Selasa, April 22, 2025
Lainnya
    BeritaAISI Optimis Penjualan Sepeda Motor Tembus di Angka 6 Juta Tahun Ini

    AISI Optimis Penjualan Sepeda Motor Tembus di Angka 6 Juta Tahun Ini

    Industri sepeda motor di Indonesia terus berkembang menyusul semakin kondusifnya kondisi perekonomian pasca pandemi COVID-19. AISI targetkan penjualan sepeda motor tembus angka 6 juta unit di tahun ini.

    News.OLX – Pasar kendaraan sepeda motor di Tanah Air diproyeksi akan mengalami peningkatan di tahun 2023 ini. Berbagai faktor pendukungnya dibeberkan langsung oleh Johannes Loman, Ketua Umum Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) di sela acara press conference Indonesia Motorcycle Show atau IMOS 2023 yang bakal berlangsung 25-29 Oktober 2023 nanti di ICE BSD, Tangerang.

    - Advertisement -

    Menurut Loman, proyeksi tersebut berdasarkan berbagai faktor pendorong yang saat ini tengah terjadi. Faktor pertama adalah semakin kondusifnya kondisi perekonomian pasca pandemi Covid 19.

    Situasi kondusif seperti ini menjadikan AISI berani untuk menentukan target penjualan motor di pasar domestik tahun ini mencapai 5,8 juta hingga 6 juta unit. Dari data Agustus 2023 lalu, total penjualan sepeda motor di tahun ini sudah menyentuh angka 4,2 juta unit. 

    - Advertisement -

    Dengan 4 bulan tersisa di tahun ini, target penjualan 6 juta unit menjadi sangat realistis bagi AISI dan yakin bisa terpenuhi.  

    - Advertisement -

    “Penjualan sepeda motor di tahun ini mengalami pertumbuhan signifikan dibandingkan 2022, dengan angka pertumbuhan sebesar 36 persen. Angka penjualan saat ini sudah mencapai 4,2 juta unit hingga bulan Agustus 2023 kemarin,” terang Loman.

    Faktor pendukung lainnya disebutkan Loman adalah jumlah penduduk di Indonesia yang saat ini juga terus meningkat. “Faktor yang menentukan pertumbuhan industri sepeda motor salah satunya adalah pertumbuhan penduduk. Rasio motor itu beredar dengan jumlah penduduk, kalau jumlah penduduk meningkat terus, penjualan sepeda motor pasti akan naik juga,” jelasnya. 

    Baca Juga : IMOS 2023 Digelar 25-29 Oktober 2023, Sarana AISI Dorong Percepatan Motor Listrik

    Kondisi ini juga didorong oleh pertumbuhan ekonomi Indonesia yang cukup stabil, inflasi yang terkendali, harga komoditi cukup stabil, serta dukungan perusahaan pembiayaan.

    “Saat ini rasio jumlah penduduk terus bertambah, di tahun 2030-an mungkin angkanya mencapai 290 juta penduduk. GDP pendapatan perkapita di Indonesia juga meningkat, saat ini sudah 4.700 US Dolar, dan tahun 2030 dicanangkan akan menjadi 10.000 US Dolar, jadi kenaikannya cukup tinggi yah.”

    AHM IMOS 2022

    Pelaksanaan pameran sepeda motor IMOS 2023 nanti, menjadi salah satu upaya dalam komitmen AISI untuk mencapai target penjualan sepeda motor sebanyak 6 juta unit di tahun ini.

    Pasar kendaraan sepeda motor di Indonesia pernah sangat berjaya dengan angka penjualan mencapai hingga 8 juta unit. Ini terjadi di tahun 2011 silam.

    “Dengan faktor-faktor tadi, kami yakin industri sepeda motor akan tetap tumbuh. Terlebih lagi dengan masuknya motor listrik yang kemudian menjadi trigger lagi. Jadi pasti tahun ini akan tumbuh, cuma angkanya berapa saya belum bisa umumkan, kami yakin suatu saat akan kembali seperti di tahun 2011,” pungkasnya.

    Cari motor bekas idamanmu di OLX Member of Astra, download aplikasinya di Play Store dan App Store.

    Populer
    Berita Terkait