Minggu, April 20, 2025
Lainnya
    LainnyaMengenal Bulking Adalah: Bagaimana Cara Melakukannya?

    Mengenal Bulking Adalah: Bagaimana Cara Melakukannya?

    Bulking adalah strategi yang tepat jika kamu ingin menambah massa otot. Yuk cek cara melakukannya!

    Bulking adalah salah satu cara yang kerap dipakai oleh orang-orang yang ingin menambah dan membentuk massa otot mereka agar memenuhi target atau ekspektasi awal.

    - Advertisement -

    Lalu, seperti apa sebenarnya bulking itu dan bagaimana cara melakukannya dengan benar? Yuk, simak rinciannya di bawah ini!

    Pengertian Bulking Tubuh

    Secara sederhana, bulking adalah suatu metode dan strategi yang dilakukan demi membentuk dan menaikkan massa otot pada tubuh orang yang melakukannya.

    - Advertisement -

    Bisa dikatakan juga bahwa bulking adalah salah satu program diet yang akan membuat pelakunya menaikkan berat badan. Pada strategi ini cara menambah berat tersebut ialah pada periode tertentu mengonsumsi kalori lebih dari kebutuhan tubuh mereka.

    Kemudian, ketika target berat badannya sudah tercapai, maka pola makan akan ditata kembali. Metode paling menonjol dalam menjaga pola makan ini ialah dengan secara bertahap mengurangi kalori yang masuk ke tubuh.

    - Advertisement -

    Biasanya program ini dapat kamu lakukan sekitar sebulan sampai enam bulanan saja, sesuai target awal. Tidak hanya menambah kalori, ketika melakukannya kamu juga harus rutin berolahraga supaya kekuatan otot ikut meningkat.

    bulking adalah

    Cara Melakukan Program Bulking yang Benar

    Jika kamu tertarik melakukannya, maka sebaiknya menggunakan dampingan ahli agar tidak salah langkah. Namun secara umum, beberapa cara melakukan bulking adalah:

    1. Pahami Kebutuhan Kalori Tubuhmu

    Pertama, pastikan kamu memahami kebutuhan kalori tubuh per harinya. Secara konsep, agar programnya sukses, kamu harus meningkatkan jumlah kalori tersebut sebanyak 10-20% dari kebutuhan harian biasa.

    2. Utamakan Makanan yang Memiliki Kandungan Karbohidrat

    Bukannya lemak, kamu sebaiknya memperbanyak makanan dengan karbohidrat tinggi agar kalori di tubuh juga lebih cepat naik. Secara umum persentase nutrisi yang bisa kamu ikuti selama mengikuti bulking adalah:

    • 15% – 30% kalori yang berasal dari lemak
    • 30% – 35% kalori yang berasal dari protein
    • 45% – 60% kalori yang berasal dari karbohidrat

    Pastikan kamu juga menikmati makanan yang berserat supaya sistem pencernaan tetap sehat.

    3. Konsumsi Makanan Bergizi

    Jangan sembarangan mencari kalori, apalagi jika memakan makanan tidak sehat, seperti makanan instan. Pastikanlah setiap makanan dan minuman yang masuk ke tubuhmu memiliki kandungan nutrisi tinggi.

    Beberapa contoh makanan bergizi ialah daging, telur, seafood, kacang-kacangan, ubi, nasi, kentang, minyak sehat (zaitun dan canola), biji-bijian seperti oatmeal, sayuran, dan buah.

    4. Berolahraga Secara Rutin

    Tidak hanya memperhatikan apa yang masuk ke tubuh, kamu juga harus rajin berolahraga. Kalau bisa intensitasnya juga dapat ditingkatkan selama menjalani program ini.

    Contoh olahraga yang bisa menguatkan, menambah, dan membentuk ototmu ialah pull up, push up, squat, angkat beban, dan lainnya.

    5. Buat Jadwal Teratur

    Baik itu makan atau berolahraga, sebaiknya kamu membuat jadwal teratur. Dengan begitu, program ini bisa berjalan dengan terarah dan tetap fokus pada tujuan awal.

    Ketika melakukan olahraga, kamu sebaiknya menambahkan masukan kalori dan karbohidrat ke tubuh. Begitu juga sebaliknya, ketika tidak berolahraga, asupan keduanya bisa kamu kurangi.

    Alasannya adalah ketika keduanya dikonsumsi ketika melakukan olahraga, maka tingkat ketahanan dan kekuatan tubuhmu akan lebih baik atau optimal.

    6. Konsumsi Suplemen yang Tepat

    Kamu juga boleh mengonsumsi suplemen yang cocok untuk bulking. Sebaiknya pilih suplemen dengan kandungan keratin dan bubuk protein. Tapi sebaiknya konsultasi dengan dokter terkait suplemen ini, ya.

    Karena bulking adalah strategi yang membutuhkan waktu, maka segeralah mulai jika kamu ingin melakukannya. Sementara itu, jika sedang butuh barang bekas berkualitas, kamu bisa segera cek di OLX. Yuk, unduh juga aplikasi OLX di Google Play Store dan App Store

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait