Sabtu, April 26, 2025
Lainnya
    OtomotifElektrifikasi800 Konsumen Sudah SPK, Harga Resmi AION V Bakal Bikin Kaget!

    800 Konsumen Sudah SPK, Harga Resmi AION V Bakal Bikin Kaget!

    AION Indonesia berencana mengumumkan harga resmi AION V, SUV listrik AION yang sudah meluncur di GJAW 2024 lalu. Disebutkan harga AION V ini nantinya bakal bikin kaget.

    OLX News – AION Indonesia secara official memang belum mengumumkan harga resmi AION V sejak meluncur di ajang GJAW 2024 bulan November lalu. Namun prestasinya cukup membanggakan, karena ternyata sudah ada 800 konsumen yang melakukan pemesanan untuk model ini. 

    - Advertisement -

    Ratusan konsumen melakukan pemesanan dengan menyerahkan uang muka sekitar 5 juta rupiah dengan modal hanya tahu harga pre-booking AION V adalah Rp499 juta. 

    Jadi meski belum launching harga resmi, rupanya sudah banyak konsumen yang kepincut dengan desain dan fitur-fiturnya canggih yang dibenamkan ke dalam mobil ini.

    - Advertisement -

    “Konsumen sudah tahu ancar-ancar harganya, di 499 juta, tapi kali ini nggak bakal kayak Hyptec HT yang harga resminya sama dengan harga pre-booking, kalau AION V ini akan di bawah dari harga pre-booking,” ungkap Andry Chiu, CEO AION Indonesia memberikan bocorannya di Yogyakarta, Selasa (4/2/2025).  

    Test Drive AION V

    - Advertisement -

    Rencananya harga resmi dari AION V ini akan diumumkan tepat pada gelaran pameran IIMS 2025 yang akan dibuka pertengahan pekan depan. 

    Selain harga resmi AION V, kejutan lain dari AION juga akan terkuak pada pameran tersebut. Menurut Andry Chiu, kemungkinan AION Indonesia akan memboyong varian baru dari AION V. “Tunggu saja tanggalnya. Menurut saya penerimaan masyarakat untuk AION V ini cukup bagus, backlog-nya sudah cukup banyak untuk AION V itu sendiri.”

    Nggak cuma varian baru, rumornya AION juga akan memperkenalkan mobil model baru. “Model baru kalau sampai keluar dari bea cukai, kita bisa tongolin mobilnya di IIMS. Semoga bisa keluar dari pihak bea cukai secepatnya. Tapi kalau nggak keburu, artinya kita akan undang teman-teman lagi untuk menyaksikannya,” tegas Andry Chiu. 

    Test Drive AION V

    Meski nggak memberikan detail terkait model baru AION yang akan diperkenalkan nanti, namun ia menyebut mobil ini memiliki ukuran yang besar dengan panjang mencapai 5 meter.

    Jadi menarik menunggu kejutan apa yang akan dihadirkan oleh AION Indonesia di IIMS 2025 nanti! (Z)


     

    Populer
    Berita Terkait