OLX News – Suzuki Eeco, kendaraan multiguna (MPV) andalan dari Maruti Suzuki, kembali hadir dengan inovasi terbarunya yang siap mengguncang pasar otomotif India.
Pabrikan otomotif raksasa asal Jepang ini secara resmi meluncurkan Eeco versi terbaru. Seri ini hadir dengan konfigurasi enam tempat duduk yang lebih lapang dan sejumlah pembaruan signifikan.
Akan tetapi, konsisten mempertahankan banderol harga yang sangat kompetitif, mulai dari ₹544 ribu rupee atau setara dengan Rp105 jutaan saja.
Tampilan Baru Suzuki Eeco
Peluncuran Eeco terbaru ini menjadi angin segar bagi konsumen India. Khususnya yang mencari kendaraan keluarga yang praktis, ekonomis, dan kini menawarkan kenyamanan lebih dengan konfigurasi six-seater.
Sorotan utama pada model terbaru ini terletak pada perubahan formasi tempat duduk di baris tengah. Jika sebelumnya Eeco terkenal dengan konfigurasi tujuh penumpang (tiga baris), kini varian tertinggi hadir dengan dua kursi terpisah atau captain seat di baris kedua.
Keputusan ini diyakini akan menambahkan kenyamanan penumpang di baris tengah. Juga, memberikan ruang gerak yang lebih leluasa dan akses yang lebih mudah ke baris belakang. Sehingga pengalaman berkendara semakin menyamankan.
Kenyamanan dan Keamanan Selalu Jadi Prioritas
Tak hanya perubahan pada konfigurasi tempat duduk, Suzuki juga memberikan perhatian lebih pada aspek kenyamanan dan keamanan pada Eeco terbaru.
Kabar baiknya, kini seluruh varian Suzuki Eeco telah sudah lengkap dengan sistem pendingin udara (AC) yang menjangkau hingga baris belakang. Fitur ini tentu akan menambahkan kenyamanan seluruh penumpang, terutama saat menempuh perjalanan jauh atau dalam kondisi cuaca panas.
Dari segi keselamatan, Eeco terbaru juga mengalami peningkatan signifikan. Jika model sebelumnya hanya dilengkapi dengan dua airbags, kini seluruh varian Eeco hadir standar dengan enam airbags.
Penambahan ini tentu menjadi nilai tambah yang besar. Terutama dalam memberikan perlindungan yang lebih baik bagi pengemudi dan seluruh penumpang.
Fitur keselamatan standar lainnya yang tetap dipertahankan. Meliputi, Antilock Braking System (ABS), Electronic Brake-force Distribution (EBD), child lock, sensor parkir belakang, dan immobilizer.
Konsisten Dengan Tampilan Klasik
Meskipun menghadirkan sejumlah pembaruan fungsional, Suzuki Eeco terbaru masih mempertahankan desain eksteriornya yang ikonik dan terkesan klasik.
Garis bodi yang sederhana, model pelek, bumper, lampu, hingga desain grille masih mengusung gaya yang mengingatkan pada era 80-an hingga 90-an.
Kombinasi warna yang ada, seperti biru muda dan hitam dengan aksen lawas, semakin memperkuat kesan retro pada MPV ini.
Demikian pula dengan desain jendela dan lampu yang belum mengadopsi tren modern, juga menjadi ciri khas yang Suzuki pertahankan.
Fitur Sederhana Namun Fungsional
Sesuai dengan posisinya sebagai kendaraan entry level yang mengutamakan kepraktisan. Maka, Suzuki Eeco terbaru tidak menawarkan fitur hiburan yang berlimpah.
Ruang kemudinya pun sangat sederhana dan fungsional. Fokus utama pabrikan ini ialah, menyediakan kendaraan yang dapat pengguna andalkan untuk berbagai kebutuhan transportasi sehari-hari.
Performa Efisien dengan Mesin Baru
Di balik tampilan klasiknya, Suzuki Eeco terbaru ini mengusung mesin baru K-Series 1.2 liter naturally aspirated. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 81 daya kuda (dk) dan torsi maksimal 105 Newton meter (Nm).
Selain itu, Suzuki juga menawarkan varian CNG (Compressed Natural Gas) yang menghasilkan tenaga 71 dk dan torsi 95 Nm. Seluruh tenaga dan torsi terdistribusikan ke roda belakang melalui transmisi manual lima percepatan.
Keunggulan utama Eeco ialah efisiensi bahan bakarnya yang sangat baik. Untuk varian bensin, konsumsi bahan bakarnya mencapai hampir 20 kilometer per liter. Sementara itu, varian CNG bahkan lebih irit dengan catatan konsumsi 26,7 kilometer.
Harga Kompetitif, Siap Jadi Pilihan Keluarga
Saat ini, Eeco terbaru sudah mulai tersedia di berbagai dealer resmi Maruti Suzuki di seluruh India. Untuk varian dua baris, MPV ini berbanderol mulai dari ₹544 ribu rupee atau sekitar Rp 105 jutaan.
Sementara itu, harga untuk varian tiga baris dengan konfigurasi enam penumpang masih belum publish secara resmi. Kita tunggu saja kabar selanjutnya.
Nah, bagaimana dengan kamu, apakah tertarik untuk memiliki Suzuki Eeco ini? Jika ingin merasakan pengalaman berkendara dengan Suzuki dari seri lain, sambil menunggu Eeco rilis di Indonesia.
Kamu bisa mencari kendaraan bekas di OLX. Selain ada jutaan seller dari berbagai merek, di sini pun lebih terjangkau! Yuk cobain pakai OLX sekarang!