Negara terkaya di dunia 2024 bukan jadi dominasi negara mapan seperti Inggris. Lalu negara mana saja yang jadi negara terkaya di dunia?
Negara terkaya di dunia 2024 ternyata tidak didominasi negara besar seperti Inggris, Perancis atau Jerman. Beberapa negara kecil justru mampu berada di daftar tersebut. Siapa saja? Simak 10 negara terkaya dalam hal PDB per kapita, hingga September 2024, dari terendah hingga tertinggi.
10. Norwegia
Negara terkaya di dunia 2024 ini adalah produsen minyak bumi terbesar di Eropa Barat. Tidak seperti banyak negara kaya lainnya, angka PDB per kapita Norwegia yang tinggi merupakan gambaran dari kesejahteraan ekonomi rata-rata orang.
PDB: US$82.831 atau setara Rp1,27 miliar
Populasi: 5,41 juta
9. Amerika Serikat
Jika kamu bertanya-tanya tentang PDB per kapita AS pada awalnya, negara ini jelas masuk dalam daftar 10 teratas. Selain menjadi entitas ekonomi yang dominan, Amerika juga didukung oleh kapasitas militernya.
PDB: US$85.372 atau setara Rp1,31 miliar
Populasi: 332 juta
8. San Marino
Tarif pajak penghasilan di sana sangat rendah, sekitar sepertiga dari rata-rata Uni Eropa. Negara kecil ini menunjukkan ketahanan yang luar biasa selama pandemi dan setelah kondisi moneter yang ketat dan krisis energi.
PDB: US$86.988 atau setara Rp1,34 miliar
Populasi: 33.580
7. Swiss
Menurut Laporan Kekayaan Global 2023 oleh Credit Suisse, Swiss sekali lagi menjadi yang teratas dalam hal kekayaan rata-rata per orang dewasa sebesar $685.230. Lebih jauh lagi, sekitar satu dari enam orang dewasa memiliki aset senilai lebih dari satu juta dolar AS.
PDB: US$91.931 atau setara Rp1,41 miliar
Populasi: 8,70 juta
6. Uni Emirat Arab
Perekonomian UEA juga semakin beragam. Di luar sektor hidrokarbon yang dominan, pariwisata, konstruksi, perdagangan, dan keuangan juga merupakan industri utama.
PDB: US$96.845 atau setara Rp1,49 miliar
Populasi: 9,99 juta
5. Qatar
Mereka punya cadangan minyak, gas dan petrokimia sangat besar. Sementara jumlah penduduknya sangat kecil, hanya 3 juta jiwa. Negara yang identik dengan keajaiban arsitektur ultra modern, pusat perbelanjaan mewah dan kuliner lezat ini bertahan di puncak daftar negara terkaya di dunia selama 20 tahun.
PDB: US$112.282 atau setara Rp1,73 miliar
Populasi: 2,93 juta
4. Singapura
Bagaimana Singapura berhasil menarik begitu banyak individu dengan kekayaan bersih tinggi? Ketika negara-kota itu merdeka pada tahun 1965, separuh penduduknya buta huruf.
Tanpa sumber daya alam yang memadai, Singapura bangkit dengan kerja keras dan kebijakan yang cerdas. Sehingga menjadikannya salah satu tempat yang paling ramah bisnis di dunia.
PDB: US$133.733 atau setara Rp2,061 miliar
Populasi: 5,45 juta
3. Irlandia
Negara terkaya di dunia ini memulai langkah-langkah seperti pemotongan upah sektor publik untuk mengembalikan perekonomiannya ke kondisi saat ini. Lebih jauh, Irlandia adalah salah satu surga pajak perusahaan terbesar di dunia,.
Beberapa perusahaan multinasional menyumbang lebih dari 50 persen bagi perekonomian mereka dalam beberapa tahun terakhir.
PDB: US$133.895 atau setara Rp2,064 miliar
Populasi: 5,03 juta
2. Makau
Wilayah administratif khusus Republik Rakyat Tiongkok ini memiliki pertumbuhan kekayaan dengan kecepatan tinggi. Dengan populasi sekitar 700.000 jiwa, dan lebih dari 40 kasino yang tersebar di wilayah seluas sekitar 30 kilometer persegi, semenanjung sempit di selatan Hong Kong ini menjadi mesin pencetak uang.
PDB: US$134.140 atau setara Rp2,068 miliar
Populasi: 695.168
1. Luksemburg
Negara terkaya urutan pertama di dunia ini menggunakan sebagian besar kekayaannya untuk menyediakan perumahan, kesehatan dan pendidikan lebih baik bagi penduduknya. Tidak heran jika sejauh ini mereka menikmati standar hidup tertinggi di Eropa.
PDB: US$143.742 atau setara Rp2,21 miliar
Populasi: 639 ribu
Nah, itulah deretan negara terkaya di dunia 2024. Tentunya, kita berharap Indonesia suatu saat nanti masuk ke dalam daftar 10 besar ini.
Sambil berandai-andai punya pendapatan seperti warga negara pada daftar di atas, kamu bisa memulai bisnis kecil-kecilan. Punya barang bekas nganggur di rumah? Jual aja di OLX! Jutaan orang udah buktiin, jualan di OLX itu cepat dan mudah.