Jumat, April 25, 2025
Lainnya
    ReviewDaftar Harga Mobil DFSK Terbaru 2024

    Daftar Harga Mobil DFSK Terbaru 2024

    Mobil DFSK di tahun 2024 ini hadir dengan harga menarik. Yuk intip jenis dan harganya!

    Beberapa tahun belakangan, mobil DFSK mulai masuk ke pasar otomotif Indonesia. Brand asal China ini sudah merilis beberapa mobil teranyarnya ke tanah air. Kamu bisa temukan beragam tipe mobil yang bisa dibeli di Indonesia, di mana masing-masing punya keunggulan tersendiri.

    - Advertisement -

    Salah satu daya tarik mobil DFSK di kalangan pengguna otomotif Indonesia adalah harganya yang terjangkau, tapi berani memberikan kualitas yang mumpuni. Penasaran dengan daftar harga mobil DFSK terbaru di 2024 ini? Yuk, cek daftarnya di bawah!

    1. Glora

    Glora merupakan mobil DFSK yang bertipe minibus, sehingga cocok untuk berguna sebagai mobil keluarga ataupun angkutan barang dan orang. Mobil ini terdiri dari dua tipe, yaitu mini bus dan blind van, di mana keduanya dipatok dengan harga berbeda.

    - Advertisement -

    Mobil ini dibekali oleh mesin 1,498 CC, DK 1.5 DVVT yang mampu hasilkan tenaga maksimal hingga 109 PS/6.000 rpm dan torsi puncak sekitar 140 Nm/3.200-4.000 rpm.

    Salah satu kelebihan seri mobil ini adalah area kabin yang luas, dengan kapasitas penumpang hingga 11 orang, karena kursinya terdiri dari empat baris. Fitur keselamatannya pun memadai, terutama dari sistem pengeremannya.

    - Advertisement -
    • Harga: Rp175 jutaan (Blind Van), Rp201,9 jutaan (Mini Bus)

    2. Gelora Electric

    Gelora juga memiliki seri yang menggunakan tenaga listrik dan diberi nama Gelora Electric (E). Mobil berukuran besar ini juga cocok untuk menjadi kendaraan keluarga ataupun angkutan.

    Menariknya, dengan mobil ini kamu bisa bantu jaga lingkungan dan hemat BBM, karena cukup mengisi daya ulang daya baterai ketika dibutuhkan. Gelora Electric punya dua tipe, yaitu E-MB dan E-BV.

    Berkat Lithium Iron Phosphate dan Permanent Magnet Synchronous Motor, mobil ini memiliki daya maksimal 60 kWh/9.000 rpm. Sementara torsi puncaknya berada di angka 200 Nm.

    • Harga: Rp350 jutaan (E-BV), Rp399 jutaan (E-MB)

    3. Glory i-Auto

    Glory i-Auto merupakan mobil SUV DFSK yang dibanderol di rentang harga tiga ratus jutaan. Mobil yang memiliki desain elegan ini mempunyai daya maksimal mencapai 150 kW/5.600 dan torsi puncak berada di rentang 220 Nm.

    Untuk menunjang kenyamanan berkendara, Glory i-Auto sudah dilengkapi dengan berbagai fitur pintar, seperti auto lightning, i-TALK, auto wiper, vehicle running recorder, cruise control, crash auto + unlocking, dan masih banyak lagi.

    • Harga: Rp365,2 jutaan

    mobil dfsk

    4. Glory 560

    Jika kamu ingin SUV dari mobil DFSK yang harganya lebih terjangkau, maka Glory 560 adalah pilihan yang tepat. Banyak yang menganggap mobil ini mampu menjadi pesaing ketat bagi Rush dan Terios.

    Dengan mesin 1.498 CC Turbocharged  berkode SFG15T, mobil ini mampu keluarkan daya maksimal hingga 150 PS/5.600 rpm dan torsi puncak 220 Nm/1.800-4.000 rpm.

    Fitur keselamatan dan pintarnya pun memadai, sehingga bisa memberikan perlindungan optimal bagi pengemudi dan penumpang.

    • Harga: Rp275 jutaan

    5. Super Cab

    Dalam daftar terakhir ini, seri mobil Super Cab adalah kendaraan yang direkomendasikan untuk pengusaha di bidang transportasi dan logistik barang. Desainnya sengaja dibuat bisa menyesuaikan dengan jalanan Indonesia yang berbukit hingga penuh macet.

    Mobil yang memakai mesin DK15 1.500 CC ini mampu menghasilkan tenaga maksimal 102 HP dan torsi puncak 140 Nm. Efisiensi bahan bakar pada mobil ini pun cukup mengagumkan, sehingga bisa membantumu hemat biaya BBM.

    • Harga: Rp153 jutaan

    Jika kamu tertarik mengoleksi versi bekas dari salah satu mobil DFSK di atas, maka pastikanlah untuk mencarinya di OLX, ya. Dengan proses filter yang simple aja di OLX, kamu bisa temukan mobil impian dengan cepat!  

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait