Sabtu, April 26, 2025
Lainnya
    Tips & TrikModifikasi Sedan Vios Limo ex Taksi Habis Berapa?

    Modifikasi Sedan Vios Limo ex Taksi Habis Berapa?

    Cek informasi lengkap mengenai biaya modifikasi Vios Limo eks taksi pada artikel di bawah ini!

    News.OLX – Vios Limo atau Vios Generasi 3 terkenal karena armadanya kerap digunakan sebagai taksi. Untuk mendapatkan harga murah, kamu bisa membeli Vios Limo ex taksi saja, lalu memodifikasinya agar tampilannya lebih keren dan meninggalkan kesan “taksi” tersebut.

    - Advertisement -

    Lalu, jika tertarik melakukan modifikasi, ada besaran biaya tambahan yang harus kamu keluarkan. Untuk mengetahui perkiraan biaya modifikasi sedan Vios ex taksi dan informasi lainnya, silakan cek informasinya di bawah ini.

    Perkiraan Biaya Modifikasi Vios Limo ex Taksi

    Ketika memutuskan untuk membeli mobil eks taksi ini, kamu memang harus menyediakan biaya modifikasi sedan Vios ex taksi. Sebab, dibandingkan Vios versi biasa, terdapat beberapa perbedaan pada versi taksi dan biasa.

    - Advertisement -

    Mobil ini memang berbasis dari Vios biasa, namun beberapa fitur dan eksteriornya telah dipangkas dan biaya produksinya lebih murah. Dengan begitu, harganya pun juga jadi lebih murah sehingga terjangkau bagi perusahaan taksi.

    Karena banyaknya pemangkasan tersebut, maka fiturnya sudah pasti lebih standar atau basic. Misalnya saja adanya kehadiran electric mirror, power window, serta desain door trim dan dashboard yang lebih standar.

    - Advertisement -

    Sementara bagian eksteriornya masih memakai pelek standar kaleng serta sein yang belum ada pada bagian spion.

    Di beberapa bengkel yang menyediakan Vios Limo ini, mereka telah menyediakan opsi paket upgrade khusus. Dengan begitu, kamu tidak perlu lagi mencari tempat lain untuk melakukan modifikasi.

    Rata-rata biaya modifikasi sedan Vios ex taksi ini dibanderol sekitar Rp3 juta hingga Rp10 juta, tergantung pada paket yang kamu ambil.

    Untuk paket Rp3 juta, biasanya upgrade ini berkaitan dengan penambahan kaca film, power window, alarm, central lock, serta fog lamp.

    Sementara jika memilih paket Rp10 juta, upgrade-nya sudah meliputi paket sebelumnya, namun ada tambahan beberapa hal. Seperti body kit custom model Yaris, kamera mundur, emblem Vios, spoiler, head unit double DIN, serta pelek ring milik Yaris.

    Jika tidak mau menunggu lama untuk proses modifikasi, kamu juga bisa membeli Vios Limo yang sudah selesai dimodifikasi.

    Namun perkiraan harga di atas bisa berbeda, tergantung lokasi, hingga jenis modifikasi yang  kamu lakukan. Oleh karena itu, silakan konsultasikan dulu dengan pihak bengkel, ya.

    Vios Limo Taksi

    Komponen Vios Limo ex Taksi yang Bisa Dimodifikasi

    Jika ingin lebih bebas melakukan modifikasi, ada beberapa komponen mobil yang dapat kamu pertimbangkan untuk diubah.

    Pertama adalah ban dan pelek/velg, sebab versi bekas taksi pada umumnya masih memakai pelek kaleng dengan ban kecil. Ketika keduanya kamu modifikasi,  maka kesan mobil bisa langsung berubah. Pilihlah kedua komponen ini sesuai kebutuhan dan kompatibilitasnya dengan mobil.

    Kedua, kamu bisa melakukan modifikasi eksterior. Kamu bisa memberikan kesan lebih elegan ataupun sporty. Misalnya saja dengan memasang body kit.

    Di sisi interior, pertimbangkanlah untuk mengganti cover jok dan aksesoris yang lebih mengutamakan kepribadianmu. Pilihlah bahan terbaik agar hasilnya tahan lama dan terlihat mahal.

    Untuk kenyamanan, silakan tambahan juga head unit layar sentuh dan sistem audio berkualitas. Selama perjalanan, kamu akan dibuat lebih senang karena ada sistem entertainment yang mendampingi.

    Lalu, jangan lupakan untuk upgrade mesin supaya performanya lebih gahar di jalanan. Beberapa yang bisa kamu pertimbangkan adalah menggunakan knalpot berkualitas, memasang cold air intake, serta tuning ECU.

    Jika tertarik, kamu bisa segera membeli dan modifikasi Vios Limo eks taksi ini di tempat terbaik. Temukan juga komponen tambahannya di OLX. Pastikan unduh aplikasi OLX di Google Play Store dan App Store untuk informasi lebih lengkap.

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait