Minggu, April 20, 2025
Lainnya
    ReviewRekomendasi Sunscreen untuk Kulit Sensitif agar Tidak Iritasi

    Rekomendasi Sunscreen untuk Kulit Sensitif agar Tidak Iritasi

    Dapatkan perlindungan sempurna dari sinar UVA dan UVB dengan rekomendasi sunscreen untuk kulit sensitif berikut.

    Punya kulit sensitif artinya kamu mesti ekstra hati-hati dalam memilih produk skincare yang kamu gunakan supaya bebas iritasi. 

    - Advertisement -

    Makanya, penting untuk memilih sunscreen yang tepat agar terhindar dari iritasi atau reaksi alergi. Ini dia beberapa rekomendasi sunscreen untuk kulit sensitif yang paling recommended.

    1. Sebamed Sun Care Multi Protect Sun Cream SPF 50+

    Brand yang satu ini memang menargetkan pemilik kulit sensitif karena kandungan dalam setiap produknya yang non irritant. Begitu pula sunscreen-nya. Sebamed Sun Care Multi Protect Sun Cream SPF 50+ diracik sebagai perlindungan tinggi terhadap sinar UVA dan UVB yang berbahaya namun tetap bersahabat untuk kulit sensitif.

    - Advertisement -

    Produk ini memiliki SPF 50+ yang bisa melindungi kulit dari sinar UVB. Selain itu, produk ini juga punya spektrum perlindungan luas melawan sinar UVA dan UVB untuk mencegah sunburn dan kerusakan kulit.

    Teruji secara dermatologis, nggak menyumbat pori-pori, jadi sangat cocok untuk kulit berjerawat sekalipun.

    - Advertisement -

    2. Skin Aqua UV Moisture Milk SPF 50+ PA++++

    Skin Aqua UV Moisture Milk SPF 50+ PA++++ adalah sunscreen untuk kulit sensitif yang ringan dan bebas minyak. Produk ini melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB dengan tingkat proteksi tinggi yang pas untuk penggunaan sehari-hari.

    Diperkaya dengan tiga bahan perlindungan UV, sunscreen ini menyediakan broad spectrum physical protection tanpa menggunakan filter kimiawi.

    Terlebih lagi, tabir surya ini juga bebas pewangi, jadi nggak berisiko mengiritasi kulit sensitif. Dan, karena waterproof, produk ini pasti tahan lama bahkan saat kamu harus beraktivitas di luar ruangan atau basah-basahan.

    3. Innisfree Perfect UV Protection Cream SPF 50+ PA+++

    Sumber foto: radiani-kulsum.com

    Kalau kamu cari sunscreen untuk kulit sensitif yang cocok dipakai seharian, kamu pasti bakal jatuh hati sama Innisfree Perfect UV Protection Cream SPF 50+ PA+++. Nggak cuma melindungi wajah dari sinar UVA dan UVB matahari yang jahat, produk ini juga mencerahkan serta meningkatkan elastisitas kulit.

    Sementara itu, kelebihan utama produk ini yaitu kedap air dan tahan limpasan, jadi kamu nggak perlu bolak-balik touch up.

    Plus, komposisinya vegan. Contohnya, produk ini menggunakan minyak bunga matahari yang terkenal ampuh melawan sinar UV dan melembabkan kulit. Produk ini juga mengandung ekstrak teh hijau Jeju yang sarat antioksidan kuat untuk menangkal bahaya sinar UV.

    4. Avene Mineral Sunscreen Broad Spectrum SPF 50 Lotion

    Kalau mau produk yang serbaguna, pilih sunscreen untuk kulit sensitif dari Avene ini. Sebab, produk ini bukan hanya ampuh memproteksi wajah tapi juga tubuh.

    Selain itu, produk ini juga menghidrasi kulit sekaligus menangkal efek buruk sinar matahari. Tabir surya ini juga meredakan inflamasi berkat kombinasi bisabolol, allantoin, dan Thermal Spring Water eksklusif dari Avene.

    Hebatnya lagi, sunscreen ini cocok buat semua jenis kulit, bukan cuma kulit sensitif. Nggak heran kalau produk ini diakui oleh Skin Cancer Foundation (Yayasan Kanker Kulit) Amerika Serikat. Di samping itu, sunscreen ini aman dipakai seluruh anggota keluarga, termasuk anak-anak.

    Itulah empat rekomendasi sunscreen untuk kulit sensitif terbaik yang layak kamu pertimbangkan. Sebelum beli, selalu periksa daftar komposisinya supaya kamu yakin kamu sudah mendapatkan produk yang tepat. Pastikan juga buat patch test biar terhindar dari risiko iritasi.

    Yuk, belanja sunscreen dan produk skincare lainnya di OLX! Praktis banget, sekarang OLX punya aplikasi yang bisa kamu download gratis di Google Play Store atau App Store.

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait