Jumat, April 25, 2025
Lainnya
    OtomotifMobilMobil Elf Muat Berapa Orang? Cek Informasinya di Sini

    Mobil Elf Muat Berapa Orang? Cek Informasinya di Sini

    OLX News – Mobil Elf muat berapa orang sih? Kendaraan satu ini umumnya digunakan untuk keperluan seperti travel. Sebab, kapasitasnya cukup besar. Nah, itu untuk menjawab pertanyaan mobil Elf muat berapa orang, mari simak penjelasannya berikut ini. 

    - Advertisement -

    Kapasitas Penumpang Mobil Elf

    Mobil Elf muat berapa orang? Perlu kamu ketahui, kapasitasnya tersebut berbeda-beda berdasarkan dengan jenisnya. Unit ini punya dua varian yang berbeda, yakni Elf Long dan Short. Untuk mengerti perbedaanya, simak penjelasannya berikut.

    1. Elf Short

    Jenis, sesuai dengan namanya, punya ukuran yang terbilang lebih pendek. Kapasitasnya adalah untuk memuat 16 orang penumpang, termasuk dengan seorang pengemudi. 

    - Advertisement -

    Untuk formasi bangkunya, adalah 3-3-3-3-4 untuk dapat mengakomodasi penumpang dalam jumlah tersebut. 

    Unit yang berada dalam kategori ini adalah Isuzu Elf NLR 55Bx dan Isuzu Elf NLR 55B.

    - Advertisement -

    2. Elf Long

    Jenis yang satu ini punya dimensi yang berbeda dan lebih lanjang. Sebab, kapasitasnya memang lebih besar ketimbang varian Short. 

    Mobil Elf muat berapa orang? Unit dengan varian ini mampu memuat hingga 20 penumpang. Jumlah tersebut sudah termasuk dengan seorang pengemudi. 

    Formasi bangkunya adalah 3-3-4-3-4.

    Beberapa tipe kendaraan yang memiliki kapasitas ini adalah Isuzu Elf NLR 71B L dan Isuzu Elf NLR 55B Lx.

    Kelebihan Mobil Elf

    Apa saja kelebihan dari unit model ini? Mari ketahui satu per satu. 

    1. Kapasitas Luas

    Seperti dijelaskan di atas, unit ini dapat memuat lebih banyak penumpang. Sehingga, sangat cocok untuk kebutuhan angkutan dalam momen tertentu. 

    Misalnya saat sedang liburan. Sehingga, kamu tidak harus menggunakan lebih dari satu unit kendaraan. Hal ini akan menghemat konsumsi bahan bakar.

    2. Fitur Modern

    Seiring berkembangnya teknologi, unit ini juga memiliki sejumlah perubahan dan penambahan fitur yang membuat penumpang lebih nyaman. Antara lain, tempat duduk, kabin luas, AC yang segar, termasuk fitur multimedia. 

    Fasilitas penunjang ini menjadikan pengalaman menumpang mobil yang lebih nyaman selama di jalan. 

    3. Mesin Tangguh dan Suspensi Nyaman

    Kelebihan dari unit ini adalah handal dengan tenaga yang cukup besar. Sehingga, dapat diandalkan untuk kebutuhan perjalanan jarak jauh. Selain performa yang tangguh, juga tergolong irit konsumsi bahan bakar. 

    Selain itu, suspensinya juga nyaman, terasa halus sehingga membuat kamu nyaman saat di jalan. Yang lebih menarik lagi, harga suku cadang unit ini terjangkau dan mudah untuk ditemukan. Sehingga, memudahkan untuk perawatan agar tetap nyaman dan maksimal untuk dikemudikan. 

    Nah, itulah penjelasan tentang mobil Elf muat berapa orang. Dengan mengetahui kapasitas dan tipe mana saja, kamu bisa memilih unit mana untuk kamu gunakan. Kamu bisa merencanakan perjalanan menyenangkan bersama teman atau keluarga. 

    Berminat mendapatkan unit tersebut atau melakukan sewa rental? Temukan deretan pilihannya hanya di OLX. Mau cari tipe apa saja, ada kok!


     

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait