Jumat, April 25, 2025
Lainnya
    BeritaSamsung Galaxy W25 dan W25 Flip Resmi Meluncur, Ini Spesifikasinya

    Samsung Galaxy W25 dan W25 Flip Resmi Meluncur, Ini Spesifikasinya

    Samsung Galaxy W25 dan W25 Flip sudah resmi meluncur! Yuk cek sejumlah spesifikasinya!

    Pada Minggu (27/10/2024) lalu, Samsung sudah resmi luncurkan Samsung Galaxy W25 dan W25 Flip di China, yang masuk ke dalam kategori smartphone foldable (lipat) paling baru mereka.

    - Advertisement -

    Keduanya hadir dengan desain, fitur, serta penyimpanan eksklusif dan punya banyak peningkatan. Yuk, intip sejumlah spesifikasi kedua smartphone tersebut!

    Spesifikasi Samsung Galaxy W25

    Seri Galaxy W25 ialah rebrand dari Samsung Galaxy Z Fold Special Edition yang punya punggung keramik hitam. Bingkainya menggunakan aluminium emas dan engsel yang halus. Untuk beberapa spesifikasi teknis yang sudah dirilis, kamu bisa cek pada tabel di bawah:

    - Advertisement -
    SpesifikasiDetail
    Layar8 inci (main screen) dan 6,5 inci layar sekunder
    KameraKamera utama 200 MP dengan 12 MP kamera ultra wide, 10 MP kamera telefoto
    ChipsetQualcomm Snapdragon 8 Gen 3 for Galaxy berfabrikasi 3 nm
    Pelindung kacaCorning Gorilla Glass Victus 2
    Baterai4.400 mAh

     

    Berdasarkan spesifikasi di atas, salah satu keunggulan dari seri Samsung Galaxy W25 ini adalah kamera utamanya yang punya resolusi hingga 200 MP. Dengan dukungan kamera ultra wide dan telefoto, hasil jepretan yang diambil smartphone ini patut diantisipasi.

    - Advertisement -

    Lalu, dibandingkan pendahulunya chipset smartphone ini telah mendapatkan peningkatan performa hingga 45% sekaligus efisiensi daya hingga 44%.

    Karena itulah, kinerjanya tergolong cepat dan menjamin masa pakai baterai yang lebih panjang. SoC (System-on-chip) itu juga dapat membantu tingkatkan kemampuan AI untuk memberikan respon lebih cepat, mempermudah melakukan multitasking, serta konektivitas lebih pro.

    AI pada Samsung Galaxy W25 ini juga sudah memakai teknologi Galaxy AI. Pada ekosistem ini, kamu akan menemukan banyak fitur keren, seperti penerjemah real time, asisten AI, transkrip otomatis, hingga asisten Bixby.

    Dengan rating IP48 dan dukungan kaca pelindung yang mumpuni, perangkat ini pun lebih terasa aman ketika kamu bawa ke mana pun.

    Spesifikasi Samsung Galaxy W25 Flip

    Samsung Galaxy W25

    Seri Flip ini adalah rebrand atas Samsung Galaxy Z Flip 6, dengan sejumlah spesifikasi teknis bisa kamu lihat di bawah:

    SpesifikasiDetail
    Layar6,7 inci (main screen) dan 3,4 inci layar sekunder
    KameraKamera utama 50 MP dengan dukungan zoom optic 2x dan autofocus berbasis AI
    ChipsetQualcomm Snapdragon 8 Gen 3 for Galaxy
    Pelindung kacaCorning Gorilla Glass Victus 2
    Baterai4.000 mAh

     

    Spesifikasi seri flip ini terlihat mirip dengan Samsung Galaxy W25. Perbedaannya terlihat pada kamera, baterai, dan beberapa fitur lainnya.

    Smartphone dengan clamshell (lipatan cangkang) ini punya spesifikasi kamera mumpuni, Menariknya, autofocus yang tersemat dapat lakukan deteksi pada gambar supaya bisa mendapatkan jepretan terbaik.

    Beberapa fitur lainnya sama, termasuk AI yang bisa permudah berbagai urusan harian kamu. Dengan sistem pendingin vapor chamber, ponsel kamu tidak akan terasa gampang panas sekalipun dipakai cukup lama.

    Secara umum, kedua seri ini sudah memberikan kamu opsi beragam pilihan wallpaper dan kemudahan untuk mengakses berbagai aplikasi.

    Kedua seri Samsung Galaxy W25 di paket pembeliannya menyatakan  adapter charger, SIM Card ejector, kabel pengisian daya, serta casing hitam yang elegan.

    Terkait RAM dan storage, sistem operasi, dan fitur lainnya, mari tunggu informasi lebih lanjut, ya.

    Nah, selagi menanti informasi lanjutan mengenai spesifikasi  dan harga Samsung Galaxy W25 dan W25 Flip, serta kemungkinannya masuk ke tanah air, kamu bisa cari-cari smartphone bekas Samsung melalui OLX. (RK/Z)


    OLX.co.id adalah platform jual beli di Indonesia. Beroperasi sejak 2005, OLX berkomitmen untuk menghadirkan transaksi yang nyaman dan mudah, dengan memberikan pilihan terlengkap mulai dari mobil, motor, aksesori otomotif, gadget, elektronik, jasa, dan masih banyak lagi.

    Jual beli barang bekas, Simpel Aja di OLX!

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait