Haval Jolion HEV hadir dengan harga lebih murah Rp405 jutaan. Baca tentang fitur dan spesifikasinya di sini!
Haval Jolion HEV resmi meluncur di Indonesia dengan harga yang lebih terjangkau, yakni Rp405.000.000 OTR Jakarta. Harga ini turun sekitar Rp43 juta dari harga yang sempat bocor ke publik pada ajang GIIAS 2024, di mana saat itu harga Haval Jolion HEV adalah Rp448.000.000.
Meski harganya kini lebih rendah, GWM Indonesia selaku pemegang brand Haval Jolion memastikan bahwa kualitas dan fiturnya tidak mengalami pemangkasan, sehingga konsumen tetap mendapatkan produk berkualitas tinggi yang sama seperti versi produksi China.
Komitmen GWM Indonesia pada Konsumen
Penurunan harga Haval Jolion HEV ini disebabkan oleh status kendaraan yang kini sudah mengantongi status Incompletely Knocked Down (IKD). Artinya beberapa komponen kendaraan sudah diproduksi secara lokal di Indonesia.
Proses perakitan dilakukan di fasilitas Wanaherang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Dalam prosesnya, pabrikan menggunakan teknologi yang sama dengan pabrik GWM di Baoding, China.
Berkat produksi lokal, GWM Indonesia dapat menekan biaya produksi sehingga harga jual Haval Jolion HEV dapat lebih kompetitif tanpa mengurangi kualitas.
Lisa Wijaya, Sales & Network Director GWM Indonesia, menjelaskan bahwa langkah ini merupakan bentuk komitmen GWM untuk memenuhi berbagai kebutuhan konsumen di Indonesia.
Dengan adanya komponen lokal, konsumen bisa mendapatkan kendaraan hybrid berkualitas dengan harga yang lebih terjangkau.
Spesifikasi Haval Jolion
Haval Jolion HEV membawa mesin 1.5 liter, 4 silinder, segaris, yang berpadu dengan baterai berkapasitas 1.6 kWh dan motor listrik tunggal. Kombinasi mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 187 Hp dan torsi maksimum hingga 375 Nm.
Salah satu keunggulan utama dari SUV hybrid ini adalah efisiensi bahan bakar. GWM mengklaim efisiensinya mencapai 20 km per liter. Hal ini menjadikannya pilihan ideal bagi konsumen yang mengutamakan efisiensi juga performa.
Dengan spesifikasi tersebut, Haval Jolion HEV mampu bersaing dengan model hybrid lainnya di pasaran, seperti Toyota Yaris Cross HEV dan Wuling Almaz Hybrid.
Performanya yang tangguh dan efisiensi bahan bakarnya menjadikannya alternatif yang layak kamu pertimbangkan jika ingin beralih ke kendaraan hybrid tanpa mengorbankan performa.
Di sisi lain, meski mobil ini mengalami penurunan harga, Haval Jolion HEV tetap membawa sejumlah fitur unggulan.
Contohnya dari segi keselamatan, dalam SUV ini terpasang sistem pengereman ABS, kontrol stabilitas, dan airbag di berbagai titik.
Selain itu, mobil ini juga menawarkan kenyamanan berkendara dengan fitur-fitur modern seperti layar infotainment besar, sistem navigasi, serta konektivitas smartphone yang kompatibel dengan Android Auto dan Apple CarPlay.
Buat kamu yang tertarik untuk beralih ke kendaraan hybrid, Haval Jolion HEV bisa menjadi pilihan tepat dengan performa, efisiensi bahan bakar, juga fitur yang mumpuni.
Apalagi dengan harga yang lebih terjangkau, Haval Jolion HEV memberikan nilai tambah bagi konsumen yang menginginkan kendaraan hybrid berkualitas tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam.