MODIFIKASI MIO SPORTY BERKEMBANG SEIRING TREN MOTOR JADUL. SIMAK GAYA MODIFIKASI UNTUK MOTOR YAMAHA TERSEBUT.
JAKARTA – Modifikasi Mio Sporty belakangan menjamur seiring naiknya lagi tren motor jadul. Alhasil banyak orang yang berlomba bikin keren motor Mio Sporty lawas mereka. Nah, apakah kamu juga berminat melakukannya? Yuk simak beberapa ide untuk modifikasi Mio Sporty berikut.
1. Gaya Trail
Modifikasi Mio Sporty ini mengambil konsep ala motor offroad. Karakternya adalah ban pacul dan suspensi yang tinggi. Kemudian, menggunakan stang fatbar agar riding kamu lebih stabil.
Kamu juga harus memperkuat bodi dengan rangka agar lebih kokoh menghadapi guncangan. Mesin bisa kamu bore up 150 cc agar lebih tangguh. Dilihat dari gambar Mio Sporty saja, modifikasi ini sungguh memukau.
2. Gaya ala Ngabers
Secara sederhana, gaya ini sebenarnya hanya dengan mengganti part motor kamu jadi aftermarket. Kamu bisa menggunakan rem Brembo 4-piston. Kemudian gunakan suspensi Ohlins, tidak peduli Mio Sporty tahun berapa. Ciri lainnya adalah penggunaan warna candy tone transparan.
3. Gaya Thailook
Inilah gaya modifikasi Mio Sporty dari Thailand yang sampai sekarang masih jadi favorit. Kamu bisa tambahkan warna cerah agar memunculkan kesan meriah. Kemudian, gunakan velg model jari-jari agar terlihat ramping. Gunakan ban cacing agar lebih cocok.
4. Gaya Babylook
Jika ingin mengaplikasikan gaya ini, kamu harus mengganti suspensi yang pendek agar terlihat ceper. Meski begitu, sektor mesin harus mumpuni. Kamu harus bore up dan ganti karburator. Ganti juga knalpot dengan model racing.
5. Gaya Lowrider
Terakhir ada model lowrider yang tampilannya juga tidak kalah keren. Kamu perlu menurunkan suspensi, lalu menggunakan velg lebar. Terkesan ceper, tapi tetap gagah. Berikan aksesoris handlebar ala motor chopper untuk tambahan sentuhan klasik.
Nah, itulah 5 ide modifikasi Mio Sporty yang bisa kamu terapkan. Gaya mana nih yang ingin kamu aplikasikan pada Mio Sporty kamu?
Berbicara tentang motor Mio Sporty, apakah kamu sedang memburunya? Kamu bisa menemukan deretan motor matic lawas tersebut dalam kondisi yang masih oke. Di mana sebaiknya mencarinya? OLX jawabannya!