PT Hyundai Motor Indonesia (HMID) resmi meluncurkan Hyundai Creta facelift dan varian terbarunya, Creta N-Line, pada Kamis (9/1/2025) di Mall Kelapa Gading 3, Jakarta.
JAKARTA – Peluncuran ini menandai penyegaran pertama Creta sejak kehadirannya di Indonesia pada tahun 2021.
“Creta sudah terjual lebih dari 30.000 unit di Indonesia dan ini menjadi yang terlaris di kelasnya sehingga Creta tidak hanya dijual secara domestik tapi juga mancanegara,” terang Fransiscus Soerjopranoto, Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia (HMID), mengungkapkan kesuksesan Creta di pasar Indonesia.
Penyegaran Sektor Tampilan Eksterior dan Interior
Creta facelift hadir dengan berbagai pembaruan yang meliputi eksterior, interior, dan fitur. Pada bagian eksterior, perubahan paling mencolok terlihat pada bagian depan dengan gril yang lebih besar dan detail parametrik, dilengkapi dengan bilah lampu di atas gril dan lampu LED utama yang diposisikan lebih rendah di bumper.
Khusus untuk Creta N-Line, tampilan depannya semakin sporty dengan desain gril honeycomb yang ramping dan lampu depan yang terpisah. Logo Hyundai juga tampak lebih kecil dan diposisikan lebih rendah dibandingkan model Creta lainnya.
Sentuhan sporty juga terlihat pada bagian kaki-kaki dengan pelek baru berukuran 18 inci, kaliper rem berwarna merah, knalpot ganda, serta beberapa emblem N-Line di bagian belakang.
Sementara di bagian interior, dasbor Creta facelift mendapatkan desain baru dengan layar ganda 10,25 inci, mengikuti tren mobil-mobil Hyundai saat ini. Pada Creta N-Line, perbedaan terlihat pada bentuk transmisi dan aksen-aksen merah yang menghiasi dasbor dan setir.
“Target pasar Creta ini untuk anak muda. Kita memperkenalkan Creta N-Line agar orang-orang yang ingin memiliki kendaraan SUV khususnya di kelas V bisa memiliki kendaraan yang lebih kokoh dan secara performance lebih baik,” sambung Frans.
Performa Mesin Pakai Turbo
Untuk urusan performa, Hyundai Creta facelift mengandalkan mesin Smartstream G1,5 MPI 1.497 cc In-line 4 Cylinders yang menghasilkan tenaga 115 Ps atau 113 Tk pada 6.300 Rpm dan torsi 143,8 Nm pada 4.500 Rpm.
Namun, yang paling menarik adalah Creta N-Line Turbo yang dibekali mesin Smartstream G1,5 GDI 1.482cc In-line 4 Cylinders-Turbocharged yang mampu menghasilkan tenaga lebih besar, yaitu 160 Ps atau 158 Tk pada 5.500 Rpm dan torsi 253 Nm pada 3.500 Rpm.
“Seperti yang saya sampaikan, setelah tampilan gagah dan kokoh (bold design), yang kedua tentunya mesin atau performa. Jadi kita tampilkan turbo engine, penikmat SUV bisa merasakan kenyamanan pada saat berkendara, khususnya dalam urusan performance. Creta N-Line merupakan varian kedua N-Line di Indonesia, setelah All New Kona Electric. Sehingga saat ini kita punya dua varian N-Line. Creta N-Line ini tampilannya sporty, sesuai dengan spirit dari Creta, dan kalau lihat tampilan dalamnya itu betul-betul sporty look. Duduk di dalamnya benar-benar mantap lah!” pungkasnya.
Harga Hyundai Creta Facelift dan Creta N-Line
Creta N Line ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 460,5 juta, dan varian N-Line Turbo dibanderol Rp 507,28 juta.
Creta facelift hadir dengan lima varian yang menawarkan rentang harga yang cukup luas, mulai dari Rp 299,7 juta untuk tipe Active hingga Rp 426,94 juta untuk tipe tertinggi, Prime. Sementara itu, bagi yang menginginkan tampilan dan performa lebih sporty,
Dengan tampilan yang lebih segar, fitur-fitur modern, dan kehadiran varian N-Line yang sporty dengan performa mesin turbo yang lebih bertenaga, Hyundai Creta facelift dan Creta N Line siap meramaikan pasar SUV di Indonesia.
Anak muda yang mencari SUV dengan tampilan gagah, performa mumpuni, dan fitur modern, Hyundai Creta N-Line bisa menjadi pilihan yang menarik. (Z)