Senin, April 21, 2025
Lainnya
    InformasiRekomendasi Desain Rumah Industrial Minimalis

    Rekomendasi Desain Rumah Industrial Minimalis

    Kamu ingin bangun rumah industrial minimalis? Yuk, cari berbagai inspirasi desainnya di sini!

    Apabila sedang merencanakan membangun rumah industrial minimalis, kamu tentu butuh sejumlah rekomendasi ide. Ciri-ciri rumah ini adalah menonjolkan material mentah dan terbuka, berwarna gelap atau netral, pipa, saluran terbuka, furnitur vintage, serta ruang yang terbuka.

    - Advertisement -

    Nah, untuk ide rumah industrial minimalis ini, kami sudah siapkan beberapa referensi, yaitu:

    1. Rumah Industrial dengan Batako

    Kamu bisa menggunakan dinding rumah dari beton barako yang dibiarkan apa adanya, tanpa perlu kamu berikan plester atau cat. Selain memberikan kesan artistik, material batako ini juga akan membantu hemat budget karena ukurannya besar dan kedap air.

    - Advertisement -

    Untuk memberikan kesan minimalis dan estetik, pastikan kamu menggunakan furnitur yang sesuai.

    2. Rumah Industrial dengan Semen Ekspos

    Menggunakan semen ekspos di lantai dan dinding rumah, bisa membuat rumahmu semakin bergaya industrial dan ekonomis. Tapi ketika menggunakan semen ekspos untuk lantai dan dinding, pastikanlah menggunakan coating atau cairan khusus.

    - Advertisement -

    Dengan lapisan coating ini, lantai dan dinding akan lebih mudah dibersihkan, tahan gesekan, serta bebas dari cuaca ekstrim.

    3. Menampilkan Pipa Terbuka dan Kabel

    Desain rumah industrial minimalis ini mungkin akan berbeda dari kebanyakan rumah, yang biasanya cenderung  menyembunyikan kabel-kabel.

    Sementara itu, untuk rumah industrial ini akan merangkai kabel dan menutupinya memakai pipa PVC, Setelah itu, pipa tersebut dicat sesuai warna cat di dinding. Selain terlihat lebih industrial, desain seperti ini juga dapat mengurangi biaya instalasi tambahan kabel.

    Tapi, pastikan untuk memanfaatkan pipa berkualitas agar bisa memberikan perlindungan ekstra di kabel dan tidak mudah dimasuki air.

    4. Desain yang Didominasi Furnitur Logam dan Besi

    Rekomendasi rumah industrial minimalis ini akan sangat mendekati asal muasal desain ini, yang memanfaatkan gudang bekas dengan perabotan vintage dan memakai logam atau besi.

    Untuk rumahmu, kamu bisa menginstal rak besi hollow ramping untuk penyimpanan ataupun sebagai partisi antar tiap ruangan. Dengan menambahkan banyak material metal tersebut, rumah kamu akan terasa tegas, tapi masih hangat dan nyaman.

    5. Dominasi Warna Hitam

    rumah industrial minimalis

    Apabila kamu tidak ingin renovasi rumah besar-besaran, maka kamu bisa memanfaatkan permainan warna. Pada desain rumah industrial minimalis, warna yang umumnya diterapkan adalah putih, hitam, abu-abu, serta kayu.

    Sebagai inspirasi, kamu bisa cat semua dinding rumah dengan warna putih. Setelah itu, tentukan area dinding yang akan mendapat cat gelap. Untuk menyeimbangkan kesan industrial, kamu bisa menambahkan material kayu atau besi.

    6. Rumah dengan Dinding Bata Ekspos

    Pemanfaatan dinding bata ekspos akan menjadi sarana untuk menonjolkan rumah industrial minimalis yang klasik. Selain membuat tampilan lebih indah, material ini juga akan membuat suasana industrial akan lebih menonjol pada rumahmu.

    Untuk menguatkan teksturnya, kamu bisa lapisi dengan coating atau cat transparan.

    7. Rumah Minimalis Industrial Japandi

    Konsep Japandi (Japanese dan Scandinavian) ini akan memadukan elemen-elemen utama dari kedua desain tersebut.

    Desain ini dapat memperkuat sisi tangguh, maskulin, trendi, dan tangguh. Hal ini tercermin dari pemakaian palet warna netral ala Japandi. Selain itu, warna-warna netral itu juga berkolaborasi dengan metal dan raw material.

    Contoh penerapannya adalah dengan menggunakan batu bata di ventilasi udara, lalu besi hitam di sejumlah dekorasi rumah, seperti rak dan lampu gantung. Untuk material kayu, bisa kamu tempatkan di lemari, kursi, meja, serta kabinet.

    Sudah temukan inspirasi rumah industrial minimalis yang cocok dengan gayamu? Jika sudah, jangan lupa untuk menambah dekorasi rumah dengan mencarinya di OLX. 

    KLIK DI SINI

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait