OLX News – Tarif tol selama libur lebaran didiskon! Tentunya, kabar gembira bagi para pemudik Lebaran 2025 ini sangatlah menyenangkan!
Pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum (PU) memastikan akan memberikan diskon tarif tol sebesar 20 persen di 17 ruas jalan tol yang tersebar di Pulau Jawa dan Sumatera. Langkah ini pemerintah ambil sebagai upaya untuk memperlancar arus mudik dan balik Lebaran 1446 H.
Kondisi Jalan Nasional Mantap, Siap Pemudik Lewati
Sebelumnya, Kementerian PU telah memastikan bahwa seluruh jalan nasional sepanjang 47.604,34 km dalam kondisi mantap dengan persentase kemantapan mencapai 95,22 persen. Hal ini menunjukkan kesiapan infrastruktur jalan dalam mendukung mobilitas masyarakat selama periode Ramadan dan Idul Fitri.
“Kami telah memastikan bahwa jalan nasional dalam kondisi mantap, tidak ada lubang, serta bangunan pelengkap jalan dalam kondisi baik,” ujar Staf Ahli Menteri PU Bidang Hubungan Antar Lembaga, Triono Junoasmono, dalam keterangan resminya.
17 Ruas Tarif Tol Diskon, 10 di Jawa dan 7 di Sumatera
Triono mengungkapkan bahwa diskon tarif tol sebesar 20 persen akan berlaku di 17 ruas jalan tol. Yakni, dengan rincian 10 ruas di Pulau Jawa dan 7 ruas di Pulau Sumatera.
“Terkait diskon tarif tol sebesar 20 persen, saat ini sedang dikoordinasikan. Sampai saat ini, telah terkonfirmasi bahwa diskon tarif tol diterapkan untuk 17 ruas jalan tol yang terdiri dari 10 ruas di Jawa dan 7 ruas di Sumatera,” jelas Triono.
Jadwal Diskon Tarif Tol
Adapun jadwal pemberian potongan harga ruas tol adalah sebagai berikut:
Arus Mudik:
- Senin-Selasa, 24-25 Maret 2025: Berlaku untuk 17 ruas tol.
- Rabu-Kamis, 26-27 Maret 2025: Tambahan untuk 5 ruas tol yang PT Jasa Marga kelola.
Arus Balik:
- Selasa-Rabu, 8-9 April 2025: Berlaku untuk seluruh ruas tol yang mendapat potongan harga.
“Periode ini masih tentatif menunggu penetapan resmi periode kebijakan flexible working arrangement dari Pemerintah,” imbuh Triono.
Daftar Lengkap Ruas Tol yang Mendapat Diskon
Berikut adalah daftar lengkap ruas jalan tol yang akan menerapkan potongan harga lewat tol 20 persen:
Pulau Jawa:
- Tol Tangerang – Merak
- Tol Jakarta – Cikampek
- Tol layang MBZ
- Tol Cikampek – Palimanan
- Tol Palimanan – Kanci
- Tol Kanci – Pejagan
- Tol Pejagan – Pemalang
- Tol Pemalang – Batang
- Tol Batang – Semarang
- Tol Semarang ABC
Pulau Sumatera:
- Tol Indrapura – Kisaran
- Tol Kl. Tanjung – Tb. Tinggi – Parapat Segmen Tb. Tinggi – Sinaksak
- Tol Pekanbaru – Dumai
- Tol Indralaya – Prabumulih
- Tol Kayuagung – Palembang
- Tol Trb. Besar – Pmt. Panggang – Kayuagung
- Tol Bakauheni – Terbanggi Besar
Dengan adanya potongan tarif tol ini, pemerintah berharap perjalanan mudik Lebaran 2025 akan semakin lancar dan nyaman bagi seluruh masyarakat.
Secara keseluruhan melalui program pemotongan tarif tol ini, juga kondisi jalan nasional yang mantap. Maka, perjalanan mudik Lebaran 2025 prediksinya akan lebih lancar dan hemat. Oleh karena itu, manfaatkan kesempatan ini untuk berkumpul bersama keluarga di kampung halaman.
Selain itu, bagi kamu yang ingin mempersiapkan kebutuhan mudik, jangan lupa untuk mengunjungi OLX. Di sini, kamu bisa menemukan beragam kebutuhan mudik, mulai dari mobil bekas, motor bekas, hingga perlengkapan mudik lainnya dengan harga yang terjangkau. Yuk coba, seseru dan semudah itu mempersiapkan mudik bersama OLX!