Sabtu, April 26, 2025
Lainnya
    InformasiMotorsportAstra Honda Siap Pertahankan Dominasi CBR Series di Mandalika Racing Series 2025

    Astra Honda Siap Pertahankan Dominasi CBR Series di Mandalika Racing Series 2025

    OLX News – Aroma persaingan sengit kembali menguat dari Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika, Lombok. PT Astra Honda Motor (AHM) kembali mengusung semangat kompetisi tinggi dengan menurunkan para pembalap binaannya di ajang Mandalika Racing Series (MRS) 2025, khususnya di kelas National Supersport 600cc, dengan amunisi utamanya, Honda CBR600RR.

    - Advertisement -

    Tahun lalu, skuad Astra Honda Racing Team (AHRT) sukses mencetak sejarah dengan mendominasi kelas 600cc dan meraih gelar juara umum melalui M. Adenanta Putra.

    Kini, pada musim baru yang akan dimulai akhir pekan ini (12–13 April), para pembalap muda berbakat kembali siap menorehkan tinta emas di atas aspal kebanggaan Indonesia.

    - Advertisement -

    CBR600RR Kembali Jadi Andalan

    Mandalika Racing Series

    Empat pembalap AHRT, M. Adenanta Putra, Herjun Atna Firdaus, Fadillah Arbi Aditama, dan Rheza Danica Ahrens akan bertarung di lintasan Mandalika dengan tunggangan yang telah terbukti andal Honda CBR600RR.

    - Advertisement -

    Sementara itu, Davino Britani dipastikan absen pada seri perdana ini karena tengah berlaga di ajang Asia Talent Cup di Qatar.

    Bagi AHM, keikutsertaan di MRS bukan hanya soal kemenangan, melainkan langkah strategis jangka panjang dalam mencetak talenta balap Tanah Air yang siap bersinar di pentas internasional.

    “Kami terus memberikan dukungan terbaik bagi para pebalap muda binaan kami agar dapat berkembang dan berprestasi di ajang balap nasional maupun internasional. Keikutsertaan mereka dalam Mandalika Racing Series 2025 diharapkan dapat menjadi ajang pembuktian sekaligus persiapan menuju kompetisi yang lebih tinggi,” ungkap Andy Wijaya, General Manager Marketing Planning & Analysis AHM melalui keterangan tertulisnya, Kamis (10/4/2025).

    Adenanta: Siap Pertahankan Gelar Juara Umum

    M. Adenanta Putra, sang juara bertahan, mengaku penuh motivasi untuk mempertahankan prestasi tahun lalu. Baginya, Mandalika bukan hanya sekadar lintasan balap, melainkan medan tempur yang penuh kenangan dan tantangan.

    “Saya sangat termotivasi untuk kembali tampil maksimal di Mandalika Racing Series 2025. Selain mempertahankan gelar juara umum yang saya raih tahun lalu, balapan di Mandalika sangat penting buat saya. Harapannya, saya bisa raih hasil bagus di ARRC Mandalika dengan bekal jam terbang yang kuat di sirkuit kebanggaan Indonesia ini,” ujarnya penuh semangat.

    Sementara itu, Fadillah Arbi Aditama yang mulai menanjak prestasinya di kancah balap internasional, melihat MRS sebagai peluang besar untuk terus mengasah kemampuan balapnya di kelas supersport.

    “Balapan di MRS 2025 menjadi tantangan baru bagi saya untuk terus berkembang. Saya ingin memberikan yang terbaik di setiap kesempatan yang diberikan,” katanya.

    Jadwal Balapan Mandalika Racing Series 2025

    Seri perdana Kejuaraan Nasional Mandalika Racing Series 2025 kelas National Supersport 600cc akan berlangsung selama dua hari.

    Race pertama akan digelar pada Sabtu, 12 April pukul 14:10 WITA, dan race kedua menyusul pada Minggu, 13 April pukul 14:05 WITA.

    Dengan formasi pebalap yang solid dan dukungan penuh dari AHM, CBR series kembali diharapkan menjadi penguasa lintasan Mandalika.

    Mampukah mereka mengulang dominasi musim lalu? Semua akan terjawab di akhir pekan ini. (Z)

    Populer
    Berita Terkait