Jumat, April 25, 2025
Lainnya
    OtomotifMobilMurah dan Irit Bahan Bakar, Ini Spesifikasi dan Harga Daihatsu Gran Max

    Murah dan Irit Bahan Bakar, Ini Spesifikasi dan Harga Daihatsu Gran Max

    Pada segmen mobil niaga, Daihatsu memiliki pangsa pasar yang cukup besar. Pada segmen ini Daihatsu Gran Max menjadi salah satu andalan dari produsen otomotif asal Jepang tersebut.

    - Advertisement -

    JAKARTA – Sebagai mobil niaga, Daihatsu Gran Max tersedia dalam dua tipe. Yaitu tipe Mini Bus (MB) dan Pick UP (PU). Mobil ini diperkenalkan di Indonesia sejak tahun 2007 menggantikan Daihatsu Zebra. 

    Meski begitu, mobil ini baru mulai dipasarkan pada tahun 2008 yang sampai saat ini penjualannya pun cukup tinggi. Apalagi kelebihan dari Gran Max ini bisa dijadikan sebagai kendaraan travel maupun mobil keluarga yang buat banyak penumpang.

    - Advertisement -

    Bahkan tidak jarang kalau mobil ini dijadikan sebagai sebuah mobil operasional perusahaan. Baik itu tipe PU maupun MB. Pada tipe mini bus, mobil Daihatsu Gran Max kerap dijadikan mobil operasional sekolah, ambulance, hingga mobil fasilitas umum milik pemerintah.

    Kapasitas penumpang dari mobil ini pun bisa menampung 8-9 orang. Daihatsu Gran Max Minibus ini adalah mobil mini bus dengan memiliki desain MPV yang menggunakan perpaduan mesin antara jenis mobil SUV dengan MPV.

    - Advertisement -

    Dari segi harga, mobil ini memiliki harga yang cukup stabil. Bahkan untuk harga unit barunya pun bisa dikatakan cukup terjangkau dengan kemampuan mobil ini yang muat banyak penumpang serta irit bahan bakar.

    Baca juga: 10 Mobil Bekas Harga 100 Jutaan Keluaran Tahun Tinggi!

    Spesifikasi Daihatsu Gran Max

    Spesifikasi mobil Daihatsu Gran Max
    Daihatsu Gran Max (olx.co.id)

    Mobil Daihatsu Gran Max dibekali dengan dua tipe pilihan mesin. Yaitu kapasitas 1.3 L dan 1.5 L. Untuk spesifikasinya sendiri mesinnya menggunakan tipe mesin K3-DE berteknologi DOHC 4 silinder 16 katup.

    Mobil ini pun mampu menghasilkan tenaga maksimum sebesar 88 Ps pada 6.000 rpm dengan torsi 114.7 Nm pada 4.400 rpm. 

    Sedangkan varian tertinggi menggunakan mesin 1.5 liter memiliki tenaga maksimal 97 Ps pada 6.000 rpm dan torsi puncak 134.3 Nm pada 4.400 rpm. 

    Menggunakan mesin ini Daihatsu Gran Max sudah bisa melibas segala medan yang dilaluinya. Baik itu jalanan perkotaan maupun jalanan pedesaan.

    Selain itu mobil ini memiliki kapasitas tangki bahan bakar sampai 43 L. Sedangkan untuk dimensinya, mobil ini memiliki ukuran panjang 4.045 mm, lebar 1.665 mm, dan tinggi 1.990 mm. Selain itu memiliki berat kosong 1.840 kg.

    Pada suspensi depannya mobil ini sudah menggunakan Mac Pherson Struts dengan per keong. Pada bagian belakang 5 link, rigid-axle dengan per keong.

    Untuk pengereman depan Cakram (Disc) berventilasi dengan booster, dan untuk belakang Drums, leading & trailing.

    Baca juga: 6 Rekomendasi Mobil Besar yang Nyaman untuk Keluarga

    Interior Daihatsu Gran Max

    Interior mobil Daihatsu Gran Max
    Daihatsu Gran Max (olx.co.id)

    Masuk ke dalam mobil, perasaan yang dirasakan adalah lega dan luas saat berada di dalam kabin. Mobil ini pun memiliki kapasitas untuk 9 penumpang pada varian mini bus. 

    Desain dashboard pada mobil Daihatsu Gran Max ini memiliki desain ergonomis yang memudahkan pengemudi. Pada jok bagian depannya memiliki fitur Sliding Seat yang meningkatkan kenyamanan.

