Cek rekomendasi 5 merk kacamata anti radiasi terbaik dengan berbagai harga berikut untuk menjaga kesehatan mata.
OLX News – Di era digital, mata kita terpapar sinar UV dan radiasi biru dari layar gadget dalam waktu lama. Paparan berlebihan dapat menyebabkan berbagai masalah mata, seperti mata lelah, iritasi, rabun senja, bahkan katarak.
Karenanya, penting untuk memakai kacamata anti radiasi untuk melindungi mata dari efek berbahaya tersebut.
5 Kacamata Anti Radiasi Terbaik untuk Jaga Kesehatan Mata
Faktanya, kacamata anti radiasi dilapisi dengan lensa khusus yang dapat menyaring sinar UV dan blue light, sehingga mata terhindar dari kerusakan. Selain itu, kacamata ini juga dapat membantu mengurangi mata lelah dan meningkatkan fokus saat bekerja di depan layar.
Bisa dibilang memakai kacamata anti radiasi merupakan langkah paling gampang untuk menjaga kesehatan mata di era digital.
Sering menghabiskan waktu di depan layar gadget? Untuk melindungi kesehatan mata, kamu bisa menggunakan salah satu dari rekomendasi kacamata anti radiasi berikut.
1. Izipizi
Izipizi, brand asal Perancis, menghadirkan kacamata stylish yang tak hanya modis, tetapi juga fungsional untuk melindungi mata dari paparan layar. Tersedia dalam tiga varian utama (kacamata baca, anti radiasi, dan anti sinar UV), Izipizi menawarkan berbagai pilihan model dan warna yang trendi.
Lebih dari itu, Izipizi juga memperhatikan kesehatan mata penggunanya. Faktanya, kacamata Izipizi dapat menyaring hingga 40% blue light yang berbahaya bagi mata. Cocok untuk kamu yang sering menghabiskan waktu di depan layar gadget.
Namun, perlu diingat bahwa harga kacamata Izipizi tergolong mahal, dengan kisaran harga di atas 1 juta rupiah.
2. Grey Jack
Grey Jack merupakan brand kacamata mendunia yang menjual aneka opsi dengan model kekinian namun harga terjangkau. Kacamata Grey Jack dibekali lensa yang dapat memfilter sinar biru berbahaya dari layar gadget dan sinar UV.
Selain itu, modelnya pun beragam dengan warna-warna yang trendi. Dan, karena harganya yang bersahabat, mulai dari Rp129.000, Grey Jack menjadi pilihan ideal buat kamu yang mencari kacamata anti radiasi yang fungsional tanpa menguras dompet.
3. Kateluo
Kemudian, hadir Kateluo sebagai pilihan kacamata anti radiasi berikutnya yang mengutamakan comfort dan style. Pasalnya, kacamata Kateluo menggunakan frame ringan yang nyaman untuk pemakaian harian tanpa membuat pegal di telinga dan hidung.
Sementara itu, desainnya yang unisex cocok untuk pria maupun wanita. Soal harga, Kateluo tergolong bersahabat. Dengan harga mulai dari Rp109.000, kamu sudah bisa mendapatkan kacamata yang tidak hanya nyaman tetapi juga membikin penampilanmu makin trendi.
4. William Palmer Eyewear
Bagi kamu yang mengincar kacamata dengan desain kekinian, kualitas tinggi, dan perlindungan mata maksimal, William Palmer Eyewear jawabannya.
Pasalnya, frame kacamata dari brand terkemuka ini terbuat dari bahan-bahan pilihan seperti titanium. Tidak heran, kalau kacamatanya kokoh, tahan lama, dan nyaman dipakai.
Terlebih lagi, lensa kacamatanya juga ampuh menyaring sinar biru berbahaya dari gadget. Adapun harga kacamata William Palmer Eyewear sendiri tergolong premium, mulai dari Rp385.000.
5. Berry Barton
Terakhir, ini dia merk kacamata anti radiasi yang dirancang untuk melindungi mata seluruh anggota keluarga. Kacamata Berry Barton dilengkapi dengan lensa yang mampu menangkal radiasi sinar UV400. Alhasil, penggunaannya aman untuk anak-anak sampai orang dewasa.
Harga kacamata Berry Barton pun sangat terjangkau, mulai dari Rp75.000. Dengan banderol ekonomis ini, kamu dan keluarga bisa memiliki kacamata yang memberikan perlindungan maksimal dari bahaya sinar biru dan sinar UV.
Itu dia rekomendasi lima merk kacamata anti radiasi terbaik lengkap dengan harganya. Sebelum beli, pertimbangkan kebutuhan dan budget-mu. Yang terpenting, ingat untuk selalu menjaga kesehatan matamu dengan membatasi screen time dan memeriksakan kesehatan mata secara rutin ke dokter.
Dapatkan kacamata anti radiasi dengan harga terbaik di OLX. Belanja mudah dan nyaman, langsung dari gadget-mu! Yuk, cek OLX sekarang. Jangan lupa download dulu aplikasi OLX di Google Play Store atau App Store, ya!