Jumat, April 25, 2025
Lainnya
    Tips & TrikFungsi dan Cara Menggunakan Rem Tangan Mobil

    Fungsi dan Cara Menggunakan Rem Tangan Mobil

    News.OLX – Rem tangan mobil adalah salah satu bagian dari sistem pengereman yang ada di semua jenis atau tipe mobil. Rem tangan, juga dikenal sebagai rem parkir, memiliki peran penting dalam menjaga posisi mobil saat berhenti.

    - Advertisement -

    Bagi pengendara, sangat penting untuk mengetahui fungsi dan cara menggunakan rem tangan ini dengan baik dan benar. Berikut adalah penjelasannya:

    1. Menjaga posisi mobil

    Pada rem biasa, digunakan untuk membantu menghentikan laju kendaraan. Sedangkan untuk rem tangan, berfungsi untuk menjaga mobil agar diam di posisinya selama parkir beberapa jam hingga berhari-hari. Oleh sebab itu, rem tangan sering disebut sebagai rem parkir.

    - Advertisement -

    2. Membantu kontrol mobil di tanjakan atau jalan menurun

    Rem tangan mobil juga memiliki peran penting saat mobil melintasi jalanan yang menanjak atau menurun. Fungsinya adalah membantu mobil agar lebih mudah untuk dikendalikan saat melewati jalanan yang tidak rata tersebut dari posisi berhenti ke posisi bergerak.

    Jika kamu berada di jalan yang menanjak, gunakan rem tangan agar mobil tidak terjun ke bawah ketika dijalankan.

    - Advertisement -

    Caranya, masukkan gigi 1 dan tekan pedal gas agar mobil bergerak maju. Lepaskan rem tangan perlahan ketika mobil mulai terasa bergerak ke depan. Hal ini juga berlaku jika mobilmu berada pada kondisi jalan yang menurun.

    3. Menjadi rem darurat

    Fungsi lain dari rem tangan mobil adalah sebagai rem darurat. Rem tangan dapat dimanfaatkan sebagai rem darurat apabila melewati jalanan macet dan kaki sudah terlalu lelah untuk menginjak pedal rem.

    Rem tangan mobil juga dapat digunakan sebagai alternatif pengereman saat rem mobil blong. Namun, penggunaan rem tangan sebagai rem darurat harus dilakukan dengan hati-hati dan sesuai dengan petunjuk yang diberikan oleh produsen mobil.

    Jenis-jenis rem tangan mobil

    Rem tangan sendiri dari beberapa jenis, apa saja? Berikut daftar dan masing-masing fungsinya.

    1. Rem tangan elektrik

    Jenis rem tangan elektrik atau rem tangan tombol  ini menjadi model yang paling mudah digunakan. Desain rem tangan tombol biasanya memiliki bentuk yang kecil. Namun, untuk mobil di Indonesia sendiri, belum terlalu banyak yang menggunakan rem tangan mobil.

    Model rem tangan tombol disebut juga dengan istilah rem tangan elektrik. Cara menggunakan rem tangan elektrik yaitu dengan menarik tuas yang ada pada tombol. Tarik tuas sedikit ke atas dan rem akan bekerja untuk menghentikan mobil.

    2. Rem tangan pedal

    Model rem tangan pedal tergolong rem tangan mobil model baru. Pada mobil-mobil dengan transmisi otomatis, banyak yang menggunakan jenis rem tangan ini.

    Letak rem tangan pedal berada sejajar dengan pedal gas dan rem. Desain dari rem ini memberikan pengalaman mengemudi yang lebih mudah karena tangan lebih bebas untuk memegang kendali setir.

    Cara menggunakan rem tangan pedal ini tidak menggunakan tangan seperti rem tombol. Pengemudi harus menginjak pedal rem untuk menjalankan fungsi rem tangan ini. Injak pedal rem sampai dalam untuk mengunci posisi mobil.

    Apabila ingin melepaskan cengkraman rem tersebut, maka harus menginjak rem sekali lagi dengan dalam dan mobil siap ke posisi melaju.

    3. Rem Tangan Stik

    Jenis rem tangan mobil yang banyak digunakan, baik untuk mobil manual atau mobil otomatis, adalah rem tangan stik. Sesuai namanya, model rem ini dilengkapi dengan stik yang biasanya terletak di tengah console mobil.

    Rem tangan stik digunakan dengan cara menarik atau mengangkat stik tersebut ke atas untuk mengunci posisi mobil saat parkir. Sedangkan untuk melepas cengkraman rem, cukup tekan tombol yang terletak pada stik rem tangan dan turunkan stik ke posisi semula.

    Sekarang sudah paham kan betapa pentingnya peran rem tangan? Untuk itu, pastikan kamu menggunakannya dengan cara yang tepat dan merawatnya dengan baik, ya!

    Selain informasi di atas, kamu juga bisa dapatkan informasi menarik lainnya di OLXDownload juga aplikasi OLX di Google Play Store dan App Store segera!

    Populer
    Berita Terkait