Jumat, April 25, 2025
Lainnya
    Review5 Perbedaan Toyota Hiace Premio dan Commuter

    5 Perbedaan Toyota Hiace Premio dan Commuter

    Kenali sejumlah perbedaan Hiace Premio Commuter berikut ini. Kalau kalian, pilih yang mana saat harus bepergian bersama rombongan?

    News.OLX – Hiace Premio adalah salah unit armada dari Toyota. Unit ini bersama varian Commuter merupakan jenis armada komersial ringan. Keduanya sama-sama punya spesifikasi yang cocok untuk bisnis perjalanan travel. 

    - Advertisement -

    Keunggulan armada ini bisa mengangkut hingga 15 penumpang. Tunggangannya pun terasa sangat nyaman. Sehingga siapa pun yang menumpangnya tidak akan merasakan guncangan. Tampilannya juga terlihat keren. 

    Meski terlihat hampir mirip, apa yang menjadi perbedaan Toyota Hiace Premio dan Commuter? Simak penjelasannya berikut.

    - Advertisement -

    1. Tampilan

    Hiace Premio punya tampilan yang cukup berbeda dengan Commuter. Yang sangat kelihatan adalah bagian depannya terlihat lebih menonjol. Model ini diklaim lebih aman saat berada dalam kondisi kecelakaan. 

    Lalu, terlihat lebih mewah karena memiliki desain menyerupai Mercedes V-Class dan akses krem di sisi depannya. Sehingga memunculkan kesan modern sekaligus elegan. 

    - Advertisement -

    Hal ini tidak terlihat pada armada Commuter. Pada jenis ini, dimensinya lebih pendek.

    hiace premio

    2. Kapasitas 

    Perbedaan Toyota Hiace Premio dan Commuter berikutnya adalah dimensinya. Hiace Premio punya ukuran panjang 5.9 meter, tinggi 2.2 meter dan lebar 2 meter. Lalu, jarak kaki depan dengan belakang yakni 3,8 meter. 

    Namun, unit ini hanya punya jumlah bangku 12 unit saja. Hal ini sejalan dengan konsep eksklusif yang mereka usung. Sehingga, kabinnya menjadi terasa lebih luang. 

    Sementara, tipe Commuter panjangnya adalah 5,3 meter, tinggi 2,2 meter dan lebar 1.8 meter. Kemudian, jarak antara kaki depan dengan belakang lebih pendek, yakni 3,1 meter. Unit ini menyediakan bangku hingga 16 orang. Tipe ini memang fokus untuk mengakomodasi lebih banyak orang di dalamnya. 

    3. Ukuran Ban 

    Premio punya bobot lebih besar, sehingga butuh kaki yang lebih besar pula. Ukuran ban Premio mencapai 235/65 atau ring 16 inci.

    Sementara, tipe Commuter memiliki kaki dengan ukuran 195/80 atau ring 15 inci. Semua tipe ini sudah menggunakan sistem pengereman ABS. 

    4. Mesin

    Perbedaan Toyota Hiace Premio dan Commuter berikutnya adalah dari sisi daya pacu. Hiace Premio punya VNT Turbo Intercooler 1GD-FTV 2.755 cc dengan 4-silinder. Kekuatan ini dapat menciptakan tenaga secara maksimal hingga 156,4 PS setiap 3.600 rpm. Terdapat juga transmisi manual dengan 6 percepatan. Unit ini juga sudah lolos standar Euro 4. 

    Sedangkan, tipe Commuter pada mesinnya berupa 2KD-FTV 2.500 cc dengan 4 silinder yang mengeluarkan tenaga 102 ps setiap 3.600 rpm. Punya akselerasi maksimal hingga 259 Nm setiap 1.600 – 2400 rpm.

    5. Harga

    Perbedaan terakhir adalah dari segi harga jual. Keduanya punya selisih banderol yang terbilang lumayan jauh. Hiace Premio punya harga kisaran Rp640.300.000. Adapun varian Commuter punya nilai Rp554.800.000. Harga tersebut berdasarkan angka per Desember 2023 lalu. 

    Singkatnya, Hiace Premio berada di pasaran premium dengan menawarkan kenyamanan yang lebih lewat fitur seperti disebutkan di atas. 

    Itulah informasi tentang perbedaaan kedua unit dari Toyota tersebut. Temukan armada yang kamu inginkan secara online di OLX. Kamu bisa juga download aplikasi OLX lewat Play Store dan App Store agar lebih mudah buat order, dapat promo menarik dan juga cari armada terbaik.

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait