Nama Toyota Avanza kini mendapatkan banyak sorotan di berbagai media massa. Hal tersebut dikarenakan mobil sejuta umat dikabarkan akan berevolusi dan bakal diluncurkan di akhir 2021.
Berdasarkan informasi yang beredar, ada sejumlah ubahan dari generasi terbaru Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia, mulai dari desain hingga fitur dan teknologinya.
Berikut ini beberapa bocoran tentang perubahan si kembar.
Jumlah varian Avanza dan Xenia
Bocoran Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia 2022 terkuak setelah adanya lampiran Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 40 tahun 2021, tentang Perubahan atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 1 Tahun 2021 Tentang Perhitungan Dasar Pengenaan Pajak Kendaraan Bermotor dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor Tahun 2021.
Disebutkan, bahwa Toyota memiliki tipe baru, namun masih menggunakan kode W100RE dan W101RE. Sedangkan Daihatsu kode yang dicantumkan berupa W100RG dan W101RG.
Meski nama belakangnya berbeda, namun kedua kode ini dilengkapi dengan penambahan kode lainnya berupa angka 1.3 dan 1.5.
Nah, dari kode-kode inilah muncul dugaan bahwa hal tersebut mengacu mengacu pada Avanza dan Xenia generasi terbaru.
Untuk Toyota Avanza, hadir dalam 9 varian, yaitu:

1. W100RE-LBDFJ 1.3 E CVT
2. W100RE-LMDFJ 1.3 E MT
3. W101RE-LBMFJ 1.5 G CVT
4. W101RE-LBMFJ 1.5 G CVT TSS
5. W101RE-LBSFJ 1.5 CVT
6. W101RE-LBVFJ 1.5 Q CVT
7. W101RE-LBVFJ 1.5 Q CVT TSS
8. W101RE-LMMFC 1.5 G MT
9. W101RE-LMSFJ 1.5 MT
Sedangkan Daihatsu Xenia terbaru hanya ada delapan varian, yaitu:

1. W100RG-LBDFJ 1.3 X CVT
2. W100RG-LBMFJ 1.3 R CVT
3. W100RG-LMDFJ 1.3 M M/T
4. W100RG-LMDFJ 1.3 X M/T
5. W100RG-LMMFJ 1.3 R M/T
6. W101RG-LBRFJ 1.5 R CVT
7. W101RG-LBRFJ 1.5 R CVT ASA
8. W101RG-LMRFJ 1.5 R M/T
Untuk jumlah varian biasanya akan berbeda saat diproduksi masal. Terkadang jumlahnya jadi lebih banyak.
Ada penggerak roda depan
Isu sistem penggerak roda belakang atau Rear Wheel Drive (RWD) milik Avanza dan Xenia kerap menjadi perbincangan. Apalagi, beberapa kompetitor seperti Honda Mobilio dan Mitsubishi Xpander menggunakan penggerak roda depan atau Front Wheel Drive (FWD).
Nah, kabarnya Avanza dan Xenia terbaru ini akan hadir dengan pilihan FWD. Dengan penggerak roda depan, maka aka nada beberapa keunggulannya, termasuk lebih efisien dalam hal urusan konsumsi bahan bakar minyak.
Selain itu, penggunaan sistem FWD akan berpengaruh terhadap bagian kabin jadi lebih lapang. Ya, ini tak ada komponen tambahan seperti gardan yang menonjol di bagian lantai belakang mobil, sehingga lantainya bisa dibuat rata.
Mesin
Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia terbaru memiliki pilihan dapur pacu berkapasitas 1.3 liter dan 1.5 liter.
Memang untuk urusan mesin belum diketahui lebih detail apakah sudah mengalami settingan berbeda atau tidak. Karena kedua mesin ini juga terdapat di model Avanza dan Xenia saat ini.
Akan tetapi kemungkinan karena ini generasi baru, sepertinya Toyota dan Daihatsu akan ikut merombak ulang mesin untuk menunjang performa.
Transmisi CVT
Hal baru lainnya dari Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia 2022 nanti yaitu akan menggantikan transmisi matik konvensional menjadi transmisi Continuously Variable Transmission (CVT).
Jika benar Avanza dan Xenia hadir dengan pilihan transmisi CVT, maka dengan begitu saat melakukan perpindahan transmisi jadi lebih halus dan minim hentakan
Selain itu, penggunaan transmisi CVT juga disebut lebih ramah lingkungan lantaran tidak membuang tenaga dan bakar secara berlebihan.
Dengan transmisi CVT, maka OLXer tidak perlu RPM yang tinggi untuk menghasilkan tarikan yang besar.
Ada fitur canggih
Jika melihat lampiran Permendagri No 40/2021, Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia untuk tipe tertinggi akan dilengkapi fitur canggih berupa Toyota Safety Sense (TSS) dan Advanced Safety Assist (ASA).
Baik fitur TSS yang dikembangkan Toyota maupun ASA yang dibuah Daihatsu, keduanya dibuat sebagai teknologi keselamatan dan keamanan, dimana kedua teknologi ini dapat memberikan perintah dan mengontrol mobil sehingga bisa mengurangi potensi bahaya ketika berkendara.
Untuk fitur TSS sendiri dilengkapi dengan teknologi kamera serta sensor laser dengan empat sistem kerja, yaitu Pre-Collision System, Adaptive Cruise Control, Front Departure Alert, Lane Departure Assist, Pedal Misoperation Control, Rear Crossing Traffic Alert, dan Blind Spot Monitoring.
Sedangkan fitur ASA sendiri turunannya terdapat fitur Pre Collision Warning, Pre Collision Braking, Front Departure Alert, Pedal Misoperation Control, Lane Departure Warning, dan Lane Departure Prevention.
Desain Daihatsu DN Multisix
Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia terbaru disebut-sebut merupakan transformasi dari mobil konsep Daihatsu DN Multisix yang pertama kali ditampilkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show 2017.
Sinyal DN Multisix ini sebagai penerus Avanza-Xenia tak lepas dari bentuknya yang digadang-gadang sebagai mobil MPV.
Ya, memang kala itu mobil tersebut tampil sangat futuristic dan agresif. Selain itu, desain tampilan wajah depan, samping dan belakang dibuat sangat modern. Demikian juga dengan interiornya yang amat sangat mewah.
Tapi namanya juga mobil konsep, terkadang ketika sudah diproduksi dan dipasarkan wujudnya jadi berbeda.