Yuk cek harga tiket masuk Kebun Raya Bogor, jam buka, cara beli, hingga aktivitas yang bisa kamu lakukan!
Sebagai salah satu destinasi liburan favorit banyak orang, kamu juga sebaiknya mempertimbangkan untuk datang ke Kebun Raya Bogor. Dengan pemandangan alami dan banyak hal yang bisa dilihat, destinasi ini tidak pernah lepas dari daftar rekomendasi liburan, sehingga tiket masuk Kebun Raya Bogor selalu dicari.
Jika kamu tertarik datang berkunjung ke sini, yuk simak informasi mengenai harga tiket masuk Kebun Raya Bogor, jam operasional, cara membelinya, hingga kegiatan menarik yang bisa dilakukan melalui artikel di bawah!
Harga Tiket Masuk Kebun Raya Bogor
Rincian harga tiket masuk Kebun Raya Bogor terbagi ke dalam beberapa kategori, di antaranya:
Jenis Wisatawan | Weekday | Weekend |
Domestik | Rp15.500/orang | Rp25.500/orang |
Asing | Rp25.500/orang | Rp25.500/orang |
Wisatawan dengan mobil | Tambahan Rp50.000 | Tambahan Rp50.000 |
Wisatawan dengan motor | Tambahan Rp5.000 | Tambahan Rp5.000 |
Wisatawan dengan sepeda | Rp15.000 | Rp20.000 |
Jam Operasional Kebun Raya Bogor
Hingga informasi ini dirilis, hari operasional Kebun Raya Bogor berlangsung setiap hari, mulai Senin sampai Minggu. Sementara jam operasionalnya rata, yaitu mulai pukul 08.00 WIB sampai 16.00 WIB.
Cara Membeli Tiket Masuk Kebun Raya Bogor
Saat ini ada dua opsi pembelian tiket masuk yang dapat kamu pilih sendiri, yaitu:
1. Langsung di Loket
Untuk cara pertama ini kamu harus datang langsung ke bagian loket setelah sampai di kawasan Kebun Raya Bogor.
Kamu bisa melakukan pembelian tiket secara tunai ataupun non tunai menggunakan berbagai layanan mobile banking atau e-wallet, misalnya OVO, Gopay, Dana, dan sebagainya.
2. Pembelian Online
Metode pembelian online lebih kami sarankan untuk kamu agar lebih cepat dan mudah. Keuntungan membeli tiket secara online ini yang paling terasa adalah kamu bisa terhindar dari antrian panjang, khususnya ketika akhir pekan dan liburan panjang.
Nah, cara pemesanan tiket secara online ini di antaranya adalah:
- Bukalah situs kebunraya.id atau scan QR Code jika kamu menemukannya.
- Pilih lokasi kebun raya ingin kamu kunjungi. Kali ini silakan klik opsi Kebun Raya Bogor.
- Lakukan registrasi atau pendaftaran dengan mengisi informasi pribadimu, seperti nama lengkap, HP, email, serta password agar kamu bisa memesan online.
- Tentukanlah jenis dan jumlah tiket yang ingin kamu pilih. Perlu diingat, tiket kendaraan itu adalah tiket tambahan jika kamu datang bersama sepeda, motor, atau mobil.
- Setelah memilih Submit, lakukanlah konfirmasi pembelian. Di sini kamu harus mengisi jenis pembayaran, mengikuti syarat dan ketentuan, lalu mengkonfirmasinya.
- Lakukanlah pembayaran tiket sesuai metode yang sudah kamu pilih sebelumnya.
- Jika proses pembayaranmu berhasil masuk, maka kamu akan mendapatkan e-voucher yang bisa kamu pakai untuk masuk ke dalam Kebun Raya nantinya. tiket elektronik tersebut berisikan Booking ID, jumlah pesanan, serta QR Code untuk masuk.
Aktivitas yang Bisa Dilakukan di Kebun Raya Bogor
Kamu tidak akan kecewa setelah berhasil masuk ke dalam kawasan Kebun Raya Bogor, karena banyak sekali tempat menarik yang bisa dikunjungi, seperti:
- Makam kuno Belanda dan Taman Bambu
- Museum Zoologi
- Taman Teisjmann
- Kolam Gunting
- Taman Akuatik
- Griya Anggrek
- Taman Obat dan Orchidarium
- Taman Sudjana Kassan
- Taman Nepenthes
- Taman Durian
- Taman Kopi
- Taman Anggrek Hitam
Melihat informasi tiket masuk Kebun Raya Bogor hingga banyaknya tempat yang bisa didatangi, yuk, segera persiapkan liburanmu sekarang! Sementara itu, jika kamu butuh barang bekas berkualitas, cari di OLX, ya. Unduh aplikasi OLX di Google Play Store dan App Store.