoba berbagai jenis mobil terlebih dahulu, menjual mobil bekas kamu di OLX bisa menjadi solusi yang tepat. Dengan OLX, kamu bisa dengan mudah menjual mobilmu, juga membeli mobil yang sesuai dengan kebutuhanmu. Yuk cobain sekarang!