Yamaha Aerox generasi ketiga atau Aerox Alpha hadir dengan desain yang lebih sporty, fitur-fitur canggih, dan performa mesin yang ditingkatkan.
JAKARTA – PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi meluncurkan generasi ketiga Aerox, yakni Aerox Alpha yang menandai babak baru bagi segmen sport skuter di Indonesia.
Motor sport skuter ini hadir dengan desain yang lebih sporty, fitur-fitur canggih, dan performa mesin yang ditingkatkan.
Istimewanya lagi karena model ini melakukan debut perdananya di Indonesia dan diproduksi di Indonesia.
“Hari ini kami meluncurkan produk baru, produk yang betul-betul membawa kebanggaan bagi kami, karena diproduksi di Indonesia dan diluncurkan pertama kalinya juga di Indonesia,” sambut Dyonisius Beti, Presiden Direktur dan CEO PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Rabu, 18 Desember 2024 di Half Patiunus, Jakarta.
Desain Sporty dengan Sentuhan Teknologi Canggih
Aerox Alpha dirancang dengan konsep “Super Sport Scooter” yang terinspirasi dari DNA R-series Yamaha. Desainnya yang aerodinamis dan agresif, serta penggunaan lampu depan dan belakang full LED dengan desain tajam, memberikan kesan motor sport sejati.
Selain itu, panel instrumen full digital dengan tiga mode tampilan dan teknologi Photoelectric sensor semakin memperkuat kesan modern dan futuristik.
- Main Display: tampilan utama yang lebih informatif.
- Tachometer Visualization: tampilan yang lebih sederhana dan fokus menampilkan speedometer serta rpm.
- Track Theme: tampilan racing yang memberikan informasi lap serta timing.
“Aerox Alpha yang kami luncurkan hari ini membawa banyak sekali upgrade di berbagai lini. Sesuai dengan namanya yang membawa istilah dan simbol “Alpha”, skutik ini tidak hanya menawarkan design, tetapi juga fitur-fitur yang secara emosional juga mampu merefleksikan karakter pemimpin. Dan kami melihat karakter Youngster juga yang Brave, Aggresive, Dynamic, Anti-Mainstream, Stand Out dan Speed yang kami tuangkan dalam konsep pengembangan motor ini,” sambung Dion.
Baginya, ini bukan hanya sekadar motor, tapi juga sebuah statement jelas. “Kami ingin memberikan pengalaman berkendara yang tak terlupakan bagi para pecinta sport skuter.”
Performa Mesin yang Mengagumkan
Ditenagai oleh mesin Blue Core 155cc VVA generasi terbaru dengan teknologi Yamaha Electric CVT (YECVT), Aerox generasi ketiga ini mampu menghasilkan tenaga dan torsi yang lebih besar dibandingkan pendahulunya.
Teknologi YECVT memberikan sensasi berkendara “Turbo” yang responsif dan halus. Selain itu, motor ini juga dilengkapi dengan fitur Riding Mode yang terdiri dari T-Mode (untuk berkendara santai) dan S-Mode (untuk berkendara agresif).
Dilengkapi Fitur Unggulan Terdepan di Kelasnya
- Konektivitas Y-Connect: Menghubungkan motor dengan smartphone untuk menampilkan berbagai informasi, seperti navigasi, notifikasi pesan, dan kondisi motor.
- Traction Control System: Mencegah ban belakang slip saat berakselerasi di permukaan licin.
- Anti-lock Braking System: Menjaga stabilitas saat pengereman mendadak.
- Stop & Start System: Membantu menghemat bahan bakar.
- Bagasi Luas: Menampung berbagai perlengkapan berkendara.
Varian, Harga dan Pilihan Warna Yamaha Aerox Alpha
Yamaha Aerox Alpha hadir dalam 4 pilihan varian dengan ragam warna body di masing-masing pilihan varian. Untuk varian paling murah, ada Aerox Alpha Standard dengan harga OTR Jakarta Rp 29.900.000,-. Terdapat 4 pilihan warna, mulai dari Black, Silver, Red dan Dark Blue.
Pilihan varian kedua adalah Aerox Alpha Cyber City yang dipasarkan seharga Rp 33.990.000,- dengan pilihan warna Blue Red dan Blue Yellow.
Sedangkan varian ketiga, ada Aerox Alpha Turbo seharga Rp 39.550.000,- dengan pilihan warna Dark Grey.
Disusul terakhir dengan varian Aerox Alpha Turbo Ultimate sebagai varian tertinggi dengan harga Rp 41.730.000,- serta pilihan warna Dark Grey.
Khusus varian Aerox Alpha Turbo Ultimate, hadir untuk memenuhi kebutuhan konsumen yang menginginkan tampilan yang lebih eksklusif dengan penambahan berbagai aksesori tambahan seperti visor sporty, muffler cover, dan performance damper.
Aerox Alpha ditujukan bagi konsumen muda yang menginginkan motor sport dengan desain yang menarik, performa yang tangguh, dan fitur-fitur canggih. Motor ini diharapkan dapat menjadi pilihan utama bagi mereka yang mencari kendaraan yang tidak hanya sebagai alat transportasi, tetapi juga sebagai statement gaya hidup. (Z)