Jumat, April 25, 2025
Lainnya
    InformasiHarga Kucing American Shorthair Asli

    Harga Kucing American Shorthair Asli

    Penasaran berapa harga kucing American Shorthair asli? Cek dulu informasi harga terbaru sebelum membeli si gemoy ini.

    Kucing American Shorthair identik dengan karakternya yang easy going. Itulah mengapa, bila kucing ini cocok jadi pendamping setia setiap kalangan. Selain itu, sifat mandiri kucing ini juga membuatnya ia tidak butuh banyak perhatian, pas buat kamu yang sibuk. Kucing manis ini juga bisa beradaptasi dengan baik, lho!

    - Advertisement -

    FYI, American Shorthair sendiri adalah kucing berukuran sedang hingga besar dengan perawakan kekar. Kucing ini berwajah bulat dengan pipi tembam.

    Sementara itu, bulunya yang pendek dan lebat punya beragam warna dan pola. Kemudian, matanya yang besar biasanya berwarna emas, hijau, atau biru. Kucing American Shorthair bisa diadopsi maupun dibeli, dan harganya pun bervariasi.

    - Advertisement -

    Semahal Apa Harga Kucing American Shorthair?

    kucing american shorthair

    Kalau kamu tertarik membawa pulang kucing American Shorthair, pertama-tama kamu wajib tahu kisaran harga atau mahar yang harus kamu siapkan.

    - Advertisement -

    Di pasar lokal, anakan betina bisa kamu dapatkan dengan harga sekitar Rp2 juta. Sementara itu, anakan jantan harganya sedikit lebih murah, yaitu sekitar Rp1,4 juta.

    Untuk kucing dengan pola unik, seperti silver tabby, harganya bisa mencapai Rp5 juta. Nah, American Shorthair dengan pola marble yang cukup langka bisa dibanderol sampai Rp8 juta.

    Di pasar internasional, anak kucing American Shorthair dari peternak biasa umumnya ditawarkan dengan harga antara $500 hingga $800, atau sekitar Rp7,7 juta hingga Rp12,3 juta.

    Namun, katakanlah kamu mengincar anakan kucing premium dari keturunan unggulan. Maka, harganya kemungkinan berkisar antara $1.000 (Rp15,4 juta) sampai $1.500 (Rp23,1 juta) atau malah lebih tinggi, tergantung peternak dan silsilahnya.

    Meski begitu, tetap ada biaya-biaya lain yang perlu kamu pikirkan selain harga beli awal. Seperti biaya impor, contohnya. Biaya ini sebaiknya tidak kamu abaikan, apalagi kalau kamu berencana mengimpor kucing American Shorthair dari luar negeri.

    Kesimpulannya, terlepas dari harganya yang relatif mahal, memelihara kucing American Shorthair bisa jadi keputusan tepat buat kamu yang mencari hewan peliharaan menggemaskan nan unik.

    Pun, si cerdas ini cenderung minim perawatan. Jadi, kamu tidak perlu khawatir kalau-kalau mesti boros tenaga dan uang demi memanjakan kucing ini. Jadi, gimana? Tertarik untuk memiliki kucing American Shorthair? Pastikan kamu punya cukup waktu untuk merawatnya dengan baik, ya!

    Sementara itu, kalau kamu ingin menjual barang yang sudah tidak terpakai atau berburu barang bekas untuk berbagai kebutuhan, jangan lupa kunjungi OLX, ya.

    Di sini, kamu bisa temukan beragam barang bekas, mulai dari barang elektronik sampai perabotan, semuanya ada di sini. Mau jual tapi nggak mau ribet? Bisa juga! Soalnya, semua jadi Simple aja di OLX!

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait