Modal Rp 30 jutaan bisa punya motor kopling keren!
News.OLX – Sedang mencari motor kopling terbaik harga Rp30 jutaan? Banyak lho pilihannya, dari model sport, trail, hingga classic look seperti cafe racer tersedia.
Kali ini kami telah merangkum beberapa pilihan motor kopling terbaik dari berbagai macam merek yang beredar di Indonesia.
Motor-motor ini bisa jadi bahan pertimbangan pastinya. Karena kami suguhkan lengkap dengan berbagai fitur dan spesifikasi yang berbeda, sesuai dengan kebutuhan kamu.
Berikut ulasan pilihan lima motor kopling terbaik dengan harga Rp 30 jutaan. Berikut ulasannya.
1. Honda CB150X SE
Motor kopling terbaik pertama ada Honda CB150X SE, yang berkonsep sport adventure touring. Mesinnya bertenaga 149,16 cc, DOHC, 4 katup, dan sudah berpendingin cairan.
Baca juga: Daftar Motor Bekas 1 Jutaan, Sudah Bisa Jadi Moda Transportasi Sehari-Hari
Selain itu mesinnya memiliki rasio kompresi 11,3:1 dan menggunakan transmisi manual 6-percepatan. Dengan output 11,5kW di 9.000 rpm dan torsi maksimum 13,8 Nm pada 7.000rpm.
Model ini sudah mengadopsi All LED Lighting System serta panel digital yang membuatnya semakin menarik. Honda CB150X SE dibanderol seharga Rp 33,9 hingga Rp 34,4 juta
2. Suzuki GSX 150 dan S150
Suzuki GSX-R150 pantas dijadikan salah satu rekomendasi motor kopling terbaik. Motor yang mengusung konsep sport fairing (GSX 150) dan naked bike (S150) ini masih mempertahankan tampilan sporty yang timeless.
Baca juga: 7 Rekomendasi Motor Bekas Murah Harga Rp2 Jutaan, Mana yang Kamu Suka?
Motor ini juga dilengkapi dengan fitur-fitur canggih seperti Keyless Ignition System, panel instrumen digital, Easy Start System, dan lampu LED.
Mesin overbore DOHC 150cc 4 katup berpendingin cairan memberikan tenaga 18,9 dk pada 10.500 rpm dan torsi 14 Nm pada 9.000 rpm.
Suzuki GSX-R150 hadir dalam beberapa varian harga, dimulai dari Rp 35 jutaan untuk tipe keyless dan Rp 38,3 jutaan untuk tipe ABS.
3. Kawasaki W175 SE dan Cafe
Kawasaki W175 FE dan W175 Cafe adalah motor dengan desain retro yang tetap mempertahankan pesonanya. Adapun perbedaanya keduanya, terletak pada konsep desain yang berbeda.
Baca juga: Empat Produk Shockbreaker Motor KYB OC Series Meluncur
Pada Kawasaki W175 SE mengusung konsep Japstyle, sedangkan W175 Cafe menggunakan konsep cafe racer dengan tambahan windscreen, serta jok yang bagian belakangnya sedikit berdesain khas buntut tawon, serta posisi stang yang lebih pendek.
Motor ini sama-sama mengusung mesin 177cc yang menghasilkan tenaga 12,8 Hp pada 7.500 rpm dan torsi 13,2 Nm pada 6.000 rpm. Kawasaki membandrol W175 FE dengan harga Rp 34,6 juta dan untuk tipe Cafe Rp 35,9 jutaan.
4. Yamaha XSR 155
Berikutnya ada Yamaha XSR 155 yang hadir dengan gaya klasik modern. Mesinnya berkapasitas 155cc dengan teknologi VVA (Variable Valve Actuation) yang menghasilkan tenaga 14,2 kW pada 10.000 rpm dan torsi 14,7 Nm pada 8.500 rpm.
Baca juga: Honda CB150X, Motor Terbaru Bergaya Sport Adventure Touring
Fitur Assist & Slipper Clutch diklaim pabrikan membuat pengoperasian kopling lebih ringan, serta sudah menggunakan suspensi Upside Down (USD). Yamaha XSR 155 dibanderol dengan harga mulai dari Rp 36,9 hingga Rp 37,5 jutaan.
5. Yamaha WR155
Motor kopling terbaik harga Rp 30 jutaan berikutnya dihuni Yamaha WR155. Mengacu pada laman resminya per 13 September 2023, WR155 hadir dalam dua varian, yaitu versi Monster Energy Yamaha Racing seharga Rp 38,6 jutaan dan WR155R seharga Rp 38,6 jutaan.
Baca juga: 30 Daftar Motor Bekas 3 Jutaan, Sudah Bisa Dapat Honda BeAT
Motor ini cocok untuk para pengendara yang mencari motor dual-purpose yang handal. Selain itu desainnya yang mengacu pada konsep klasik modern, cocok digunakan pengguna yang juga mementingkan lifestyle dalam berkendara.
Bagaimana? Menarik bukan, ragam pilihan motor kopling terbaik dengan harga Rp30 Jutaan ini.
Kamu bisa mendapatkan informasi menarik lainnya seputar otomotif di OLX. Selain itu, kamu juga cari motor bekas impianmu dengan mengakses OLX melalui aplikasi dengan mengunduhnya di Play Store atau App Store.