“Hari ini saya tidak sabar memperkenalkan mobil mid SUV 7-seater yang disesuaikan untuk pasar Indonesia, Tiggo 8,” ujar Zeng Shuo, Assistant President Director Chery Sales Indonesia, saat pengumuman harga resmi Chery Tiggo 8 di The Westin, Jakarta Selatan, Selasa (8/10/2024).
PT Chery Sales Indonesia (CSI) akhirnya mengumumkan harga resmi SUV terbarunya, Chery Tiggo 8. SUV 7-seater ini diluncurkan dengan harga mulai dari Rp349,5 juta, lebih murah dari perkiraan sebelumnya.
Chery Tiggo 8 melengkapi rangkaian Tiggo series yang telah lebih dulu hadir di Indonesia, yaitu Tiggo 8 Pro dan Tiggo 8 Pro Max. Berbeda dengan keduanya yang dibekali mesin 2.000 cc, untuk Tiggo 8 hanya dibekali mesin 1.600 cc turbo yang lebih kompak.
Chery Tiggo 8 menggunakan mesin 1.600 cc turbo yang mampu menghasilkan tenaga 185 PS dan torsi 290 Nm. Mesin tersebut dipadukan dengan transmisi 7 percepatan DCT. Chery mengklaim bahwa mobil ini dapat mencapai kecepatan tertinggi 200 km/jam.
Meski merupakan model termurah di Tiggo 8 series, Chery Tiggo 8 tetap menawarkan beragam fitur unggulan, seperti kamera 360 HD, monitor touchscreen 12,3 + 10,25 inci, 8 LCD AC, Platform T1X.
Khusus Tiggo 8 Premium sudah ada panoramic sunroof, fitur Advanced Driving Assistant System (ADAS) dengan 9 fungsi, antara lain Adaptive Cruise Control (ACC), Forward Collision Warning (FCW), Automatic Braking System (AEB), dan lainnya, serta fitur keselamatan lainnya meliputi 6 airbag dan Isofix.
Harga Resmi Chery Tiggo 8
Berikut adalah harga Chery Tiggo 8 OTR Jakarta:
- Chery Tiggo 8 Comfort: Rp349,5 juta
- Chery Tiggo 8 Premium: Rp389,5 juta
Dengan harga yang jauh lebih murah dibandingkan dengan kompetitornya ini, Chery Tiggo 8 siap menjadi pilihan menarik bagi konsumen Indonesia yang mencari SUV 7-seater dengan nilai terbaik.
Sedangkan dari sisi aftersales, Chery Sales Indonesia melengkapi penjualan Tiggo 8 dengan perlindungan berupa garansi mesin hingga 10 tahun atau 1.000.000 km, garansi kendaraan hingga 6 tahun atau 150.000 km, serta gratis biaya jasa dan suku cadang selama 4 tahun atau 60.000 km.
Benefit tambahan juga diberikan kepada 1.000 orang pembeli pertama Tiggo 8 yang meliputi 70% buyback guarantee, gratis 1 tahun roadside assistant serta gratis biaya asuransi selama satu tahun.
“Kami ingin memperbesar populasi Tiggo 8 di Indonesia dengan cara menawarkan model ini dengan harga paling terjangkau, serta memberikan benefit yang lebih kepada konsumen. Bukan tidak mungkin harga ini akan berubah, karena memang untuk saat ini, kami menawarkan harga yang benar-benar spesial,” tutup Zeng Shuo.