Minggu, April 20, 2025
Lainnya
    InformasiJangan Panik, Begini Cara Mengusir Semut Merah dengan Mudah

    Jangan Panik, Begini Cara Mengusir Semut Merah dengan Mudah

    Sedang bingung mencari  cara mengusir semut merah di rumah? Yuk intip 8 caranya!

    Ketika rumahmu tiba-tiba dipenuhi oleh semut merah, jangan langsung panik, sebab pasti ada solusinya. Ada banyak sekali cara mengusir semut merah yang bisa menggigit kulit dan memberikan efek gatal ini, baik dengan bahan kimia ataupun alami.

    - Advertisement -

    Nah, ini di sejumlah cara mengusir semut merah efektif yang bisa kamu lakukan saat ini:

    1. Asam Borat

    Bahan kimia satu ini termasuk yang paling cepat dan ampuh dalam menghempaskan semut merah di rumah. Setelah membelinya di toko material kimia, cukup taburkan butirannya ke berbagai sudut atau area yang sering didatangi semut.

    - Advertisement -

    Nantinya, semut yang bersinggungan dengan asam borat akan merasakan dehidrasi hingga akhirnya mati.

    2. Kapur Khusus Serangga

    Cara ini sudah terkenal lama dan efektif, karena materialnya dari kalsium karbonat. Aroma zat tersebut cenderung dihindari serangga dan semut, sehingga mereka akan menjauh nantinya.

    - Advertisement -

    Untuk pengaplikasiannya, kamu hanya perlu membuat garis di area keluar masuk semut. Usahakan buat pola melingkar agar mereka terkena kapur ini.

    3. Minyak Peppermint

    Minyak yang biasanya dipakai untuk relaksasi atau meningkatkan kesehatan ini pun bisa bantu usir semut merah di rumahmu.

    Cara mengusir semut merah dengan minyak ini sangat mudah, karena kamu cukup mencampurkan sepuluh hingga dua puluh tetes minyaknya dengan dua gelas air. Campurkan di dalam botol semprot, lalu semprotkan ke berbagai area yang sering semut merah kunjungi.

    Lakukanlah beberapa kali pengulangan ketika cairan ini mulai mengering sampai semut mulai hilang.

    4. Cuka

    Aroma yang cuka keluarkan akan mengakibatkan semut merah merasa tidak suka, sehingga mereka akan cenderung menjauh dan tidak mau lagi mampir ke sana.

    Cara mengusir semut merah ini adalah cukup mencampurkan larutan cuka dan air dalam perbandingan rasio 1:1. Nantinya, cairan ini bisa kamu pakai untuk lap permukaan lantai dan meja yang sering semut kunjungi.

    5. Lemon dan Kayu Manis

    Kombinasi lemon dan kayu manis cukup ampuh untuk mengusir semut yang mulai menguasai berbagai spot di rumahmu.

    Untuk menggunakannya, silakan campurkan bubuk kayu manis dengan lemon, lalu masukkan ke botol semprotan. Setelah itu, semprotkan menuju area yang banyak semutnya.

    Selain itu, kamu juga bisa langsung menambahkan perasan kemon ataupun irisan buah ini ke area bersemut.

    6. Ampas Kopi

    cara mengusir semut merah

    Setelah meminum kopi, kamu bisa memanfaatkan ampasnya sebagai cara mengusir semut merah paling efektif. Ampas kopi tersebut dapat kamu sebarkan ke beberapa area bersemut.

    Ketika mulai mengering, ganti lagi ampas kopi dengan yang baru agar metode ini bisa berjalan sangat efektif.

    7. Garam

    Garam bisa kamu manfaatkan  untuk menghambat akses keluar masuknya semut, sehingga mereka tidak bisa datang atau pergi lagi ke sarang tadi.

    Cara menggunakannya adalah dengan menaburkan garam setebal tiga hingga lima sentimeter di area lubang semut. Selain itu, taburkan juga ke pinggiran teras rumah.

    8. Lada

    Jika kamu punya persediaan lada bubuk di rumah, coba jugalah ikuti metode ini. Untuk mengaplikasikannya, kamu harus mencampurkan lada bubuk tersebut ke air dan aduk rata.

    Kemudian, silakan semprot larutan ini menuju sarang semut, lalu biarkan selama satu jam. Panasnya aroma lada itu akan membuat semut tidak mau masuk atau keluar dari sarangnya.

    Nah, tidak sulit kan untuk mengusir semut merah? Selamat mencoba, ya! Sementara itu, jika sudah berhasil usir semut dan ingin menambah dekorasi di rumahmu, yuk cek berbagai pilihannya di OLX. Mau jual? Bisa juga! Soalnya, semua jadi Simple aja di OLX

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait