Muatan yang terlalu berat dapat membuat box motor lepas dari bracketnya.
News.OLX – Banyak pengendara motor masih kurang menyadari betapa pentingnya memahami beban maksimal yang dapat ditampung oleh box motor. Mungkin sebagian besar dari mereka berpikir bahwa selama barang-barang mereka dapat masuk ke dalam box, maka semuanya aman.
Tapi, tahukah kamu jika setiap box motor memiliki batas berat yang dapat ditampung?
Menurut PT Givi Indonesia, salah satu yang mempengaruhi daya angkut box motor adalah bracketnya.
Misal untuk pabrikan box motor seperti Givi misalnya, memiliki beberapa pilihan bracket, seperti tipe HRV (Heavy Duty Rack), SRV (Special Advance Rack) dan MV (Monorack Advance).
Ketiga model ini memiliki bobot maksimal yang berbeda. Untuk MV beban maksimal bracket hanya bisa mengangkut 3 kilogram, sedangkan HR dan SR berkisar 5 kilogram.
Resiko box motor bawa beban terlalu berat
Lantas, apa resiko jika membawa beban terlalu berat? Muatan yang terlalu berat dapat membuat box lepas dari bracketnya, mengingat dudukan box motor pada bracket memiliki batas maksimal.
Maka dari itu penting bagi mereka yang memasang box motor untuk mengetahui batas beban maksimal yang dapat ditahan oleh bracket.
Selain risiko copot, beban berat di box juga dapat mengganggu keseimbangan motor, terutama jika titik beban terlalu di belakang, mengancam stabilitas saat bermanuver.
Hitung bobot muatan
Beban box motor yang berlebihan tentu bisa sangat membahayakan, terutama di jalan yang padat. Disarankan untuk menghitung bobot muatan di box agar tidak melebihi batas yang ditentukan, demi menjaga kestabilan dan keselamatan pengendara dan orang lain di sekitarnya.
Sebagai solusi, jika pengendara membawa barang melebihi batas berat maksimal box motor, disarankan untuk meletakkannya di bagasi jok atau mempertimbangkan untuk menambahkan side box.
Dengan memahami batas berat maksimal box motor, pengendara dapat menjaga keseimbangan dan keselamatan mereka saat berkendara.
Selain informasi di atas, kamu bisa mendapatkan informasi menarik lainnya seputar otomotif di OLX Member of ASTRA. Kamu juga cari mobil bekas impianmu dengan mengakses OLX melalui aplikasi dengan mengunduhnya di Play Store atau App Store.