Jumat, April 25, 2025
Lainnya
    LainnyaCek Fakta, Matcha Terbuat Dari Apa?

    Cek Fakta, Matcha Terbuat Dari Apa?

    Penasaran matcha terbuat dari apa? Ini dia jawabannya, lengkap dengan proses produksi matcha.

    Sejak awal 2010-an, matcha merambah ke berbagai makanan dan minuman. Mulai dari latte hingga es krim dan, kue-kue tradisional, matcha ada di mana-mana.

    - Advertisement -

    Rasa kompleks dan aroma menenangkan yang dimiliki matcha membuatnya jadi favorit banyak orang. Tapi, pernahkah kamu terpikir, sebenarnya matcha terbuat dari apa, sih? Rupanya, begini asal-usul matcha.

    Matcha Terbuat dari Apa?

    Matcha adalah bubuk teh hijau halus yang berasal dari daun teh kering yang digiling. Tak seperti teh hijau biasa yang cuma diseduh, matcha menggunakan seluruh daun teh. Nah, itulah sebabnya matcha menawarkan manfaat sekaligus rasa yang lebih kaya.

    - Advertisement -

    Jenis matcha bervariasi berdasarkan kualitas, penggunaan, dan matcha terbuat dari apa.

    Salah satunya adalah matcha ceremonial grade, yaitu jenis matcha premium yang digunakan dalam upacara teh Jepang. Matcha ini memiliki rasa yang manis dan umami, tekstur yang sangat halus, serta warna hijau yang cerah.

    - Advertisement -

    Di sisi lain, culinary matcha adalah jenis matcha yang biasa digunakan dalam resep makanan dan minuman. Rasanya lebih intens dan agak pahit daripda matcha kelas atas, dengan warna yang sedikit lebih pudar.

    Nah, penikmat teh pasti mengenal matcha usucha, yang dikenal juga sebagai “thin tea”. Matcha ini sering dipakai dalam minuman teh sehari-hari dan memiliki konsistensi yang lebih encer dan halus.

    Selain ketiga jenis matcha tadi, terdapat pula matcha premium grade, matcha koicha (“thick tea”), organic matcha, dan matcha blend.

    Rangkaian Proses Pembuatan Matcha yang Lengkap

    matcha terbuat dari apa

    Setelah puas mengetahui matcha terbuat dari apa, kamu mungkin penasaran dengan proses produksinya. Siapa sangka, produksi matcha ternyata jauh lebih kompleks dari yang bisa kamu bayangkan.

    Pasalnya, ada berbagai tahapan yang mesti dilewati dari awal hingga akhir. Semua langkah ini penting demi menghasilkan bubuk teh hijau berkualitas tingga. Yuk, simak tahapan umum dalam proses pembuatan matcha berikut ini.

    1. Pemanenan

    Matcha terbuat dari apa diawali dengan memetik daun teh secara manual dengan hati-hati. Usut punya usut, hanya pucuk muda dan daun muda yang bisa dipakai karena kualitasnya lebih tinggi.

    2. Pengolahan

    Setelah dipetik, daun teh dikukus segera untuk menghentikan proses oksidasi dan menjaga warna hijau, rasa, dan nutrisi. Kemudian, daun dikeringkan untuk mengurangi kadar air. Metode pengeringannya sendiri bisa menggunakan pengering udara atau alat pengering panas.

    3. Penggilingan

    Daun kering kemudian digiling dengan mesin penggiling khusus menjadi bubuk halus. Proses ini memerlukan kehati-hatian untuk menghasilkan bubuk matcha yang ekstra halus dan memiliki mutu unggulan.

    4. Penyaringan

    Selanjutnya, matcha yang sudah hancur harus melalui proses penyaringan menggunakan mesin. Proses ini bertujuan untuk menyingkirkan partikel besar. Selain itu, langkah ini juga bertujuan untuk memastikan konsistensi bubuknya halus dan merata.

    5. Pengemasan

    Setelah proses produksi, matcha dikemas dengan rapat untuk melindunginya dari cahaya dan kelembaban yang bisa memengaruhi kualitas.

    Kemudian, produk akhir didistribusikan ke berbagai pasar dan pelanggan. Begitulah ceritanya bagaimana kamu bisa menikmati matcha yang segar dan berkualitas!

    Ingin membuat olahan matcha favoritmu di rumah? Cari semua peralatan dan bahan matcha yang kamu butuhkan di OLX! Download aplikasi OLX di Google Play Store atau App Store sekarang juga dan temukan semua yang kamu perlukan untuk kreasi matcha sempurna.

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait