Minggu, April 20, 2025
Lainnya
    ReviewRekomendasi Kamera Mirrorless Harga Mulai Rp3 Jutaan

    Rekomendasi Kamera Mirrorless Harga Mulai Rp3 Jutaan

    Kamera mirrorless memang terasa lebih praktis untuk dibawa ke manapun. Intip rekomendasinya di sini!

    News.OLX – Bagi kamu yang hobi travelling atau membuat vlog, kamera mirrorless pasti jadi pilihan yang terbaik dibanding DSLR. Hal ini lantaran body-nya yang lebih compact membuatnya lebih mudah untuk kamu bawa ke manapun.

    - Advertisement -

    Nah, di pasaran sendiri ada banyak sekali kamera mirrorless 3 jutaan hingga 10 jutaan dengan spesifikasi yang mumpuni. Bila kamu berencana untuk membeli, kamu bisa lihat rekomendasi di bawah ini.

    1. Kamera Mirrorless Nikon 1 J5

    Nikon 1 J5 menjadi rekomendasi kamera mirrorless 3 jutaan yang pertama. Kamera yang satu ini sangat meninggalkan kesan berkat desainnya yang masih klasik dengan warna silver dan hitam. 

    - Advertisement -

    Kamera yang satu ini memiliki komponen sensor CMOS. Ditambah lagi dengan maksimum ISO 12800 dan shutter speed 1/16000s. Dengan spesifikasi ini, sudah pasti kualitas hasil gambarnya yang terbaik.

    2. Panasonic Lumix DC-GF9

    Rekomendasi kamera mirrorless 3 jutaan ke atas selanjutnya ada Panasonic Lumix DC-GF9. Sama seperti Nikon 1, kamera seharga Rp4,5 juta ini juga memiliki tampilan yang klasik.

    - Advertisement -

    Namun, menariknya layar Lumix ini cukup fleksibel untuk kamu arahkan menjadi mode selfie. Selain itu, kamera ini juga sudah menggunakan light speed AF dan EIS serta fitur creative panorama dan creative control. Sehingga, soal hasil tidak perlu kamu ragukan lagi.

    kamera mirrorless (1)

    3. Fujifilm X-A5

    Masih dengan gaya klasik dan retro, ada Fujifilm X-A5 dengan harga Rp4,9 juta yang bisa jadi pilihan. Kamera yang satu ini menggunakan Zoom Electronic pada fitur zooming-nya agar lebih smooth.

    Resolusi gambarnya pun sudah 4K-UHD dengan sensor CMOS yang digunakannya. Fitur-fitur yang tersedia juga sangat mendukung kualitas hasil gambar seperti filter dan creativity feature lainnya.

    4. Fujifilm X-T100

    Bila kamu ingin mencari kamera dengan kapasitas baterai yang besar, Fujifilm X-T100 bisa jadi pilihan terbaik. Dengan daya tahan baterainya yang cukup lama, kamu tidak perlu khawatir untuk menggunakannya saat berpergian.

    Menariknya, kamera seharga Rp6,3 jutaan ini juga telah memiliki fitur bluetooth yang memudahkan kamu untuk memindahkan hasil ke ponsel. Kamu juga bisa mengganti lensanya dengan FUJINON untuk menghasilkan jepretan yang lebih tajam.

    5. Canon EOS M50

    Rekomendasi kamera mirrorless yang terakhir adalah Canon EOS M50 dengan harga Rp6,6 jutaan. Kamera yang satu ini sempat viral berkat kemampuannya yang dapat merekam video secara stabil.

    Kualitas videonya pun juga sudah 4K, sangat jernih dan berkualitas tinggi. Wajar saja, karena EOS M50 ini menggunakan sensor CMOS dengan 24.1MP. Selain itu, dengan ISO 1—25600 membuatnya sangat andal untuk menangkap gambar meski lingkungan gelap.

    Sekian beberapa rekomendasi kamera mirrorless dengan harga Rp3 – Rp6 jutaan dari berbagai merek.  

    Bila kamu ingin mencari salah satunya atau kamera lainnya, kamu bisa temukan di OLX, ya. Download juga aplikasi OLX di Google Play Store dan App Store segera!

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait