Jumat, April 25, 2025
Lainnya
    ReviewArti Kode Nomor di Sepatu New Balance yang Perlu Kamu Tahu

    Arti Kode Nomor di Sepatu New Balance yang Perlu Kamu Tahu

    Sepatu New Balance punya kode berupa huruf dan nomor khusus. Cari tahu makna di balik kode dan nomor tersebut!

    Sepatu New Balance adalah salah satu brand yang hits di kalangan anak muda. Desainnya yang timeless dan tidak ketinggalan zaman menjadi alasan mengapa brand ini terus eksis. Namun, tahukah kamu setiap desain punya kode nomor berbeda?

    - Advertisement -

    Jika kamu memperhatikan secara cermat di bagian dalam, maka kamu akan menemukan kode angka tersebut. Bisa tiga atau empat digit, dengan alfabet di belakang atau depan. Apa sih maksudnya? Mari simak ulasan berikut ini untuk mencari tahu jawabannya.

    Arti Kode Nomor Sepatu New Balance

    Sepatu New Balance memiliki sistem penamaan tersendiri berupa kode nomor. Sebagian besar model yang bernomor lebih tinggi biasanya menampilkan lebih banyak teknologi terbaru. Mari simak arti dari kode tersebut. 

    - Advertisement -

    Kode Huruf

    Huruf sebelum nomor menunjukkan jenis kelamin dan aktivitas yang dirancang untuk alas kaki tersebut, sebagai berikut:

    • MT = Trail Pria
    • WT = Trail Wanita
    • MW = Jalan Kaki Pria
    • WW = Jalan Kaki Wanita
    • MX = Atletik Pria
    • WX = Atletik Wanita
    • MC/MCH/MCY = Tenis Pria
    • WC/WCH/WCY = Tenis Wanita
    • US = Buatan AS

    Untuk Anak:

    - Advertisement -
    • G = Sekolah dasar
    • P = Prasekolah
    • I = Bayi
    • Y = Remaja

    Kode Digit

    Dua digit terakhir nomor berikut menentukan jenis sepatu New Balance seperti yang ditunjukkan di bawah ini:

    40 (Kontrol Optimal)

    Sepatu dalam kategori ini memberikan kontrol, stabilitas, bantalan, dan dukungan superior untuk kebutuhan biomekanik. Misalnya seperti pronasi atau lengkungan rendah (misalnya, 940, 1540).

    50 (Fitness Running)

    Untuk latihan di jalan raya atau untuk latihan di dalam ruangan, seri 50 menawarkan kombinasi visual dan inovasi. Kemudian, dengan daya tanggap dan kekuatan yang dibutuhkan atlet.

    60 (Stabilitas)

    Desain yang menawarkan stabilitas terdepan di industri untuk mengurangi pronasi. Sekaligus memberikan bantalan dan kenyamanan yang tak tertandingi (misalnya, 860).

    70 (Stabilitas Ringan)

    Kombinasi sempurna antara stabilitas dan kecepatan. Semuanya dalam bobot yang lebih ringan dan ramping yang dirancang untuk pelari. Terutama untuk mereka yang berlatih dengan kecepatan lebih tinggi (misalnya, 770).

    80 (Netral)

    Yang satu ini untuk pelari jarak tempuh tinggi yang membutuhkan alas kaki ringan dan perlindungan bantalan superior (misalnya 1080).

    90 (Kecepatan)

    Untuk pelari cepat yang menginginkan semua keunggulan, termasuk kecepatan dan kecocokan yang lebih baik. Varian ini menjadi pilihan untuk pelari cepat dan jarak jauh profesional dan nonprofesional (misalnya, 890).

    Kemudian, huruf setelah angka umumnya menunjukkan warna utama sepatu. Misalnya WB menandakan putih dan biru dan BK menandakan hitam. 

    Itulah arti kode nomor pada sepatu New Balance. Dengan mengerti kombinasi angka dan huruf tersebut, kamu bisa menentukan alas kaki mana yang cocok. Dapatkan koleksi produk terbaik sesuai dengan kebutuhan kamu di OLX. Segera download aplikasi OLX melalui Google Play Store dan App Store, sekarang!

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait