Mimpi ketinggalan pesawat mungkin hanya bunga tidur, tapi sebagian orang meyakini itu sebuah simbol sesuatu. Apakah pertanda buruk?
Mimpi ketinggalan pesawat kerap dikaitkan dengan pertanda hal-hal buruk. Meski begitu, ada juga yang menganggapnya hanya sebagai bunga tidur saja.
Arti mimpi memang mengundang banyak makna. Tidak jarang menjadi sebuah pertanda agar menyikapi suatu hal. Berikut adalah beberapa makna dari mimpi ketinggalan pesawat.
1. Tekanan Akibat Pekerjaan
Mimpi ketinggalan pesawat bisa saja menjadi pertanda kamu sedang mengalami adanya tekanan kerja. Di kala pekerjaan semakin banyak, namun tenggat waktunya semakin tipis. Alam bawah sadar kamu menyimpannya dan sampai membawanya ke dalam mimpi.
2. Cemas
Kamu mungkin gugup dalam meraih cita-cita dan mimpi di masa depan. Hal ini membuat kamu ragu dalam menyusun rencana dan melangkah. Maka, kamu harus optimis. Jangan terpengaruh mimpi yang membuat kamu terpuruk.
3. Khawatir Kehilangan Kesempatan
Kamu takut kehilangan peluang untuk banyak hal terutama dalam bidang pekerjaan. Namun, hal ini sebenarnya bisa menjadi motivasi kamu dalam mencapai sesuatu. Bagaimanapun, ada sisi positif yang bisa kamu ambil.
4. Kecewa
Ada rasa kecewa yang kamu pendam. Misalnya karena kamu memiliki harapan yang terlalu besar pada suatu hal atau terhadap orang lain. Hanya saja, apa yang kamu harapkan tidak sejalan dengan kenyataan.
5. Burnout
Bisa jadi kamu sedang lelah segalanya, baik fisik atau mental. Dalam menjalani hidup, kamu terlalu sibuk dengan aktivitas yang akhirnya membuat kamu jenuh. Sehingga kamu kurang memiliki waktu untuk istirahat dan membahagiakan diri. Maka, cobalah untuk sedikit santai.
6. Butuh Perubahan
Kamu terlalu lama terjebak di zona nyaman. Maka, buatlah perubahan agar kamu semakin maju dan menuju hal lebih baik. Cari hal-hal baru yang positif. Sehingga, kamu bisa menikmati hidup dengan suasana baru, membuat kamu lebih semangat menjalani segalanya.
7. Hilang Kepercayaan
Makna lainnya adalah hilangnya rasa percaya. Bisa saja mengarah ke pasangan, keluarga atau teman kamu. Ada salah paham antara kamu dengan orang lain yang membuat kamu merasa tidak nyaman.
8. Pertanda Kesialan
Mimpi ketinggalan pesawat bisa bermakna bahwa akan datang kesialan. Atau mengalami kegagalan dalam sesuatu. Namun, kamu bisa menyikapinya untuk cermat dan berhati-hati dalam menjalani hidup. Sehingga, kamu terhindar dari hal-hal buruk.
Jadi, arti mimpi ketinggalan pesawat tidak selalu pertanda buruk. Meskipun sering dikaitkan dengan kesialan, kegagalan, atau kecemasan, mimpi ini bisa memiliki makna yang berbeda tergantung pada detail dan konteksnya dalam mimpi kamu.
Mau pelajari lebih dalam soal tafsir mimpi ketinggalan pesawat? Dapatkan buku yang membahas soal makna mimpi lainnya hanya di OLX. Segera download aplikasi OLX melalui Google Play Store dan App Store, sekarang!