Selasa, Februari 11, 2025
Lainnya
    ReviewHarganya Fantastis, Ini Spesifikasi Toyota Supra MK4

    Harganya Fantastis, Ini Spesifikasi Toyota Supra MK4

    spesifikasi Toyota Supra MK4 yang tangguh.

    News.OLXToyota Supra MK4 merupakan salah satu mobil sport ikonik keluaran Toyota dengan masa produksi mulai tahun 1993 sampai tahun 2002 lalu. 

    - Advertisement -

    Meski tak lagi diproduksi, harga bekas mobil lawas ini masih relatif tinggi, yakni berkisar antara Rp 200 juta hingga Rp 4 miliar, tergantung pada kondisi ataupun lokasinya. 

    Namun, karena berbagai spesifikasi dan fitur ikoniknya, mobil ini masih memiliki banyak penggemar dan kerap jadi buruan para penggiat otomotif meski berharga fantastis, bahkan hingga sekarang.

    - Advertisement -

    Jika kamu tertarik untuk merasakan sensasi berkendara pada mobil ini, maka ketahuilah beberapa spesifikasi Toyota Supra MK4 terlebih dulu. Dengan begitu, pilihan untuk jadi atau tidaknya membeli bisa lebih objektif.

    Spesifikasi teknis

    Beberapa spesifikasi Toyota Supra MK4 dapat kamu cek pada tabel di bawah:

    SpesifikasiDetail
    Mesin2JZGE dan 2JZGTE
    Chassis2JZGE: suspense depan dan belakang, ABS (optional), RWD, steering rack and pinion, dll

    - Advertisement -

    2JZGTE: suspense depan dan belakang, ABS, TC (Traction Control), RWD, dll

    Bobot2JZGE: 1.470 kg

    2JZGTE: 1.510 kg

    Kapasitas tangki70 liter

     

    Menggunakan mesin 2JZ

    Spesifikasi Toyota Supra MK4 ini terbagi ke dalam beberapa varian,di mana yang paling umum adalah mesin 2JZ-GE dan 2JZ-GTE.

    Mesin 2JZ-GE mampu mengeluarkan tenaga hingga 220 hp dengan torsi 280 nm. Sementara untuk 2JZ-GTE tenaganya bisa mencapai 320 hp dengan torsi 420 0nm. Varian 2JZ-GTE juga lebih sering dimodifikasi berkat ketahanannya yang impresif.

    Transmisi dan performa buas

    Kedua varian mobil Toyota Supra MK4 memiliki dua opsi transmisi, yaitu transmisi otomatis 4-percepatan (manual) dan manual 6-percepatan Getrag V160/V161.

    Dengan kehadiran mesin dan transmisi tangguh tersebut, tidak mengherankan performanya menjadi buas, terlebih jika membandingkan dengan tahun rilisnya  yang sudah lama.

    Ini terbukti dari mobil varian  2JZ-GTE yang mencapai kecepatan tertinggi hingga 250 km/jam. Dalam waktu 4,6 detik, dia juga bisa berjalan dari kecepatan 0 km/jam hingga 100 km/jam.

    Toyota Supra MK4 (1)

    Desain yang tidak lekang oleh waktu

    Di masanya, Toyota Supra MK4 termasuk paling khas dan sporty pada aspek interior dan eksteriornya.

    Tampilan eksteriornya terkenal dengan konsep futuristic. Sekarang mungkin tidak se “wah” itu, namun jika membandingkannya dengan era 90-an, pernyataan ini tentu tidak berlebihan.

    Kesan sporty dan agresifnya diperkuat oleh adanya lekuk aerodinamis dan garis-garis tajam pada bagian luar. Identitasnya juga mudah dikenali karena adanya gril depan berukuran besar dan berlogo khas Toyota.

    Di bagian belakangnya pun tak kalah keren, karena ukuran besarnya dan terdapat empat lampu melintang.

    Beralih ke interiornya, nuansa mobil balap bisa terasa di area kokpit. Dengan total empat bangku, kamu pun juga bisa mengangkut teman ataupun keluarga. Di masa sekarang, gaya retro dan penuh nostalgia akan semakin kental jika kamu berkendara dengan mobil ini.

    Modifikasi tanpa batas

    Sama seperti pernyataan sebelumnya, mobil ini, khususnya dengan mesin 2JZ-GTE sangat cocok untuk dimodifikasi sesuai keinginan. Banyak yang menganggap model bawaan mobil Toyota Supra MK4 ini seperti sebuah kanvas kosong. Dengan begitu, pemiliknya bisa melakukan modifikasi sesuka hati.

    Biasanya modifikasi tersebut dilakukan pada bagian bodi yang bisa dilengkapi dengan bumper dengan style khas racing, body kit, velg, serta spoiler. 

    Contoh modifikasinya yang beragam itu bisa kamu cek melalui film Fast & Furious. Di mana dalam berbagai pertandingan, mobil ini sering hadir dengan berbagai modifikasi.

    Bagian mesinnya pun juga bisa kamu modifikasi untuk mendapatkan tenaga maksimal dan beradaptasi dengan keadaan zaman sekarang.

    Jika tertarik membeli mobil bekas Toyota Supra MK4 ini atau hendak memodifikasinya, kamu bisa kunjungi OLX  untuk temukan penawaran terbaik. Jangan lupa unduh aplikasinya di Play Store atau App Store untuk akses yang mudah.

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait