Oversize piston pada motor sering dilakukan para pemilik kendaraan
News.OLX – Modifikasi piston motor menjadi populer bagi pecinta motor. Sebabnya, hal ini bisa meningkatkan tarikan dan responsivitas mesin, adalah oversize piston.
Meski demikian, melakukan modifikasi pada piston tidak selalu baik untuk mesin. Terdapat beberapa dampak negatif yang bisa terjadi, terutama jika dilakukan asal-asalan.
Lantas, apa saja dampak positif dan negatif jika kamu melakukan modifikasi pada motor? Untuk mengetahuinya, artikel ini akan membahas konsep oversize piston, tujuannya, dan menyoroti kelebihan serta kekurangannya.
Meningkatkan performa mesin dengan perubahan ukuran piston
Oversize piston merupakan bentuk modifikasi mesin yang melibatkan penggantian piston dan pelebaran silinder dengan membubut bagian dalam ruang bakar. Proses ini bertujuan untuk memperbesar kapasitas ruang bakar, meningkatkan kompresi, dan akhirnya, meningkatkan tenaga mesin.
Oversize piston dilakukan dengan berbagai tujuan, Namun utamanya, oversize piston digunakan untuk meningkatkan tenaga mesin yang barangkali terinspirasi dari dunia balap.
Jika ukuran piston ditingkatkan, maka secara otomatis terjadi peningkatan kapasitas ruang bakar. Hal ini memberikan potensi peningkatan daya dan kinerja mesin.
Selain itu, oversize piston juga kerap dilakukan guna memperbaiki kondisi aus silinder. Terkhusus untuk pemakaian harian. Proses ini membantu mengembalikan kompresi normal dan meningkatkan performa mesin.
Kekurangan oversize piston
Meski memiliki manfaat, oversize piston juga bisa berdampak buruk pada kendaraanmu. Salah satu konsekuensi langsung dari oversize piston adalah kehilangan garansi resmi dari pabrikan motor. Modifikasi mesin ini dianggap sebagai perubahan signifikan yang dapat membatalkan klaim garansi, terutama untuk motor baru.
Selain itu, jika proses pelebaran silinder tidak dilakukan dengan presisi, motor berpotensi mengalami getaran, ngelitik, dan piston baru rentan macet. Kualitas pekerjaan saat melakukan oversize piston menjadi kunci untuk menghindari masalah ini.
Oversize piston juga bikin dinding silinder yang menjadi lebih tipis. Akibatnya, oversize piston dapat menyebabkan mesin lebih cepat panas. Ini karena peningkatan tenaga membuat komponen internal mesin bekerja lebih keras.
Pertimbangan sebelum melakukan oversize piston
Mengenali kelebihan dan kekurangan oversize piston adalah langkah penting sebelum memutuskan untuk melakukan modifikasi mesin. Pemilik motor disarankan untuk melakukan berbagai pertimbangan sebelum melakukan modifikasi mesin motor ini. Adapun beberapa hal yang harus dipertimbangkan adalah sebagai berikut.
Memilih garansi atau peningkatan performa mesin
Pemilik motor perlu mempertimbangkan antara kehilangan garansi mesin dan potensi peningkatan performa. Jika garansi masih penting, mungkin sebaiknya mempertimbangkan opsi modifikasi yang tidak membatalkan garansi.
Pilih bengkel dengan pengalaman oversize piston
Jika kamu memilih untuk oversize piston, maka pilihlah bengkel terpercaya yang kompote. Ini untuk menghindari potensi masalah kerusakan mesin pasca oversize piston. Untuk itu, penting untuk memilih bengkel yang memiliki pengalaman serta profesional dalam pengerjaan modifikasi ini.
Perawatan mesin yang intensif
Setelah melakukan oversize piston, perawatan mesin menjadi lebih intensif. Pemilik motor perlu memahami bahwa modifikasi mesin memerlukan perhatian khusus dan pemeliharaan yang lebih serius.
Dapatkan informasi menarik lainnya seputar otomotif di OLX Member of ASTRA. Download aplikasinya di Play Store atau App Store.