Minggu, April 20, 2025
Lainnya
    ReviewPerbedaan Honda BRV Prestige dengan Varian Lainnya

    Perbedaan Honda BRV Prestige dengan Varian Lainnya

    mesin yang digunakan keempat varian Honda BRV semuanya sama, sehingga output yang dihasilkan sama besarnya. Lalu apa saja perbedaan Honda BRV Prestige dan varian lainnya? Mari kita bedah spesifikasi All New Honda BRV pervariannya.

    News.OLX – All New Honda BR-V merupakan jenis mobil Low Sport Utility Vehicle (LSUV) yang bertenaga dan dilengkapi fitur-fitur canggih. Sebagai mobil generasi ke-2 BR-V tersebut, mobil ini datang dengan fitur yang lebih lengkap dan mesin yang lebih bertenaga dari generasi sebelumnya.

    - Advertisement -

    Honda BR-V hadir dengan 4 varian mobil, yakni S Type sebagai varian terendah, E Type, Prestige Type, dan yang tertinggi adalah Prestige Type with Honda Sensing. Tentunya masing-masing varian memiliki spesifikasi yang berbeda.

    Bahkan, Honda BR-V Prestige Type yang biasa dan yang dengan Honda Sensing sebagai varian tertinggi pun memiliki perbedaan. Bukan hanya pada fitur Honda Sensingnya saja, tetapi ada beberapa spesifikasi serta desain yang berbeda.

    - Advertisement -

    Honda BR-V S Type

    Untuk varian S Type, Honda BR-V hanya menghadirkan mobil dengan transmisi manual saja. Berbeda dengan varian honda BR-V lainnya dengan transmisi matic, mobil ini menggunakan ban 215/60 R16, diameternya sedikit lebih kecil jika dibanding varian lainnya.

    Bagian eksteriornya pun sama seperti varian lain yang dilengkapi dengan headlight sebagai penerangan mobil bagian depan dan lampu jarak jauh dan dekat sesuai kondisi. Perbedaan di bagian interiornya, meter cluster varian ini menggunakan MID.

    - Advertisement -

    Mirip dengan varian E Type, ACnya diatur secara digital dan jok berbahan kain atau fabric. Dari sisi keselamatannya, mobil ini sudah dilengkapi dengan 4 airbag, sabuk keselamatan di setiap baris kursi, emergency stop signal, ISOFIX & Tether, 4 titik parking sensor, dan APAR.

    Mobil dengan varian ini menggunakan wave key pada sistem keamanannya. Varian ini sudah dilengkapi dengan immobilizer dan alarm system. Meskipun begitu, varian ini dibanderol dengan harga termurah atau sekitar Rp 280 jutaan.

    Honda BR-V E Type

    Satu-satunya varian mobil BR-V yang bisa memilih transmisi matic atau manual. Mobil ini memiliki seluruh fitur yang sama dengan S Type hanya saja terdapat sedikit perbedaan dan beberapa penambahan fitur yang dibanderol dengan harga Rp 300 – Rp 315 jutaan.

    Kaca spion pada varian ini sudah dapat dilipat secara otomatis dan mobil dilengkapi dengan smart entry system dan rear parking camera. Berbeda dengan varian S Type, meter cluster mobil ini sudah menggunakan TFT Display 4,2 inci.

    Senada dengan varian lainnya, Audio pada mobil ini pun sudah bisa terhubung dengan smartphonehands free, dan voice command switch. Varian ini telah menggunakan smart key dan dilengkapi walk away auto lock sehingga tidak perlu khawatir lupa mengunci mobil.

    BR-V Prestige Type dan Prestige Type with Honda Sensing

    Varian tertinggi pada All New Honda BR-V sebenarnya adalah Prestige Type dan Prestige Type with Honda Sensing. Keduanya memiliki sedikit perbedaan fitur. Untuk varian Prestige Type, sudah memiliki seluruh fitur terupdate yang dimiliki Honda BR-V.

    Sedikit berbeda, varian Prestige Type with Honda Sensing sudah dilengkapi auto headlight dan Honda LaneWatch yang bisa mengatasi blind spot di sisi kiri pengemudi. Sedangkan kaca spion Prestige Type pun sama, sudah bisa otomatis terbuka dan tertutup (auto foldable).

    Kedua varian Prestige Type ini sama-sama sudah bertransmisi CVT dan memiliki Auto A/C serta memiliki jok, stir, dan tuas mobil yang dilapisi dengan bahan kulit. Tampilan ini menambah kesan elegan dan juga mudah untuk dibersihkan.

    Selain itu, keduanya memiliki tempat pengisian daya yang bisa digunakan penumpang  pada kursi baris ketiga. Sama seperti E Type, kedua varian prestige ini telah dilengkapi dengan rear seat reminderwalk away auto lock, dan smart key.

    Perbedaan menonjol yang bahkan terlihat dari varian namanya ada pada fitur keselamatannya. BR-V Prestige Type hanya memiliki 4 airbag tanpa Honda Sensing. Sedangkan BR-V Prestige Type with Honda Sensing memiliki 6 airbag.

    Lebih lanjut, Honda Sensing sendiri adalah teknologi yang dirancang untuk keselamatan berkendara saat menggunakan mobil Honda.

    Sistem ini bekerja sebagai pendukung pengemudi untuk berkendara dengan aman. Cara kerja Honda Sensing yaitu dengan menggunakan sistem sensor yang mendeteksi lingkungan di sekitar mobil.

    Teknologi ini juga menggunakan sistem komputerisasi untuk memberikan notifikasi, koreksi bahkan melakukan tindakan secara otomatis untuk mencegah terjadinya tabrakan.

    Menurut Billy, kendati Honda Sensing bukan sepenuhnya autopilot, namun sistem ini sangat berguna untuk membantu pengemudi, termasuk pengemudi pemula untuk berkendara lebih aman.

    Dari segi harga pun tentu BR-V Prestige Type lebih murah dibandingkan dengan varian with Honda Sensing. Varian Prestige mematok harga berkisar Rp 330 jutaan, sedangkan Prestige with Honda Sensing ada di angka Rp 350 jutaan. Berbeda sekitar Rp 20 jutaan.

    Setelah membaca berbagai fitur canggih yang dimiliki Honda BR-V Prestige, apa kamu tertarik untuk membelinya? Atau malah tertarik dengan varian BR-V yang lain?

    Selain informasi di atas, kamu juga bisa dapatkan informasi menarik lainnya di OLXDownload juga aplikasi OLX di Google Play Store dan App Store segera!

    Populer
    Berita Terkait