Kebanyakan mobil hatchback juga dibekali dengan kapasitas bagasi yang berlimpah.
News.OLX – Mobil jenis hatchback memang cocok untuk keluarga kecil. Dimensinya yang cenderung lebih pendek dibanding jenis mobil lain, membuat kendaraan jenis hatchback asyik diajak bermanuver.
Mobil hatchback umumnya berkapasitas 5 seater, dengan pilihan saat ini yang sangat beragam.
Apalagi, kebanyakan mobil hatchback juga dibekali dengan kapasitas bagasi yang lumayan berlimpah. Jadinya, jika digunakan oleh keluar kecil yang berisikan dua anak dan dua orang tua sekalipun, mobil ini tetap nyaman ditumpangi untuk berlibur dengan banyak barang bawaaan.
Nah kira-kira, mobil hatchback 5 seater apa sih yang rekomen untuk keluarga kecil? Yuk simak ulasan lengkap ini, supaya bisa jadi bahan pertibangan kamu sebelum memberli mobil hatchback.
1. Honda Brio
Honda Brio, identik dengan hatchback 5 seater yang ekonomis dan bertenaga. Mesin 1.2L SOHC 4-silinder i-VTEC + DBW memberikan performa handal.
Fitur-fitur termasuk power door mirror, dual front SRS airbags, ABS + EBD, dan beragam fitur modern lainnya. Harga varian termahal mencapai Rp 236,9 juta, sementara varian lebih ekonomis tersedia sekitar Rp 156,9 jutaan.
2. Honda City Hatchback
Honda City Hatchback dibekali dengan tampilan yang sporty serta berbagai fitur andalan, seperti Remote Engine Start, Ultra Seat, dan tampilan kamera belakangnya yang diproses menjadi tiga sudut pandang berbeda.
Untuk performa, mobil seharga Rp 345 juta ini dilengkapi mesin DOHC berkapasitas 1.500 cc dengan tenaga sebesar 121 Ps atau 119,3 tk pada 6.600 rpm.
3. Suzuki Baleno Hatchback
Suzuki Baleno Hatchback menggunakan mesin K14B 1.373 cc 4-silinder dengan tenaga 93 hp. Fitur-fiturnya meliputi AC digital, Dual SRS airbags, dan tombol start-stop engine. Suzuki Baleno Hatchback menawarkan kenyamanan dan keamanan bagi keluarga kecil.
4. Daihatsu Ayla 1.0 D MT
Daihatsu Ayla 1.0 D MT, mobil termurah di Indonesia dengan harga Rp 112,8 juta. Meski versi paling ekonomis tidak dilengkapi fitur modern, Ayla juga tersedia dengan mesin 1.2L untuk opsi yang lebih bertenaga.
5. New Yaris GR Sport
Toyota New Yaris GR Sport, opsi premium dengan harga sekitar Rp 326 jutaan. Dilengkapi dengan fitur canggih seperti teknologi telematika T-Intouch, panel instrumen TFT, dan paddle shift (varian CVT). Mesin 1.496 cc empat silinder DOHC dan Dual VVT-i memberikan tenaga maksimal 107 PS pada 6.000 rpm.
Ketika memilih hatchback untuk keluarga kecil, pertimbangkan antara kebutuhan, dan budget. Selain itu sebelum membeli, lakukan uji coba dan perbandingan untuk memastikan mobil hatchback yang sesuai dengan kebutuhan keluarga kecil kamu.
Selain informasi di atas, kamu bisa mendapatkan informasi menarik lainnya seputar otomotif di OLX Member of ASTRA. Kamu juga cari mobil bekas impianmu dengan mengakses OLX melalui aplikasi dengan mengunduhnya di Play Store atau App Store.