iOS adalah sistem operasi Apple dengan fitur canggih dan inovatif. Simak sejarah iOS pertama hingga iOS 16 ini.
News.OLX – iOS adalah sistem operasi Apple yang sudah berkembang sejak pertama kali rilis pada tahun 2007. Selama bertahun-tahun, setiap versi baru telah memperkenalkan fitur dan peningkatan inovatif. Di antaranya kemunculan App Store pada versi 2 hingga konektivitas 5G pada versi 14.
iOS dari pertama hingga iOS 16
iOS adalah sistem operasi dari Apple yang pertama muncul pada 2007. Berikut adalah perjalanan sejarah iOS dari awal hingga versi 16 :
1. iPhone OS 1 (2007)
Versi perdana ini menandai sejarah iOS paling awal. Version ini memiliki berbagai fitur seperti integrasi iTunes, gerakan Multi-sentuh, Safari Seluler, iPod, Pesan Suara Visual, dan Peta, yang muncul sebagai ponsel pintar canggih pada saat itu. Namun, belum memiliki dukungan untuk aplikasi pihak ketiga.
2. iPhone OS 2 (2008)
Pada versi ini, sudah mendukung jaringan 3G. Kemudian, pengembang meluncurkan aplikasi di App Store guna mencegah pemasangan aplikasi dari web.
3. iPhone OS 3 (2009)
Versi ini memungkinkan pengguna menyalin dan menempelkan teks di seluruh sistem. Ada fitur pencarian Spotlight, dukungan MMS dan kemampuan merekam film menggunakan kamera.
4. iPhone OS 4 (2010)
Banyak revisi pada versi ini mencakup fitur seperti FaceTime, Multitasking, iBooks, Game Center, mengatur program ke dalam folder, wallpaper khusus, Personal Hotspot, AirPlay dan AirPrint.
5. iPhone OS 5 (2011)
Versi ini memperkenalkan fitur-fitur baru seperti Siri, iCloud, aktivasi iPhone nirkabel dan sinkronisasi WiFi iTunes. Pengguna dapat mengunduh dan menginstal pembaruan perangkat lunak tanpa komputer.
6. iPhone OS 6 (2012)
Pada versi ini menyertakan aplikasi Maps dan YouTube yang sudah diinstal. Tonggak sejarah iOS versi ini adalah kemunculan fitur bantu Siri.
7. iPhone OS 7 (2013)
Terdapat desain ulang antarmuka pengguna yang signifikan dalam pembaruan dan memilih tampilan datar. Tersedia akses cepat ke fitur-fitur dengan Pusat Kontrol dan meluncurkan AirDrop, Kunci Aktivasi, dan CarPlay. Selain itu, Siri mendapat suara dan tampilan baru.
8. iPhone OS 8 (2014)
Pembaruan signifikan adalah sistem pembayaran nirsentuh bernama Apple Pay dan layanan berlangganan Apple Music. Selain itu, ini menyempurnakan fitur iCloud untuk kinerja yang lebih andal dan konsisten. Fitur paling berguna adalah fitur Handoff untuk beralih antar perangkat Apple dengan mulus.
9. iPhone OS 9 (2015)
Pembaruan ini memprioritaskan perbaikan bagi sistem operasi guna meningkatkan kecepatan, daya tanggap, stabilitas, dan kinerja perangkat lama. Jadi, Apple memutuskan untuk berupaya memperkuat basis OS.
10. iPhone OS 10 (2016)
Versi ini menawarkan beberapa API untuk mengintegrasikan solusi pihak ketiga ke dalam aplikasi sistem. Dengan demikian, iPhone mendapat peningkatan penyesuaian dalam UI dan aplikasinya. Apple mengizinkan pengguna untuk menghapus instalasi aplikasi bawaan.
11. iPhone OS 11 (2017)
Pada versi ini mulai mendukung iPod touch, iPad, Apple Watch, dan Apple TV. Fitur utamanya mencakup aplikasi layar terpisah, fungsionalitas drag-and-drop, aplikasi browser file, hingga dukungan untuk tulisan tangan Apple Pencil.
12. iPhone OS 12 (2018)
Terdapat tambahan yang berguna untuk meningkatkan fungsionalitas yang sering digunakan untuk memberikan pengalaman pengguna lebih baik. Apple memperkenalkan Pintasan Siri, ARKit 2, hingga pelacakan Waktu Layar.
13. iPhone OS 13 (2019)
Fitur baru yang paling terlihat adalah Mode Gelap. Selain itu, terdapat peningkatan fungsi-fungsi penting, seperti permulaan aplikasi yang lebih cepat, Face ID, Portrait Lightning, hingga aplikasi pra-instal yang didesain ulang.
14. iPhone OS 14 (2020)
Tidak ada perubahan signifikan. Versi ini menambahkan beberapa peningkatan seperti kontrol privasi, Widget Layar Beranda, dan opsi penyesuaian.
15. iPhone OS 15 (2021)
Pembaruan lebih fokus pada perbaikan bug perangkat lunak, peningkatan sistem, dan penyempurnaan fitur aplikasi bawaan. Apple berupaya meningkatkan keamanan dan privasi, mencegah pelacakan iklan, dan meningkatkan Siri, Kamera, FaceTime dan Pesan.
16. iPhone OS 16 (2022)
Peningkatan yang paling mencolok di iOS 16 adalah fitur yang mendukung untuk Dynamic Island iPhone 14 Pro. Selain itu, Crash Detection, Always On display, Emergency SOS via Satellite merupakan fitur eksklusif lainnya.
17. iPhone OS 17 (2023)
iOS 17 dirilis pada tahun 2023 silam. iOS 17 ini memberikan pengguna mengakses Live Activities, WIdget, Smart Trachs, dalam satu tampilan informasi di layar dalam kondisi daya iPhone diisi ulang (charging).
Nah, itulah deretan iOS pertama hingga 17. Tentunya sistem operasi ini akan terus berkembang dari waktu ke waktu dengan penambahan fitur-fitur terbaiknya.
Mau tahu tempat yang cocok untuk mendapatkan ponsel atau perangkat dengan sistem operasi IOS terbaik? Kamu bisa menemukannya di OLX. Saatnya download aplikasi OLX lewat Play Store dan App Store, sekarang juga!