Jumat, April 25, 2025
Lainnya
    Tak BerkategoriDaftar Harga Mobil Listrik Hyundai Ioniq dan Kona

    Daftar Harga Mobil Listrik Hyundai Ioniq dan Kona

    PT Hyundai Motors Indonesia selaku agen pemegang merek mobil Hyundai di Tanah Air, akhirnya secara resmi meluncurkan mobil listrik murni berupa Hyundai Ioniq dan Kona.

    - Advertisement -

    Untuk mobil listrik Hyundai Ioniq, ini memang bukan hal baru, karena mobil ini sudah sempat diperkenalkan sejak awal 2020. Bahkan, mobil berdesain sedan ini mampu menarik perhatian di kalangan pejabat pemerintah di negeri ini.

    Selain itu, mobil ini juga sudah pernah diperkenalkan untuk menjadi armada taksi online Grab Indonesia.

    - Advertisement -

    Sementara itu, Hyundai Kona sendiri merupakan mobil SUV Crossover yang sudah masuk ke pasar otomotif nasional tepat pada saat ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show 2019 lalu. Hanya saja, kalau itu Hyundai Kona masih mengusung mesin bensin. Sedangkan saat ini Hyundai Kona sudah full electric.

    Nah, menurut President Director Hyundai Motors Indonesia Sung Jong Ha, dengan menghadirkan dua mobil listrik murni Hyundai Ioniq dan Kona, maka Hyundai selalu berusaha untuk memberikan kebebasan bergerak bagi semua orang dengan menjadi yang terdepan menciptakan inovasi mobilitas masa depan.

    - Advertisement -

    “Kami selalu fokus pada visi kami dalam memberikan Kemajuan untuk Kemanusian. Kami ingin mewujudkan mimpi itu dengan menghubungkan teknologi masa depan yang ramah lingkungan,” ungkap Jong Ha saat peluncurannya via digital

    Jong Ha juga mengatakan, kedua mobil listrik murni Hyundai akan menjadi solusi di masa depan, bagi mereka yang ingin menjadi terdepan dalam inovasi.

    “Kami berkomitmen untuk memulai ekosistem kendaraan listrik di indonesia berkontribusi pada kualitas hidup masyarakat dan menjadi game changer dalam teknologi mobilitas ramah lingkungan. Indonesia kami persembahkan,” jelasnya.

    Harga

    Hyundai Ioniq electric sendiri memiliki dua varian, yaitu Prime dan Signature. Menyoal harga, Hyundai Ioniq electric tipe Prime dijual Rp 624,8 juta, dan tipe Signature dibanderol Rp 664,8 juta.

    Sedangkan Hyundai Kona electric, hanya tersedia satu varian dengan harga Rp 674,8 juta. Kedua produk mobil listrik tersebut dijual dengan status on the road Jakarta

    Adapun Hyundai Ioniq menawarkan empat pilihan warna, yaitu Polar White, Fluidic Metal, Phantom Black, dan Fiery Red yang menawan. Sedangkan warna yang ditawarkan Hyundai Kona berupa Chalk White, Galactic Grey, Dark Knight, dan Pulse Red. 

     

    Populer
    Berita Terkait