Senin, April 21, 2025
Lainnya
    BeritaJadwal Shuttle Bus Gratis dan Harga Tiket GIIAS 2024

    Jadwal Shuttle Bus Gratis dan Harga Tiket GIIAS 2024

    Untuk mendapatkan tiket GIIAS 2024 secara online bisa dibeli di aplikasi Auto360 yang penjualan tiketnya telah dibuka pada 29 Juni 2024. Harga tiket GIIAS 2024 weekdays (Senin-Jumat) Rp 50.000,- dan weekends (Sabtu-Minggu) Rp 100.000. 

    Pameran otomotif ter-akbar, tidak hanya di level dalam negeri bahkan juga terbesar se-ASEAN, GAIKINDO Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2024 tinggal dua minggu lagi menuju hari pelaksanaannya.

    - Advertisement -

    GIIAS 2024 bakal berlangsung di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Tangerang, mulai 18 hingga 28 Juli 2024.

    Tahun ini, tercatat sebanyak 55 merek kendaraan ikut menjadi peserta pameran, Terdiri dari 31 merek kendaraan penumpang, 5 merek kendaraan komersial dan 20 merek kendaraan sepeda motor.

    - Advertisement -

    Menjadi pameran otomotif yang paling lengkap dari sisi partisipasi merek kendaraan, GIIAS 2024 tentu bakal menyedot animo masyarakat yang cukup besar untuk datang berkunjung.

    Terkait hal tersebut, penyelenggara pameran, yakni Seven Event sudah mempersiapkan berbagai fasilitas untuk memanjakan pengunjung selama pameran berlangsung.

    - Advertisement -

    Info Harga Tiket GIIAS 2024, Bisa Beli Dimana? 

    Mempermudah pengunjung datang ke GIIAS 2024, Seven Event mempersiapkan fasilitas pembelian tiket di dua platform tiket yang dapat dipilih:

    Beli tiket GIIAS 2024 online 

    Untuk mendapatkan tiket GIIAS 2024 secara online bisa dibeli di aplikasi Auto360 yang penjualan tiketnya telah dibuka pada 29 Juni 2024. Harga tiket weekdays (Senin-Jumat) Rp 50.000,- dan weekends (Sabtu-Minggu) Rp 100.000.  

    Beli tiket GIIAS 2024 onsite

    GIIAS 2024 juga menyediakan penjualan tiket masuk secara onsite pada area pameran dengan harga weekdays (Senin-Jumat) Rp 75.000,- dan Rp 125.000,- pada weekends (Sabtu-Minggu).

    Fasilitas Parkir di GIIAS 2024

    Bagi masyarakat Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi yang bermaksud mengunjungi GIIAS 2024 menggunakan kendaraan pribadi, pihak penyelenggara pameran sudah mempersiapkan fasilitas area parkir khusus pengunjung.

    Sedikitnya ada 6 kantong parkir yang sudah disiapkan dan tersedia di sekitar area venue GIIAS 2024. Hal ini tentunya akan memberikan kemudahan dan kenyamanan para pengunjung selama 11 hari pameran berlangsung. 

    Fasilitas Shuttle Bus Gratis ke GIIAS 2024

    Sedangkan masyarakat yang memilih untuk mengunjungi pameran menggunakan commuter line atau angkutan umum lainnya, juga tidak usah khawatir karena puluhan armada shuttle bus gratis siap wara wiri antar-jemput pengunjung.

    Armada shuttle bus gratis ini bisa diakses di beberapa titik seperti AEON Mall BSD, Bintaro Xchange, The Breeze, Edutown 2, Stasiun Rawa Buntu dan Pasar Intermoda dengan jam operasional mulai pukul 10.00 WIB dan berakhir pukul 21.00 WIB.

    Jadwal shuttle bus gratis menuju ICE BSD City:

    • Edutown 2 beroperasi setiap 15 menit sekali pada weekdays dan weekends,
    • AEON Mall BSD City dan The Breeze beroperasi setiap 30 menit pada weekdays dan 15 menit pada weekends,
    • Pasar Intermoda beroperasi setiap 60 menit pada weekdays dan weekends. 
    • BXC Mall yang beroperasi setiap 60 menit setiap harinya.

    Manfaatkan juga promo layanan dari GRAB berupa diskon 50% untuk pengguna GrabCar dan GrabBike yang siap mengantarkan pengunjung dari rumah ke GIIAS 2024 atau sebaliknya.  

    GIIAS 2024 mendapat dukungan penuh dari Astra Financial sebagai platinum sponsor bersama FIFGROUP, Astra Credit Companies, Toyota Astra Finance Services, Asuransi Astra, Astra Life, AstraPay, Maucash, Moxa, SEVA dan BANK SAQU by Bank Jasa Jakarta, serta OLXmobbi yang merupakan bagian dari grup Astra sebagai Official Trade in Partner.

    Selain Astra Financial, GIIAS 2024 juga mendapat dukungan Powered by Pertamina, serta sponsor lainnya yaitu GT Radial, JKIND, Protera, Astra Honda Motor, Superchallenge, Le Mineralle, Teh Pucuk Harum dan Kahf.

    Untuk informasi menarik lain, kamu bisa cek OLX. Untuk akses mudah, download saja aplikasinya di Google Play Store atau App Store.

    Populer
    Berita Terkait