Bengkel 24 jam bisa jadi solusi ketika mobil kamu memerlukan service di luar jam kerja.
News.OLX – Mobil bisa rusak kapan saja, bahkan seringkali terjadi tanpa diduga. Dalam situasi darurat, servis secepatnya sangatlah penting, apalagi jika kamu bekerja di jam-jam tertentu atau berkegiatan di luar jam kerja. Adanya bengkel 24 jam sangat membantu pengemudi dalam mendapatkan perbaikan segera.
Selain itu, mengetahui bahwa ada bengkel mobil Jakarta yang bisa diandalkan setiap saat dapat menenangkan pikiran. Jasa ini memberikan jaminan bahwa pertolongan selalu ada bilamana terjadi kerusakan, jadi Anda bisa terbebas dari stres dan was-was akibat kerusakan mesin yang bersifat mendadak.
Rekomendasi Bengkel 24 Jam di Kawasan Jakarta
Saat kamu butuh bantuan mendesak, coba hubungi salah satu bengkel mobil Jakarta berikut yang tidak pernah tutup:
1. Bengkel 999 Auto Mobil
Terletak di Jln. Rajawali Selatan Raya No. 1D, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Bengkel 999 Auto Mobil adalah salah satu bengkel yang patut dituju untuk perbaikan mobil dengan kualitas layanan unggulan. Bengkel ini menawarkan harga bersaing sambil tetap menjaga mutu.
Selain itu, montir berpengalaman di bengkel 24 jam ini menjamin keahlian dalam menangani berbagai jenis kendaraan. Customer service yang ramah dan informatif siap memberikan informasi dan jawaban yang diperlukan dengan gamblang.
Hubungi Bengkel 999 Auto Mobil di 085282927458 jika kamu perlu montir panggilan atau reservasi jadwal.
2. Mersada Motor
Kemudian, ada Mersada Motor, bengkel mobil Jakarta yang beralamat di Jln. Intan RSPP Utara No. 21B, Jakarta Selatan. Bengkel 24 jam ini dikenal dengan harga yang ekonomis. Maka, tidak heran jika Mersada Motor jadi langganan pemilik mobil yang mengutamakan keseimbangan antara kualitas dan biaya.
Sementara itu, montir yang bekerja di sini adalah para profesional terampil dan berpengalaman dalam menangani berbagai masalah kendaraan. Mersada Motor juga menawarkan paket khusus dalam merawat mobil-mobil bergengsi.
Untuk montir panggilan atau pertanyaan seputar layanan yang tersedia, hubungi Mersada Motor di 0817140380.
3. Boski
Bengkel 24 jam selanjutnya adalah Boski, yang terletak di Jln. Paibatu VI, Jakarta Selatan. Keahlian bengkel ini dalam mengatasi berbagai kerusakan membuatnya jadi alternatif ideal bagi pemilik mobil yang menginginkan pengerjaan terbaik.
Meskipun letak bengkel agak tertutup, Boski memberikan kemudahan dengan meminta pelanggan untuk menghubungi terlebih dahulu melalui telepon atau WhatsApp di nomor 085882095630.
4. Djawahir
Terakhir adalah bengkel 24 jam Djawahir yang terletak di Jln. Kemanggisan Pulo No. 45, Jakarta Barat. Bengkel ini menyediakan montir panggilan untuk kenyamanan pelanggan. Kamu bisa dengan mudah menghubungi bengkel ini di nomor telepon 089671107102 untuk mendapatkan bantuan teknis kilat.
Di sisi lain, bengkel Djawahir mengkhususkan diri dalam berbagai jenis layanan. Contohnya, pengecekan rem, penggantian oli, dan reparasi berkala. Keberagaman layanan ini memastikan bahwa Djawahir dapat memenuhi berbagai kebutuhan perbaikan mobil.
Dengan memberikan akses kepada pelanggan untuk terhubung ke montir tanpa harus ke bengkel fisik, Djawahir menawarkan kemudahan dan fleksibilitas yang cocok untuk pemilik mobil dengan jadwal padat.
Itulah deretan bengkel mobil 24 jam di kawasan ibukota yang bisa kamu andalkan sewaktu-waktu. Baik itu reparasi di bengkel atau langsung di tempat kamu berada, bengkel-bengkel ini mampu memberikan pelayanan yang sama memuaskannya.
Pikir dua kali sebelum beli mobil bekas, karena cuma OLX tempat yang tepat untuk menemukan penawaran terbaik. Download aplikasi OLX di Google Play Store atau App Store dan dapatkan keuntungan dari fitur-fitur canggih, notifikasi real-time, dan pilihan beragam.