    Mobil ini juga sudah dilengkapi dengan AC yang sejuk dan dapat dioperasikan menggunakan tuas putar seperti kompor. Bagian hiburan pada mobil ini pun terlihat sistem audio sederhana berupa radio AM/FM.

    Eksterior Daihatsu Gran Max

    Eksterior mobil Daihatsu Gran Max
    Daihatsu Gran Max (olx.co.id)

    Desain eksterior dari Daihatsu Gran Max minibus ini cukup ramping dan tidak besar. Menggunakan konsep desain Semi Bonnet akan memberikan sistem aerodinamis yang baik untuk melaju di jalanan.

    Bagian depan dari Daihatsu Gran Max ini memiliki bentuk menarik dengan grill kecil dengan lampu utama yang besar. Ukuran bumper pada mobil ini pun tidak terlalu besar.

    Pada bagian sampingnya langsung nampak sliding door pada mobil ini. Daihatsu Gran Max MB juga terlihat elegan dengan garis beraksen chrome pada bagian belakangnya.

    Sedangkan untuk bagian belakang dari spesifikasi Daihatsu Gran Max Minibus terlihat begitu simpel dengan memiliki lampu belakang dan bumper yang menyatu dengan bodi mobil ini.

    Baca juga: 8 Mobil Van Mewah di Dunia, Fasilitasnya Seperti Hotel Berbintang

    Fitur Daihatsu Gran Max

    Daihatsu Gran Max ini sudah dibekali dengan beberapa fitur yang menunjang untuk kenyamanan dalam berkendara. Selain itu ia memiliki fitur yang hanya dimilikinya sendiri di kelasnya, yaitu  fitur Fuel Lid Opener.

    Fitur ini memberikan kemudahan bagi pengemudi untuk membuka tutup bensin dari dalam mobil tanpa harus keluar. Posisi tutup tangki ini berada tepat di bawah pintu depan bagian kanan.

    Memiliki fitur power steering yang memudahkan untuk bermanuver tanpa harus membutuhkan tenaga dalam memutar setir. Tidak ketinggalan fitur door sliding yang memudahkan penumpang keluar masuk meski berada di tempat yang sempit.

    Peletakan tuas transmisi yang posisinya berada di dekat setir membuat mudah untuk melakukan operan gigi.

    Varian Daihatsu Gran Max

    Daihatsu Gran Max ditawarkan dengan berbagai pilihan warna dan tipe. Untuk pilihan warnanya sendiri terdapat empat pilihan warna yaitu, putih, biru, hitam dan abu-abu.

    Untuk variannya sendiri mobil Daihatsu Gran Max memiliki 8 varian dan 3 tipe. 3 tipe ini yaitu varian Pick UP (PU), Mini Bus (MB) dan Blind Van (BV).

    Mobil ini ditawarkan dengan fitur AC dan tanpa AC. Ada pula yang ditawarkan tanpa power steering.

    Harga Daihatsu Gran Max Terupdate 2023

    Baru

    Mobil Daihatsu Gran Max ini ditawarkan dengan berbagai varian dan tipe yang memiliki perbedaan pada harga unit barunya. Rentang harga dari unit baru untuk Daihatsu Gran Max ini mulai dari Rp144 juta hingga Rp178 jutaan.

    Bekas

    Pangsa pasar dari mobil bekas Daihatsu Gran Max ini pun cukup besar. Masih banyak sekali orang yang berminat dengan mobil bekas satu ini. Selain ketangguhan dan kelebihannya sebagai mobil niaga, perawatan dari Daihatsu Gran Max ini pun cukup mudah.

    Untuk harga mobil bekas dari Daihatsu Gran Max ini cukup bervariatif menurut tahun pembuatan dan tipe yang dimilikinya. Kisaran harga dari mobil bekas Daihatsu Gran Max ini berada pada rentang harga Rp90 hingga Rp120 jutaan.

    Bila Anda ingin menjual mobil jangan lupa untuk memilih mitra terpercaya yang dapat memberikan kemudahan dan penawaran terbaik. Seperti halnya OLX Autos yang dapat memberikan penawaran terbaik dan pembayaran instan setelah deal dan tanpa disertai dengan hidden fee.

    Jual mobil dengan mudah, tanpa mengorbankan waktu, tenaga, dan langsung terjual di OLX Autos! Proses jual mobil di OLX sangat mudah, dan kamu bisa langsung mendapatkan pembayaran instan setelah deal. Tanpa biaya tersembunyi alias no hidden fee!

    Populer
    Berita Terkait